Doa malam (Anglikan): Perbedaan antara revisi
k tambahan |
k koreksi kecil |
||
Baris 1: | Baris 1: | ||
{{expand language|topic=|langcode=en|otherarticle=Evening Prayer (Anglican)|date=Mei 2017}} |
{{expand language|topic=|langcode=en|otherarticle=Evening Prayer (Anglican)|date=Mei 2017}} |
||
'''Doa malam''' adalah sebuah [[liturgi]] yang digunakan dalam [[Komuni Anglikan]] (dan gereja-gereja lain dalam tradisi Anglikan, seperti Gerakan Kelanjutan Anglikan dan Tata Cara Anglikan dalam [[Gereja Katolik Roma]]) dan dirayakan di sore hari atau malam hari. Doa ini juga dikenal sebagai '''kebaktian malam di Gereja Inggeris''', terutama (tapi tidak terbatas) ketika doa ini dibawakan dengan [[Paduan suara|menyanyikannya]] (yaitu, ketika sebagian besar dari kebaktian ini dinyanyikan). Hal ini kira-kira setara dengan Vesper dalam [[Gereja Katolik Roma]] dan gereja-gereja, Lutheran meskipun awalnya dibentuk dengan menggabungkan ibadah monastik Vesper dan Compline. Meskipun banyak gereja sekarang mengambil kebaktian mereka dari ''Ibadah Umum'' atau buku-buku doa modern lainnya, jika gereja memiliki paduan suara, Kebaktian malam yang dinyanyikan di Gereja Inggeris dari ''Buku Doa Umum'' masih sering digunakan karena lebih besar bagian musiknya. Doa Malam, seperti Doa Pagi (Matin) dan berbeda dengan [[Perjamuan Kudus|Ekaristi]], dapat dipimpin oleh seorang awam, dan dibacakan oleh beberapa pemeluk Anglikan setiap hari secara pribadi (pendeta di banyak yurisdiksi Gereja Anglikan dituntut untuk melakukannya). |
'''Doa malam''' adalah sebuah [[liturgi]] yang digunakan dalam [[Komuni Anglikan]] (dan gereja-gereja lain dalam tradisi Anglikan, seperti Gerakan Kelanjutan Anglikan dan Tata Cara Anglikan dalam [[Gereja Katolik Roma]]) dan dirayakan di sore hari atau malam hari. Doa ini juga dikenal sebagai '''kebaktian malam di Gereja Inggeris''', terutama (tapi tidak terbatas) ketika doa ini dibawakan dengan [[Paduan suara|menyanyikannya]] (yaitu, ketika sebagian besar dari kebaktian ini dinyanyikan). Hal ini kira-kira setara dengan Vesper dalam [[Gereja Katolik Roma]] dan gereja-gereja, Lutheran meskipun awalnya dibentuk dengan menggabungkan ibadah monastik Vesper dan Compline. Meskipun banyak gereja sekarang mengambil kebaktian mereka dari ''Ibadah Umum'' atau buku-buku doa modern lainnya, jika gereja memiliki paduan suara, Kebaktian malam yang dinyanyikan di Gereja Inggeris dari ''Buku Doa Umum'' masih sering digunakan karena lebih besar bagian musiknya. Doa Malam, seperti Doa Pagi (Matin) dan berbeda dengan [[Perjamuan Kudus|Ekaristi]], dapat dipimpin oleh seorang awam, dan dibacakan oleh beberapa pemeluk Anglikan setiap hari secara pribadi (pendeta di banyak yurisdiksi Gereja Anglikan dituntut untuk melakukannya). |
||
|
|||
== Dalam buku-buku doa tradisional == |
== Dalam buku-buku doa tradisional == |
||
Kebaktian Doa Malam, menurut buku-buku doa tradisional seperti ''Buku Doa Umum Inggris 1662 atau Kanada tahun 1959'', mirip strukturnya dengan ekuivalen Doa Pagi (atau matin), tetapi berbeda dengan kidung dan dengan doa malam yang khusus. Doa ini terdiri dari unsur-unsur berikut: |
Kebaktian Doa Malam, menurut buku-buku doa tradisional seperti ''Buku Doa Umum Inggris 1662 atau Kanada tahun 1959'', mirip strukturnya dengan ekuivalen Doa Pagi (atau matin), tetapi berbeda dengan kidung dan dengan doa malam yang khusus. Doa ini terdiri dari unsur-unsur berikut: |
||
Baris 33: | Baris 33: | ||
===Gereja Anglikan Kanada=== |
===Gereja Anglikan Kanada=== |
||
[[Buku |
[[Buku Kebaktian Alternatif]] dari [[Gereja Anglikan Kanada]] memberikan versi sederhanya dari Doa Malam. Kebaktiannya dimulai dengan Kebaktian Cahaya atau Ritus Pengakuan Dosa. Bila tidak demikian, kebaktian dimulai dengan Preces dan [[Phos Hilaron]]. Mazmur diucapkan dan diikuti oleh satu atau dua bacaan lagi dan satu atau lebih kidung. [[Pengakuan Iman Rasuli]] atau Ringkasan Hukum Taurat diucapkan, dan kemudian Doa Syabat dan Doa Syukur dapat disampaikkan. Doa Hari Ini dapat melanjutkannya. Kebaktian ditutup dengan Doa Bapa Kami dan Pengutusan. |
||
Sebuah bentuk khusus Kebaktian malam, "Doa Malam Kebangkitan " diadakan pada hari Sabtu. |
Sebuah bentuk khusus Kebaktian malam, "Doa Malam Kebangkitan " diadakan pada hari Sabtu. |
Revisi per 30 Mei 2017 06.54
Artikel ini perlu dikembangkan dari artikel terkait di Wikipedia bahasa Inggris. (Mei 2017)
klik [tampil] untuk melihat petunjuk sebelum menerjemahkan.
|
Doa malam adalah sebuah liturgi yang digunakan dalam Komuni Anglikan (dan gereja-gereja lain dalam tradisi Anglikan, seperti Gerakan Kelanjutan Anglikan dan Tata Cara Anglikan dalam Gereja Katolik Roma) dan dirayakan di sore hari atau malam hari. Doa ini juga dikenal sebagai kebaktian malam di Gereja Inggeris, terutama (tapi tidak terbatas) ketika doa ini dibawakan dengan menyanyikannya (yaitu, ketika sebagian besar dari kebaktian ini dinyanyikan). Hal ini kira-kira setara dengan Vesper dalam Gereja Katolik Roma dan gereja-gereja, Lutheran meskipun awalnya dibentuk dengan menggabungkan ibadah monastik Vesper dan Compline. Meskipun banyak gereja sekarang mengambil kebaktian mereka dari Ibadah Umum atau buku-buku doa modern lainnya, jika gereja memiliki paduan suara, Kebaktian malam yang dinyanyikan di Gereja Inggeris dari Buku Doa Umum masih sering digunakan karena lebih besar bagian musiknya. Doa Malam, seperti Doa Pagi (Matin) dan berbeda dengan Ekaristi, dapat dipimpin oleh seorang awam, dan dibacakan oleh beberapa pemeluk Anglikan setiap hari secara pribadi (pendeta di banyak yurisdiksi Gereja Anglikan dituntut untuk melakukannya). ?
Dalam buku-buku doa tradisional
Kebaktian Doa Malam, menurut buku-buku doa tradisional seperti Buku Doa Umum Inggris 1662 atau Kanada tahun 1959, mirip strukturnya dengan ekuivalen Doa Pagi (atau matin), tetapi berbeda dengan kidung dan dengan doa malam yang khusus. Doa ini terdiri dari unsur-unsur berikut:
- Pendahuluan berupa doa tobat, termasuk Pengakuan Umum dan Doa Bapa Kami. Ini yang sering dihilangkan pada Kebaktian malam dengan nyanyian setiap hari di Gereja Inggeris.
- Preces — rangkaian ayat-ayat dan tanggapan termasuk Gloria Patri.
- Bacaan dari mazmur, yaitu satu atau lebih prosa mazmur, ditutup dengan Gloria Patri.
- Dua bacaan dari Alkitab. Yang pertama biasanya diambil dari Perjanjian Lama dan yang kedua dari Perjanjian Baru.
- Dua kidung, masing-masing pembacaan Alkitab, biasanya Magnificat dan Nunc dimittis, masing-masing ditutup dengan Gloria Patri.
- Pengakuan Iman Rasuli, sering diucapkan dengan monoton.
- Beberapa doa dan tanggapan, seringkali dinyanyikan. Ini termasuk Kyrie eleison dan Doa Bapa Kami, diikuti oleh beberapa bait dan tanggapan, dan doa hari ini dan dua doa lainnya ("ketiga doa").
- Sebuah nyanyian setelah doa yang ketiga ("dalam bagian-bagian di mana mereka bernyanyi, ia diikuti dengan nyanyian", dalam ungkapan terkenal dari Buku Doa edisi 1662).
- Doa-doa tambahan yang diucapkan.
Jika kebaktian didampingi alat musik, organ biasanya akan dimainkan sebelum dan setelah kebaktian. Banyak lembaga yang menyelenggarakan kebaktian malam ini tanpa iringan musik: di Katedral Durham, Southwell Minster, Katedral Exeter dan Katedral Ripon, serta Kapel-kapel New College, Oxford dan King's College, Cambridge, misalnya, kebaktian malam pada hari Jumat biasanya dinyanyikan a cappella dalam liturginya.
Variasi lebih lanjut dalam membawakan kebaktian malam dengan paduan suara adalah kebaktian dengan paduan suara laki-laki. Di lembaga-lembaga yang memiliki paduan suara yang terdiri dari orang dewasa laki-laki (yang menyanyikan alto, tenor dan bas) dan trebel (penyanyi laki-laki atau perempuan) yang menyanyikan soprano bagian atas, satu hari dalam seminggu kebaktiannya dapat dinyanyikan oleh laki-laki saja. Bila ini terjadi, pengaturan musiknya disiapkan untuk suara alto, tenor, dan bas saja. Di Katedral Durham, ada kebiaasan untuk doa pada Kamis malam dinyanyikan oleh para anggota paduan suara yang laki-aki saja.
Dalam praktiknya, tobat pendahuluan ini sering dihilangkan, terutama pada kebaktian-kebaktian yang dinyanyikan. Sebuah khotbah atau homili dapat disampaikan pada bagian terakhir pada hari Minggu atau hari-hari raya, tetapi tidak meruakan bagian dari liturginya. Juga, satu atau lebih himne jemaat dapat ditambahkan dalam kebaktian. Di kalangan gereja-gereja Anglo-Katolik, Doa Sakramen Mahakudus sering mengikuti Kebaktian malam.
Dalam buku doa kontemporer
Gereja Episkopal
Di Gereja Episkopal, seperti Ekaristi, Pemakaman, dan Tata ibadah Pengakuan Dosa, Doa Pagi dan Malam diberikan dalam Buku Doa Bersama 1979 dalam dua bentuk: "Ritus Satu" dan "Ritus Dua".
Ritus Satu adalah versi yang dimodifikasi dari aturan tradisional untuk Doa Malam. Ia agak mirip dengan ritus Buku Doa tradisional, tetapi Pengakuan Dosa telah dipersingkat, Phos Hilaron dapat diucapkan, dan hanya satu bacaan yang perlu digunakan. Magnificat dan Nunc dimittis dapat dipergunakan keduanya, atau salah satu saja, atau sebuah kidung alternatif dapat digunakan. Ritus Satu didasarkan pada Doa Buku 1928 dan juga ditemukan dalam Buku Kebaktian Anglikan, sebuah adaptasi bahasa tradisional dari Buku Doa Bersama 1979.
Ritus Dua pada dasarnya serupa, tetapi dibuat dalam bahasa modern.
Buku Doa Bersama Amerika juga disebut sebagai "Tata Ibadah untuk Malam Hari ", yang dapat dipergunakan sebagai kebaktian sendiri atau sebagai pengantar untuk Doa Malam.
Gereja Anglikan Kanada
Buku Ke?baktian Alternatif dari Gereja Anglikan Kanada memberikan versi sederhanya dari Doa Malam. Kebaktiannya dimulai dengan Kebaktian Cahaya atau Ritus Pengakuan Dosa. Bila tidak demikian, kebaktian dimulai dengan Preces dan Phos Hilaron. Mazmur diucapkan dan diikuti oleh satu atau dua bacaan lagi dan satu atau lebih kidung. Pengakuan Iman Rasuli atau Ringkasan Hukum Taurat diucapkan, dan kemudian Doa Syabat dan Doa Syukur dapat disampaikkan. Doa Hari Ini dapat melanjutkannya. Kebaktian ditutup dengan Doa Bapa Kami dan Pengutusan.
Sebuah bentuk khusus Kebaktian malam, "Doa Malam Kebangkitan " diadakan pada hari Sabtu.
Gereja Inggris
Ibadah Bersama: Doa Harian menawarkan bentuk liturgi yang kontemporer. Setelah kata pembukaan yang singkat, nyanyian, doa, dan/atau kidung diucapkan atau dinyanyikan. Sebuah doa diikuti oleh mazmur, kidung, dan bacaan. Kebaktian ditutup dengan doa syafaat, doa hari ini, dan Doa Bapa Kami. Strukturnya demikian:
Persiapan:
- sebuah Kata pembukaan, Ya Allah, segeralah menyelamatkan kami', tanggapannya, dan bacaan pembukaan yang sesuai dengan waktunya dan tanggapan.
Satu atau dua dari yang berikut:
- doa pengucapan syukur, berbeda-beda sesuai dengan musimnya dan diakhiri dengan “Terpujilah Allah untuk selama-lamanya.”
- himne yang cocok
- kidung pembukaan
- doa pembukaan, bila diinginkan
- Sebuah bentuk Pengakuan dosa dapat menggantikan Persiapan:
Firman Allah:
- mazmur, masing-masing denganantifon dan doa mazmur.
- kidung Perjanjian Baru
- bacaan(-bacaan) dari Kitab Suci
- Doa berbalasan. Ini berbeda-beda sesuai dengan musimnya, dan pada masa biasa, doa yang sama digunakan sebagai Doa berbalasan dalam Doa Pagi.
- Magnificat sebagai Kidung Injil yang lebih disukai, didahului dan ditutup dengan antiphon-antifon yang khusus untuk setiap hari, dengan variasi-variasi pesta, perayaan dan musimnya.
Doa-doa:
- Doa syafaat dan, khususnya di malam hari, doa syukur
- doa hari ini, atau doa yang telah dicetak
- Doa Bapa Kami
Penutup:
- pada hari Minggu dan perayaan, sebuah himne atau kidung dapat digunakan.
- berkat
- tanggapan penutup, bila dianggap perlu
- Damai dapat menggantikan atau mengikuti Penutup
Musik
- Doa syafaat dan, khususnya di malam hari, doa syukur
- doa hari ini, atau doa yang telah dicetak
- Doa Bapa Kami
Penutup:
- pada hari Minggu dan perayaan, sebuah himne atau kidung dapat digunakan.
- berkat
- tanggapan penutup, bila dianggap perlu
- Damai dapat menggantikan atau mengikuti Penutup