Pinkie Pie
Pinkie Pie (Pinkamena Diane Pie) | |
---|---|
Tokoh My Little Pony: Friendship Is Magic dan My Little Pony: Equestria Girls | |
Penampilan perdana | Friendship is Magic dari season 1 (2010) |
Penampilan terakhir | Beetwen Dark and Dawn dari season 9 (2019) |
Pencipta | Lauren Faust |
Pemeran | Andrea Libman |
Informasi | |
Spesies | Earth Pony |
Jenis kelamin | Betina |
Pekerjaan | |
Kerabat | Nenek: Granny Pie Ayah: Igneous Rock Ibu: Cloudy Quartz Kakak tertua: Limestone Pie Kakak: Maud Pie Adik: Marble Pie |
Pinkie Pie memiliki nama lengkap Pinkamena Diane Pie, dia adalah salah satu karaker utama dalam kartun My Little Pony: Friendship Is Magic dan My Little Pony: Equestria Girls. Pinkie Pie adalah kuda earth pony berwarna merah muda. Karakter ini diambil berdasarkan dari My Little Pony generasi ke tiga dengan nama yang sama. Dia bekerja sebagai konsultan perencana pesta di Sugarcube Corner, selain itu dia juga bekerja sebagai pembuat roti dan bekerja di toko permen di Ponyville. Dia juga mempunyai hewan peliharaan seekor bayi buaya yang diberi nama "Gummy". Karakter Pinkie Pie sendiri adalah karakter yang ceria, humoris, enerjik, hiperaktif dan cakap dalam berbicara. Elemen yang dimilikinya adalah element of laughter atau elemen keceriaan atau elemen tawa.
Tanda Bakat
Cutie Mark milik Pinkie Pie adalah tiga balon dengan pita warna yang terdiri dari warna biru muda dan kuning. Dua balon berwarna biru muda dengan pita warna berwarna kuning di sisi kanan dan kiri dari balon berwarna kuning dengan pita warna berwarna biru muda yang berada di tengah. Cutie mark milik Pinkie Pie dapat disimbolkan sebagai penggambaran dirinya yang suka pesta dan keceriaan atau pekerjaannya sebagai konsultan perencana pesta.