Leony Vitria Hartanti (lahir 20 September 1987) adalah pemeran dan penyanyi Indonesia keturunan Tionghoa. Ia merupakan mantan personil Trio Kwek Kwek.
Kehidupan awal
Leony lahir dengan nama Leony Vitria Hartanti pada 20 September 1987 di Jakarta, Indonesia.[1]
Karier
Leony semula dikenal sebagai penyanyi cilik yang populer melalui grup Trio Kwek Kwek, bersama Dhea Ananda dan Alfandy. Pada bulan Februari 2004, Leony merilis album solo remaja pertamanya. Album bertajuk No Apologies! ini merupakan ekspresi jiwa Leony yang sedang tumbuh dewasa. Album ini terdiri dari 10 lagu, 2 di antaranya adalah ciptaan Leony, yaitu Tak di Sini Lagi dan Cinta Sejati.