Lompat ke isi

Bola voli di Indonesia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 Oktober 2022 04.01 oleh Fikri RA (bicara | kontrib) (Menambah Kategori:Olahraga di Indonesia menggunakan HotCat)
Bola voli di Indonesia
Sebuah pertandingan bola voli di Pulau Taliabu, Maluku Utara
Negara Indonesia
Badan yang mengaturPBVSI
Tim nasionalTim nasional putra
Tim nasional putri
Pertama kali bermain1928
Kompetisi klub

Bola voli di Indonesia sudah dimainkan sejak zaman Hindia Belanda. Setelah meraih kemerdekaan, bola voli dimainkan sebagai cabang olahraga resmi pada Pekan Olahraga Nasional 1951. Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia menjadi induk olahraga bola voli di Indonesia setelah dibentuk pada 1955. Hingga saat ini, bola voli menjadi salah satu olahraga populer yang dimainkan masyarakat Indonesia, baik sebagai materi pelajaran di sekolah, mengisi waktu luang, maupun sebagai sarana kompetisi. Kompetisi bola voli di Indonesia telah bergulir, setidaknya sejak 1990-an, sebagai wadah kompetisi atlet bola voli dalam negeri. Tim nasional cabang olahraga ini juga berhasil mencatatkan prestasi di kompetisi internasional.

Sejarah

Bola voli masuk ke Indonesia pada masa penjajahan Belanda sekitar tahun 1928. Permainan ini diperkenalkan oleh guru-guru pendidikan jasmani pada sekolah lanjutan Hindia Belanda seperti Hoogere Burgerschool dan Algemeene Middelbare School. Setelah Indonesia merdeka, olahraga ini semakin digemari masyarakat dan resmi menjadi cabang olahraga pada Pekan Olahraga Nasional 1951 di Jakarta. Pada tahun 1954, muncul beberapa perhimpunan bola voli antardaerah, seperti Ikatan Perhimpunan Volleyball Soerabaja (IPVOS) dan Persatuan Volleyball Indonesia Djakarta (PERVID). Di tahun yang sama, kedua perhimpunan bola voli tersebut mulai mempersiapkan pembentukan induk organisasi bola voli di Indonesia.[1][2][3][butuh sumber yang lebih baik]

Badan nasional

Badan nasional pengatur bola voli di Indonesia adalah Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (disingkat PBVSI) yang didirikan pada 22 Januari 1955.[1][4] Badan ini kemudian diakui oleh FIVB pada tahun yang sama.[5][6] PBVSI menyelenggarakan turnamen dan kompetisi untuk pria, wanita, tim nasional bola voli, dan voli pantai.

Kompetisi

Sebelum tahun 1990-an, PBVSI menggelar kejuaraan bola voli nasional antarklub bernama Liga Bola Voli Utama (Livotama). Kompetisi ini menjadi cikal bakal Liga Bola Voli Indonesia (Livoli) yang pertama kali diselenggarakan pada tahun 1999.[7] Sejak 2002, PBVSI menggulirkan Proliga sebagai wadah kompetisi bagi klub bola voli profesional.[8][9] Di luar Proliga dan Livoli, PBVSI juga menggelar kompetisi bola voli kelompok umur, yakni kejurnas junior dan kejurnas U-17.

Berikut daftar kompetisi bola voli yang digelar PBVSI yang diikuti oleh klub dan atlet bola voli putra dan putri.[10][11]

Liga:

Kejuaraan Kelompok Umur:

Voli Pantai:

Tim nasional

Tim nasional bola voli putra Indonesia pertama kali mengikuti kompetisi pada Pesta Olahraga Asia 1958. Tim ini juga ikut berpartisipasi pada Kejuaraan Bola Voli Putra Asia dan Pesta Olahraga Asia Tenggara. Prestasi terbaik tim ini adalah meraih peringkat keempat pada tahun 2017 yang dilaksanakan di Indonesia.[12] Tim ini juga meraih 11 medali emas pada Pesta Olahraga Asia Tenggara, dengan raihan terkini pada 2021 lalu.

Sementara itu, tim nasional bola voli putri Indonesia pertama kali mengikuti kompetisi pada Pesta Olahraga Asia 1958 bersama dengan tim putra. Tim ini juga ikut berpartisipasi pada Kejuaraan Bola Voli Putri Asia dan Pesta Olahraga Asia Tenggara. Prestasi terbaik tim ini adalah meraih peringkat kelima pada Kejuaraan Bola Voli Putri Asia 1979, medali perunggu pada Pesta Olahraga Asia 1962, dan medali emas pada Pesta Olahraga Asia Tenggara 1983.[13] Tim putri relatif tertinggal dengan tim lain di kawasan Asia, mengingat tim nasional negara lain seperti Thailand dan Vietnam mampu tampil di beberapa kejuaraan dunia dan Asia.

Seleksi pemain bagi tim nasional voli berasal dari penampilan pemain di kompetisi reguler, ditambah dengan penampilan pemain di kompetisi luar negeri.[14][15]

Bola voli di masyarakat

Voli pantai

Referensi

  1. ^ a b "Tentang PBVSI". PBVSI.or.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-09-30. 
  2. ^ Hardi, M. (2022-08-07). "Mengenal Sejarah Bola Voli Dunia dan di Indonesia". Gramedia Literasi. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  3. ^ Wijaya, Atmaja. "Asal Usul dan Sejarah Terciptanya Olahraga Bola Voli". Libero.id. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  4. ^ Tysara, Laudia (2022-05-31). "Sejarah Induk Organisasi Bola Voli Indonesia adalah Dibentuk 22 Januari 1955". liputan6.com. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  5. ^ Winarno, M. E.; et al. (2013). Teknik Dasar Bermain Bola Voli. Malang: Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan FIK Malang. 
  6. ^ Adhikresna, Medikantyo Junandika (2021-03-22). "Sejarah Berdirinya PBVSI, Induk Olahraga Bola Voli di Indonesia Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  7. ^ Burhani, Ruslan (2007-12-22). "Yuso Dekati Gelar Keempat Livoli". Antara News. Diakses tanggal 2022-09-30. Ini merupakan final keenam bagi Yuso sejak penyelenggaraan kompetisi bola voli amatir tertinggi di Tanah Air itu digelar pada 1999 silam. 
  8. ^ "Langkah Proliga". Bola (1.179). 2002-02-01. hlm. 9–13. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  9. ^ Primus, Josephimus (2021-12-17). "Mengapa Proliga 2022 Hanya 3 Bulan? Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-09-30. 
  10. ^ "Voli Indoor". PBVSI.or.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-09-30. 
  11. ^ Fajriansyah, Adrian (2022-09-22). "Kompetisi Nasional Lebih Bergeliat". kompas.id. Diakses tanggal 2022-09-30. ((Perlu berlangganan (help)). 
  12. ^ Usman, Ahmad Fawwaz (2017-07-30). "Kejuaraan Voli Asia 2017: Timnas Indonesia Bangga Ukir Sejarah". liputan6.com. Diakses tanggal 2022-10-01. 
  13. ^ Surya, Reza Adi (2021-02-10). "Meski Tak Terlalu Populer, Prestasi Voli Indonesia Cukup Membanggakan". Minews ID. Diakses tanggal 2022-10-01. 
  14. ^ "Menpora, 'Ajang Proliga 2022 Bisa Jadi Seleksi Timnas Voli Indonesia Untuk SEA Games 2022 Vietnam' - poskota.co.id". poskota.co.id. Diakses tanggal 2022-10-01. 
  15. ^ JawaPos.com (2022-02-02). "Proses Seleknas Tim Voli: Lebih Maksimal di Putaran Kedua Proliga". JawaPos.com. Diakses tanggal 2022-10-01. 

Pranala luar