Desikator

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Desikator adalah wadah yang terbuat dari bahan gelas yang kedap udara dan mengandung desikan yang berfungsi menghilangkan air dan kristal hasil pemurnian.[1] Desikator, bejana tertutup berisi zat pengering untuk mengeringkan zat-zat lain, yang biasa dipakai ialah asam sulfat pekat, kalsium klorida atau gel silika. Juga dipakai untuk menyimpan zat dalam keadaan kering[2] Desikator terdiri dari dua bagian, dibagian bawah diisi bahan pengering seperti silika gel sehingga pengaruh uap air selama pengeringan dapat diserap oleh gel silika tersebut. Dibagian atas digunakan untuk tempat pengeringan. Desikator merupakan alat yang berbobot dan untuk membukanya dengan cara menggeser karena di sekeliling dilapisi vaselin.[3] Desikasi merupakan cara pengeringan zat padat, zat cair, gas yang mengandung air sedikit sekali dengan menggunakan zat yang mengandung air atau uap air lebih sedikit daripada zat-zat yang akan dikeringkan. Sehingga, desikasi adalah pengeringan dengan jalan penyerapan air yang dikandung sesuatu zat oleh zat-zat lain. Zat-zat yang digunakan untuk pengeringan disebut desikan (desiccant) yang dapat berupa zat padat atau zat cair.[2] Desikator harus diisi dengan zat pengadsopsi yang sesuai dengan jenis pelarut yang digunakan, pelarutnya senyawa hidrokarbon, maka isi desikator yang sesuai ialah parafin. Apabila pelarutnya asam asetat maka dapat diisi desikatornya pengadsopsinya NaOH atau KOH pelet.[4]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Beberapa Alat dalam Laboratorium Beserta Fungsinya". 10 Oktober 2010. 
  2. ^ a b "Ensiklopedi Umum". Kanisius. 1 Januari 1973 – via Google Books. [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ "Desikator - Fungsi Desikator". 27 Maret 2012. [pranala nonaktif permanen]
  4. ^ Badriah, Basyit (11 Februari 2016). "Ensiklopedia Rumus kimia SMP kelas 7,8,9". Lembar Langit Indonesia – via Google Books.