John Martin Tumbel: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Itssweetandbitter (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: VisualEditor Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Itssweetandbitter (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Baris 96: Baris 96:
[[Kategori:Pembawa acara televisi Indonesia]]
[[Kategori:Pembawa acara televisi Indonesia]]
[[Kategori:Tokoh Jawa Tengah]]
[[Kategori:Tokoh Jawa Tengah]]
[[Kategori:The Mask Singer Indonesia]]
[[Kategori:Komunikata]]

Revisi per 22 Juni 2021 14.39

Templat:Infobox artis indonesia John Martin Tumbel (lahir 5 Januari 1982) adalah presenter berkebangsaan Indonesia. Namanya mulai mencuat sejak membawakan program John Pantau yang tayang di Trans TV tahun 2008.[1]

Karier

John adalah lulusan Fakultas Ilmu Budaya, Jurusan Sastra Inggris Universitas Airlangga, dimana ia lulus pada tahun 2005 dan menjadi salah satu lulusan terbaik di kampusnya. Ia juga merupakan Arjuna Pajak dalam kontes Arjuna dan Srikandi Pajak yang diselenggarakan pada 2004 silam.[2]

Setelah lulus kuliah, ia pun bekerja di Trans TV sebagai reporter dalam program berita Reportase pada tahun 2006. Awalnya, ia berkeinginan untuk menjadi seorang pembaca berita, namun sayangnya hal itu tidak kunjung terwujud hingga akhirnya ia dipindahkan ke bagian news magazine. Singkat cerita, ia pun diminta membuat segmen kritik sosial ringan yang menjadi cikal bakal munculnya program John Pantau yang pertama kali tayang tahun 2008. Program yang berisi penindakan terhadap berbagai macam pelanggaran peraturan di masyarakat inilah yang kemudian melambungkan nama John dan membuatnya berkarier di dunia hiburan hingga sekarang.[3]

Kehidupan Pribadi

Pada 8 Mei 2012, ibunda John meninggal dunia karena sakit setelah sebelumnya dalam kondisi kritis dan dirawat di rumah sakit.[4] Ayahnya sendiri, (alm) Jerry Tumbel meninggal ketika ia masih kecil. Ia memiliki satu orang adik bernama Daniel Willy Tumbel yang saat ini bekerja sebagai jurnalis dan produser di RCTI.

Acara Televisi

Penghargaan

Tahun Award Kategori Hasil
2013 100% Ampuh Awards 2013 100% Host Ter-Wow Getoh Nominasi
2018 Panasonic Gobel Awards 2018 Presenter Kuis dan Gameshow Nominasi

Referensi

  1. ^ "Profil dan Biodata John Martin Tumbel". Biodata Profil Artis. Diakses tanggal 2020-12-13. 
  2. ^ "JANGAN PUAS SAAT BISA BERJALAN CEPAT, KARENA SESUNGGUHNYA YANG LAIN SUDAH BERLARI". www.unair.ac.id. Diakses tanggal 2020-12-13. 
  3. ^ "Postingan profil Instagram John Martin Tumbel: "Awalnya, mimpi saya itu pembaca berita. Akhirnya saya kerja di Trans TV. Dari ratusan pendaftar, yang diterima 10 orang. Termasuk saya.…"". Instagram. Diakses tanggal 2020-12-13. 
  4. ^ Mei 2012, Darmadi Sasongko | 08; Wib, 11:29. "Ibunda Presenter John Pantau Meninggal Dunia". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2020-12-13. 

Templat:Celebrity Squares

Templat:Komunikata