Lompat ke isi

Warkop DKI Reborn 3

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 12 September 2019 01.19 oleh 202.67.46.238 (bicara)
Warkop DKI Reborn 3
SutradaraRako Prijanto
ProduserFederica
SkenarioAnggoro Saronto
Rako Prijanto
PemeranAliando Syarief
Adipati Dolken
Randy Danistha
Indro Warkop
Mandra
Salshabilla Adriani
Ganindra Bimo
Aurora Ribero
Dewa Dayana
Penata musikAndhika Triyadi
SinematograferHani Pradigya
PenyuntingAline Jusria
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
7 September 2019 (penayangan khusus)
Indonesia 12 September 2019
Durasi103 menit
Negara Indonesia
BahasaIndonesia

Warkop DKI Reborn 3 adalah sebuah film komedi Indonesia yang menjadi instalmen ketiga dalam seri film Warkop DKI Reborn. Film tersebut disutradarai oleh Rako Prijanto[1] menggantikan Anggy Umbara yang menyutradarai instalmen pertama dan kedua, dan dibintangi oleh Aliando Syarief, Adipati Dolken dan Randy Danistha menggantikan Abimana Aryasatya, Vino Bastian, dan Tora Sudiro yang membintangi instalmen pertama dan kedua.[2] Film tersebut adalah adaptasi dari film Warkop DKI asli Sama Juga Bohong.[3]

Sinopsis

Dono (Aliando Syarief), Kasino (Adipati Dolken), dan Indro (Randy Danistha) kali ini mendapat tugas sebagai agen polisi rahasia. Mereka dibawah komando Komandan Cok (Indro Warkop), yang kehilangan tangankanannya, Karman (Mandra), saat mensinyalir adanya pencucian uang di dunia perfilman Indonesia. Tepatnya di sebuah rumah produksi milik Amir Muka (Ganindra Bimo). Warkop DKI akhirnya bisa masuk dalam dunia film dan terlibat dalam sebuah pembuatan film komedi berpasangan dengan artis sinetron yang hijrah ke dunia film, Inka (Salshabilla Adriani). Warkop DKI malah membuat Inka terjebak bersama mereka di sebuah ruangan. Warkop DKI dan Inka jatuh pingsan. Saat terbangun, Warkop DKI kaget karena berada di padang pasir! Tapi Inka lenyap! Pencarian Warkop DKI mencari jejak Inka menyeret mereka dalam petualangan seru di padang pasir.

Pemeran

Referensi