Antony, Hauts-de-Seine

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Antony, Hauts-de-Seine
NegaraPrancis
ArondisemenAntony
AntarkomuneCommunauté d'agglomération
des Hauts de Bièvre
Kode INSEE/pos
92002

Antony merupakan sebuah komune di pinggiran selatan Paris, Prancis. Terletak 11.3 km (7 mil) dari pusat kota Paris. Antony adalah sub-prefektur dari departemen Hauts-de-Seine dan ibu kota Arondisemen Antony.

Nama[sunting | sunting sumber]

Nama Antony tercatat untuk pertama kalinya pada sebuah piagam kerajaan tahun 829 sebagai Antoniacum, berarti "kediaman Antonius", seorang tuan tanah Galia-Romawi.

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Di akhir Perang Seratus Tahun, Antony memiliki sekitar seratus penduduk.

Demografi[sunting | sunting sumber]

Imigrasi[sunting | sunting sumber]

Tempat lahir penduduk Antony tahun 1999
Lahir di Prancis Metropolitan Lahir di luar Prancis Metropolitan
82.4% 17.6%
Lahir di
Prancis Seberang Laut
Lahir di luar negeri dengan kewarganegaraan Prancis ketika lahir1 Imigran EU-152 Imigran Non-EU-15
1.6% 3.8% 3.0% 9.2%
1 Kelompok ini terdiri atas pieds-noirs dari Afrika Baratlaut, diikuti dengan bekas warga negara kolonial yang memiliki kewarganegaraan Prancis ketika lahir (seperti kaum elit asli di koloni Prancis), dan anak ekspatriat Prancis yang lahir di luar negeri. Negara lain dimengerti sebagai negara yang bukan merupakan bagian dari Prancis pada tahun 1999, sehingga seseorang yang lahir, contohnya tahun 1950 di Aljazair, ketika Aljazair merupakan bagian integral dari negara Prancis, maka akan tercatat sebagai seseorang yang lahir di luar negeri dalam data statistik Prancis.

2 Imigran adalah seseorang yang lahir di luar negeri tanpa kewarganegaraan Prancis ketika lahir. Seorang imigran bisa mendapatkan kewarganegaraan Prancis sejak pindah ke Prancis, tetapi masih dianggap sebagai imigran dalam data statistik Prancis. Selain itu, penduduk yang lahir di Prancis dengan kewarganegaraan luar negeri (anak imigran) tidak tercatat sebagai imigran.

Administrasi[sunting | sunting sumber]

Gereja Saint-Saturnin

Antony adalah ibu kota Communauté d'agglomération des Hauts de Bièvre. Communauté mencakup 7 komune, 5 di Hauts-de-Seine dan dua di département Essonne.

Kanton Antony memiliki sebagian komune Antony, bagian lainnya terletak di Bourg-la-Reine.

Angkutan[sunting | sunting sumber]

Antony dilayani oleh lima stasiun RER jalur B Paris: Parc de Sceaux, La Croix de Berny, Antony, Fontaine-Michalon, dan Les Baconnets.

Stasiun Antony adalah persimpangan dengan Orlyval, yang mengangkut penumpang ke Bandar Udara Orly.

Terakhir, Antony juga dilayani oleh stasiun Chemin d'Antony pada RER jalur C Paris.

Kota kembar[sunting | sunting sumber]

Antony kembar dengan:

Yunani Eleftheroupolis, Yunani Italia Collegno, Italia Italia Turin, Italia Inggris Britania Raya Lewisham, Inggris, Britania Raya
Israel Sderot, Israel Tunisia Hammam-Lif, Tunisia Rusia Protvino, Rusia Ceko Olomouc, Republik Ceko
Amerika Serikat Lexington, Massachusetts, Amerika Serikat Jerman Reinickendorf, Jerman

Lainnya[sunting | sunting sumber]

Antony adalah tempat lahir:

Lihat pula[sunting | sunting sumber]

Pranala luar[sunting | sunting sumber]