Lompat ke isi

Ikatan Keluarga Nias Riau

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 28 Agustus 2023 04.45 oleh OrangKalideres (bicara | kontrib) (+ tag kelayakan)
logo_iknr

Ikatan Keluarga Nias Riau (IKNR) adalah: Salah satu wadah untuk menghimpun dan mempersatukan seluruh warga  keluarga Nias yang berdomisili di daerah provinsi Riau dan bersinergi dengan pemerintah provinsi Riau

Sejarah Ikatan Keluarga Nias Riau[1]

Lahirnya Ikatan Keluarga Nias Riau (IKNR) berawal dari  Tahun 1972 beberapa orang tokoh masyarakat Nias yang berdomisili di kota Pekanbaru - Riau bermufakat membentuk IKANIS (Ikatan Keluarga Nias) sebagai wadah perkumpulan warga keluarga suku Nias  ketika itu di Pekanbaru. Kemudian berubah nama menjadi Ikatan Masyarakat Nias ( IMAN) yang dipelopori oleh para tokoh pada masa itu yakni Mayor Purn TNI-AD Yones Bate'e, Effost. T. Gulo, SmHk, Peltu Purn.TNI  AD Fati'aro Waruwu,SH.

Pada tahun 1980 Ikatan Masyarakat Nias (IMAN) diubah menjadi  Ikatan Keluarga Masyarakat Nias (IKMN) yang hanya mengcover Kota Pekanbaru dan sekitarnya. IKMN dari tahun 1980 sampai tahun 2004 pernah dipimpin oleh Hadamen Mendrofa, Effost .T.Gulo,SmHk.  Serma Pol Ataliwa Gea,  Drs.Faatulo Waruwu, Yason Zega, Fahuwusa Laia,SH,.MH.  Frans Daeli,SH. Tepat tanggal  10 Oktober 2004 Ikatan Keluarga Nias Riau (IKNR) dideklarasikan  hal ini dilakukan oleh toko-tokoh masyarakat Nias pada saat itu untuk menyejajarkan organisasi Suku Nias dengan organisasi suku lainnya di provinsi Riau seperti IKJR = Jawa, IKBR = Batak, IKMR = Minang.

Selain dari pada itu agar IKNR dapat memperluas jangkauannya sampai keseluruh kabupaten / kota dan kecamatan di provinsi Riau. Tokoh tokoh pendiri IKNR pada saat itu adalah Sarohuku waruwu, SH.,MH . Drs.Famaha Zebua, Kompol.  Beyaso Gea , Meitinus Zebua, Onangego Zebua, Fona Aro Lase, Marthin Luther Laia,S.Sos. Hasatulo Gea dan Odaligo Zebua.

Perkembangan

Pembagian Wilayah

DPP Provinsi Riau

DPD Kota Pekanbaru

  1. DPC Tenayan Rumbai
  2. DPC Tenayan Raya

DPD Kota Dumai

  1. DPC
  2. DPC...

Referensi:

  1. ^ www.zonariau.com. "Profil Ikatan keluarga Nias Riau ( IKNR )". zonariau.com (dalam bahasa Indonesia). Diakses tanggal 2023-08-28.