Meteora (album): Perbedaan antara revisi
Rescuing 0 sources and tagging 1 as dead.) #IABot (v2.0.8 |
k Bot: +{{Authority control}} |
||
Baris 531: | Baris 531: | ||
{{Linkin Park}} |
{{Linkin Park}} |
||
{{Authority control}} |
|||
[[Kategori:Album tahun 2003]] |
[[Kategori:Album tahun 2003]] |
Revisi per 12 Juli 2021 04.42
Meteora | ||||
---|---|---|---|---|
Album studio karya Linkin Park | ||||
Dirilis | 25 Maret 2003 | |||
Direkam | April – Desember 2002 | |||
Studio |
| |||
Genre | ||||
Durasi | 36:35 | |||
Label | ||||
Produser |
| |||
Kronologi album studio Linkin Park | ||||
| ||||
Singel dalam album Meteora | ||||
|
Meteora adalah album studio kedua grup musik rock Linkin Park. Album ini dirilis tanggal 25 Maret 2003 di Warner Bros. Records, menyusul Reanimation, album kolaborasi yang berisikan remix lagu pada album debut tahun 2000 Hybrid Theory. Album ini diproduseri bersama oleh Linkin Park dan Don Gilmore. Judulnya berasal dari kuil Yunani dengan nama tersebut.[1] Meteora memiliki suara yang mirip dengan Hybrid Theory, sebagaimana dideskripsikan kritikus, dan album ini membutuhkan waktu penggarapan setahun. Album ini adalah album pertama Linkin Park setelah Dave Farrell bergabung lagi tahun 2000 setelah mengadakan tur dengan band lamanya.
Meteora debut pada posisi pertama Billboard 200, terjual 810.000 kopi di minggu pertama.[2] Linkin Park merilis singel album Meteora selama lebih dari setahun, antara lain "Somewhere I Belong", "Faint", "Numb", "From the Inside", dan "Breaking the Habit". Lagu "Lying from You" dirilis sebagai singel promosi. Meteora menerima tinjauan positif, meski kritikus menyebut bahwa gaya bermusik di album ini masih mirip dengan pendahulunya Hybrid Theory.
Meteora terjual 16 juta kopi di seluruh dunia, menjadikannya salah satu album dengan penjualan terbaik abad ke-21. Album ini mendapat sertifikasi 7× Platinum oleh Asosiasi Industri Rekaman Amerika Serikat (RIAA). Album mendapat peringkat ke-36 pada Billboard 200 Album Terbaik dekade 2000-an.[3] Sejumlah lagu dari album ini di-remix dengan lagu Jay-Z untuk EP Collision Course (2004). "Session" dinominasikan sebagai Penampilan Instrumental Rock Terbaik pada gelaran Grammy ke-45.
Penciptaan dan perekaman
Tahun 2000, Linkin Park bekerja dengan produser rekaman Don Gilmore untuk merekam dan merilis album debutnya, Hybrid Theory. Awal mula perekaman lagu ini muncul tahun 2001, saat masih menggelar tur untuk mendukung promosi album Hybrid Theory. Telah direkam sekitar 80-an demo berbeda selama Hybrid Theory World Tour dan LP Underground Tour, dalam jangka waktu hanya delapan bulan.[4] Ide mentahannya kelak menghasilkan produk akhir berupa album; terutama intro lagu "Somewhere I Belong". Bennington merekam not gitar untuk lagu ini,[butuh rujukan] tetapi suaranya cenderung folk rock. Akan tetapi, Shinoda dan Joe Hahn mengubahnya dengan memberi efek, dan memainkannya secara terbalik, lalu meraciknya menjadi sesuatu yang membuat band menjadi senang. Sebagaimana dijelaskan Shinoda: "Karena aku membaliknya, aku pikir ini 4-3-2-1. Progresi akornya terbalik. Lalu aku potong jadi empat bagian, lalu aku mainkan dengan 1-2-3-4. Inilah sebabnya mengapa suaranya menjadi sangat lembut."[1][5]
Kami benar-benar belajar apa itu tekanan. Bukan tekanan orang lain, itu tekanan artistik dari kami sendiri. Kamu tak dapat mengontrol kesuksesan rekamanmu, sehingga tidak ada titik untuk menanamkan energi padanya. Namun kualitas rekaman adalah tergantung kamu, dan kamu tidak boleh menyalahkan siapapun jika kamu membuat lagu yang jelek. Sebelum mengerjakan Meteora, aku mendengarkan "Hybrid Theory" dan "Reanimation", dan aku suka, "Bung, aku sungguh bangga dengan rekaman ini. Aku tak ingat bagaimana kami menggarapnya, dan aku tak tahu bagaimana kami bisa melakukannya lagi. Kami merasa kacau. Untungnya, kami mampu menginvestasikan waktu 18 bulan untuk berproses, dan membantu kami membuat rekaman yang keren."[6]
– Brad Delson, bicara tentang latar belakang penulisan album kepada MTV
Sebelum merilis album kedua, band ini merilis album remix, Reanimation, tahun 2002, diproduseri Mike Shinoda. Pengalaman ini membuat band tersebut ingin mengko-produksi album keduanya, kala masih menggarap bersama Gilmore, berharap meluaskan suara Hybrid Theory dengan ide eksperimental.[6] Pada awal 2002, setelah menggelar tur, penulisan diteruskan dalam studio pribadi Mike Shinoda dan praproduksinya dimulai saat itu juga. Band ini bekerja berdua selama proses penulisan, dan Shinoda selalu diandalkan. Teknik rekaman lagu menggunakan Pro Tools, dan band menggunakan metode penulisan tradisional. Pada Juni, proses praproduksi diakhiri dan band mulai produksi utama. Band ini memercayakan Don Gilmore sebagai produser mereka. Saat Reanimation dirilis, the band ini mulai menulis konten pentingnya. Rob Bourdon menghabiskan delapan jam per hari di studio untuk merekam album. Mulai Agustus, mereka kemudian merekam di NRG Studios saat Bennington mulai menulis bagiannya dengan band ini.[7][8][9]
Kami tahu apa yang kami inginkan, dan kami tahu bagaimana mengeksekusinya. Namun, kami juga baru saja pergi untuk melakukannya. Kami benar-benar tak peduli apa yang mereka lakukan. Kami juga tak peduli apakah lagu ini cocok atau tidak sesuai gaya baik secara utuh atau sebuah koleksi lagu. Kelihatannya, "Riff ini sungguh menyakitkan!" Kemudian, kami berteriak padanya, dan lagu berikutnya dapat saja balada tempo menengah dan kamu bernyanyi dengan cara bernyanyi lagu dengan benar. Kami ingin menguji. Kami belajar, kami seperti di lab, dan kami berharap untuk menemukan sesuatu yang disukai orang banyak dan akhirnya berhasil. Aku berpikir Meteora adalah perluasan dari itu semua.
Linkin Park telah menyelesaikan bermacam-macam versi lagu sebelum proses rekaman lagu, tetapi mereka banyak menulis versi final lagu-lagu tersebut. Per Oktober trek drum sudah selesai, kemudian diperkenalkan Brad dalam ruang kontrol studio of the studio. Per akhir Oktober, bagian bass sudah selesai. Don Gilmore turut menjadi bassis membantu Farrell dalam rekamannya. Bagian sampel oleh Hahn diperkenalkan beberapa bulan sebelum tenggat, dan Mike menyelesaikan rekaman "Breaking the Habit" dengan aransemen biola dari David Campbell; lagu ini telah digarap Mike sejak 5 atau 6 tahun lalu.[10] Vokal dimulai per November. Proses mixing serta albumnya diselesaikan di New York City.
Komposisi dan tema
Secara liris, lagu ini bertemakan emosi, kemarahan, dan kesembuhan. Dijelaskan pada MTV, Bennington berkata: "Kami tidak bicara situasi, kami bicara emosi di belakang situasi. Mike dan aku adalah dua orang berbeda sehingga kami tidak dapat bernyanyi tentang hal yang sama, tapi kami berdua tahu tentang frustrasi, kemarahan, kesendirian, dan cinta serta kebahagiaan, dan kami dapat mengaitkannya." Dalam wawancaranya, Shinoda menjelaskan: "Apa yang sebenarnya kami lakukan justru mendorong kami dan mendorong satu sama lain untuk menemukan cara baru menjadi kreatif. Kami ingin sampel yang ada dalam tiap lagu untuk menjadi sesuatu yang mungkin meregangkan telingamu – sesuatu yang benar-benar belum pernah kamu dengarkan sebelumnya."[11]
Dalam wawancara promosi, Rob Bourdon berkata: "Kami ingin sekumpulan lagu yang cocok dengan kami semua karena kami ingin membuat rekaman yang enak didengar lewat pemutar CD-mu dan mulai awal hingga akhir, akan ada suatu titik ketika kamu mulai melamun."[11]
Terkait judul, Mike berkata bahwa "Meteora adalah kata yang menarik perhatian kami karena terdengar sangat kuat." Dave, Joe, dan Chester menguraikan apa itu Meteora, formasi batuan Yunani, sangat epik, dramatis, dan mempunyai energi besar, band ini menginginkan album itu akan membuahkan perasaan yang sama.[1]
Genre album ini adalah nu metal,[12][13] rap metal,[13] rap rock,[14] dan rock alternatif.[15]
Promosi
Bab atau bagian ini tidak memiliki referensi atau sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa dipastikan. |
Promosi mulai digencarkan sebelum dirilis, saat foto-foto sesi rekaman mulai dikirim di media. Untuk mendukung album, banyak foto-foto band beredar pada 29 Oktober di Ambassador Hotel, tempat band beristirahat setelah merekam album selama dua hari, untuk mendesain sampul album. "The Flem" dan "Delta" membantu mereka untuk menggarap sampul album, serta singel yang akan ditelurkannya. Iklan TV promosi album mulai ditayangkan 1 Januari 2003.
"Somewhere I Belong" adalah singel perdana dari album ini, tayang di radio Amerika Serikat pada 18 Maret 2003. Hanya sembilan hari dirilis sebelum perilisan album, hal ini mempengaruhi kinerja album di pasar seluruh dunia. Singel kedua adalah "Faint", dirilis sebelum band mulai tur keliling dunia. Singel ketiga "Numb" dirilis saat Linkin Park tampil di Madrid. "From the Inside" dirilis sebagai singel keempat sebelum tur dunia leg Amerika Utara. "Breaking the Habit" dirilis ketika band berada di Indonesia. Album ini dirlis dengan sejumlah edisi khusus untuk keperluan promosi.
Ada edisi khusus, yaitu dokumenter DVD "Making of Meteora". Edisi khusus ini menggunakan latar belakang biru yang dapat ditemukan di sejumlah bagian Asia, Amerika Serikat, dan paling umum di India. Versi alternatif India adalah DVD dan sampul alternatif yang dikemas dalam wadah tipis. "Tour Edition" Meteora dikemas dalam dua set cakram. Cakram kedua, yang merupakan Video CD, memiliki video musik untuk "Somewhere I Belong", "Faint", "Numb", and "Breaking the Habit". Edisi tur ini dikemas dalam wadah Compact Disc standar, bukan digipak. Album ini dirilis dalam jumlah terbatas dalam bentuk vinil (tersebar dalam bentuk dua long play) dirilis di bawah Warner Brothers. Vinil ini diincar kolektor dan telah ditawar mahal saat dlelang. Tahun 2014, Linkin Park merilis demo kala Shinoda menyanyikan lagu, pada CD LPU XIV.
Band ini mempromosikan album selama Meteora World Tour dan bermacam-macam tur pendukung. Tur ini dibuka oleh Hoobastank, P.O.D. dan Story of the Year. Band ini tampil beberapa acara seperti Pellissier Building and Wiltern Theatre pada hari sebelum rilisan album dan pada tanggal rilisannya. Acara ini disebut "'Meteora' Release Show". Leg Eropa dibatalkan karena Chester mengalami sakit pinggang. Hasilnya, separuh video musik "Numb" direkam di Los Angeles dan Ceko. Album ini dipromosikan dalam festival Projekt Revolution. Album rekaman langsung dirilis dengan judul Live in Texas. Linkin Park bermain di banyak acara khusus, misalnya "Reading Ireland", serta tampil di Kerrang! Awards, "Livid", "X-103's Not So Silent Night", "The End's Deck The Hall Ball" dan "KROQ Almost Acoustic X-Mas".
Tanggapan kritis
Penilaian profesional | |
---|---|
Nilai agregat | |
Sumber | Penilaian |
Metacritic | 62/100[16] |
Skor ulasan | |
Sumber | Nilai |
AllMusic | [17] |
The A.V. Club | mixed[18] |
Blender | [19] |
E! Online | A[20] |
Entertainment Weekly | B+[21] |
Melodic | [22] |
NME | 7/10[23] |
Q | [20] |
Rolling Stone | [14] |
Sputnikmusic | [24] |
Meteora memperoleh tinjauan positif secara umum, walaupun kritikus menyebut lagu-lagunya mirip dengan Hybrid Theory (2000). Penilaian keseluruhan Metacritic adalah 62.[16] E! Online memberinya nilai A, dan berharap "bisa mewujudkan cita-citanya".[20][25] Entertainment Weekly menyebutnya sebagai "ramah radio".[21]Dot Music menyebutnya sebagai "sumber hits radio yang terjamin di mana saja".[26] Rolling Stone berkata bahwa band itu "memeras sisa kehidupan terakhir dari suatu formula yang hampir punah".[14] Billboard Magazine menyebut Meteora sebagai "penghibur penonton siap pakai".[27] The New Musical Express mengatakan bahwa Meteora memiliki "daya tarik komersial yang besar" tetapi pengulas menyebutnya "belum puas".[23]
AllMusic menjelaskan album ini sebagai "tak lain tak bukan adalah Hybrid Theory bagian ke-2.", tetapi menambahkan bahwa band itu "memiliki sikap disiplin dan prigel dalam menyunting, menjaga rekaman selama 36 menit dan 41 detik, suatu gerakan yang jauh lebih enak didengar daripada kawannya... karena mereka tahu di mana mereka memfokuskan energinya, sesuatu yang biasanya tidak dilakukan oleh band nu metal."[17] Penulis Sputnikmusic Damrod mengkritik bahwa album itu menyerupai Hybrid Theory, tetapi memuji kualitas dan kemenarikan produksi album, menyatakan "lagu-lagunya mampu menyerang otakmu".[24]
Blender menyebutnya sebagai album yang "lebih keras, lebih padat, lebih buruk rupa",[28] sedangkan Q menyebutnya "kekurangan usaha artistik daripada kejar target pasar."[29] Entertainment Weekly memberi nilai B+, menyebutnya "album yang sangat hooky dan mencampurkan elemen sonik yang berbeda-beda menjadi makin ramah radio."[21]
Prestasi
Lagu "Session" dinominasi sebagai Penampilan Rock Instrumental Terbaik dalam Grammy Award 2004. Singel dari album ini Somewhere I Belong memenangkan Video Rock Terbaik dalam MTV VMA 2003. Pada MTV VMA 2004, "Breaking the Habit" dinominasi sebagai Video Rock Terbaik dan memenangkan Pilihan Pemirsa MTV.[30]
Penampilan komersial
Pada minggu pertamanya, Meteora debut pada posisi pertama Billboard 200. Album ini terjual 810.400 kopi di Amerika Serikat dan 36.700 kopi di Kanada saat minggu pertama rilisan.[31] Pada minggu kedua, tambah lagi 265.000 kopi di Amerika Serikat dan tetap memuncakinya selama minggu-minggu berikutnya.[32] Per Juni 2014, album ini terjual 6,2 juta kopi di Amerika Serikat,[33] dan sekitar 16 juta kopi di seluruh dunia.[34] Album ini masuk posisi ke-36 pada Billboard's Hot 200 Albums of the Decade.[3]
Daftar lagu
Seluruh lagu ditulis oleh Linkin Park.
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "Foreword" | 0:13 |
2. | "Don't Stay" | 3:07 |
3. | "Somewhere I Belong" | 3:33 |
4. | "Lying from You" | 2:55 |
5. | "Hit the Floor" | 2:44 |
6. | "Easier to Run" | 3:24 |
7. | "Faint" | 2:42 |
8. | "Figure.09" | 3:17 |
9. | "Breaking the Habit" | 3:16 |
10. | "From the Inside" | 2:55 |
11. | "Nobody's Listening" | 2:58 |
12. | "Session" | 2:24 |
13. | "Numb" | 3:07 |
Durasi total: | 36:35 |
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
14. | "Lying from You" (live LP Underground tour 2003) | 3:04 |
15. | "From the Inside" (live LP Underground Tour 2003) | 3:05 |
16. | "Easier to Run" (live LP Underground Tour 2003) | 3:22 |
Durasi total: | 46:14 |
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
14. | "Step Up" (live) | 4:14 |
15. | "Somewhere I Belong" (live at Milton Keynes) | 3:41 |
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "The Making of Meteora" | 34:19 |
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "Somewhere I Belong" | 3:44 |
2. | "Faint" | 2:56 |
3. | "Numb" | 3:06 |
4. | "Breaking the Habit" | 3:18 |
Bagian multimedia
- The Art of Meteora – 17:04
- "Somewhere I Belong" video
- LPTV
- Website tool-kit
- Extra
- Merch
- LP Underground
Meteora – Live Around the World
Meteora – Live Around the World | ||||
---|---|---|---|---|
Album live karya Linkin Park | ||||
Dirilis | 5 Juni 2012 | |||
Direkam | 2007–11 | |||
Durasi | 25:27 | |||
Label | ||||
Produser | Mike Shinoda | |||
Kronologi Linkin Park | ||||
|
Meteora – Live Around the World adalah album rekaman langsung yang menampilkan versi konser dari tujuh lagu dari Meteora, mirip dengan sebelumnya Hybrid Theory – Live Around the World. Lagu-lagu itu direkam sejak 2007 hingga 2011 di beberapa kota di seluruh dunia. Album ini dirilis di iTunes.
"Foreword" disertakan dalam "Don't Stay"
Daftar lagu
Seluruh lagu ditulis oleh Linkin Park.
No. | Judul | Durasi |
---|---|---|
1. | "Don't Stay" (live in Shanghai, 2007) | 3:16 |
2. | "Somewhere I Belong" (live in Koln, 2008) | 4:09 |
3. | "Lying from You" (live in New York, 2008) | 2:57 |
4. | "Faint" (live in Hamburg, 2011) | 3:41 |
5. | "Breaking the Habit" (live in Hamburg, 2011) | 4:15 |
6. | "From the Inside" (live in Sydney, 2010) | 3:28 |
7. | "Numb" (live in New York, 2008) | 3:41 |
Personel
- Chester Bennington – vokalis I (trek 2–11 & 13)
- Rob Bourdon – drummer dan perkusionis (trek 2–11 & 13)
- Brad Delson – gitaris I (trek 2–11 & 13)
- Dave Farrell – bassis (trek 2–11 & 13)
- Joe Hahn – turntablis, sampler, dan pemrograman
- Mike Shinoda – ko-vokalis utama dan rapper (kecuali trek 1, 9 dan 12); piano (trek 3, 8, 9, 12 and 13), sampler, gitaris II (trek 3, 5-7, 10), kibordis (trek 2, 5, 6, 8-9), dan aransemen alat musik gesek (pada lagu "Faint" dan "Breaking the Habit")
- David Campbell – aransemen alat musik gesek pada "Faint" dan "Breaking the Habit"
- Joel Derouin, Charlie Bisharat, Alyssa Park, Sara Parkins, Michelle Richards, Mark Robertson – violinis
- Evan Wilson, Bob Becker – violis
- Larry Corbett, Dan Smith – selis
- David Zasloff – shakuhachi pada lagu "Nobody's Listening"
- Produser: Don Gilmore and Linkin Park
- Direkam: Don Gilmore
- John Ewing, Jr. – teknisi
- Fox Phelps – asisten teknisi
- Andy Wallace – mixing di Soundtrack Studios, New York, NY
- Steve Sisco – asisten mixing
- Brian "Big Bass" Gardner – master audio, penyunting digital pada Bernie Grundman Mastering
Manajemen
Sampul album
|
Tangga album
Tangga album mingguan
|
Tangga akhir tahun
Tangga akhir dekade
Singel
Singel promosi
|
Sertifikasi
Negara | Sertifikasi | Penjualan/unit tersertifikasi |
---|---|---|
Australia (ARIA)[90] | 4× Platinum | 280.000^ |
Austria (IFPI Austria)[91] | Platinum | 30.000* |
Belgia (BEA)[92] | Gold | 25.000* |
Brasil (ABPD)[93] | Platinum | 125.000* |
Kanada (Music Canada)[94] | 4× Platinum | 400.000^ |
Denmark (IFPI Denmark)[95] | 3× Platinum | 150.000^ |
Finlandia (Musiikkituottajat)[96] | Gold | 15,938[96] |
Prancis (SNEP)[97] | 2× Platinum | 400.000* |
Jerman (BVMI)[98] | 4× Platinum | 2.000.000^ |
Yunani (IFPI Greece)[99] | Gold | 7.500^ |
Hong Kong (IFPI Hong Kong)[100] | Gold | 10.000* |
Hungaria (Mahasz)[101] | Gold | 10.000^ |
Italia (FIMI)[102] since 2009 |
Platinum | 0* |
Jepang (RIAJ)[103] | Platinum | 200.000^ |
Meksiko (AMPROFON)[104] | Templat:Certification Table Entry/MexicanAward | Templat:Certification Table Entry/Sales/MexicanSales^ |
Selandia Baru (RIANZ)[105] | 3× Platinum | 45.000^ |
Polandia (ZPAV)[106] | Platinum | 0* |
Rusia (NFPF)[107] | Gold | 10.000* |
Swedia (GLF)[108] | Gold | 30.000^ |
Swiss (IFPI Switzerland)[109] | Platinum | 40.000^ |
Britania Raya (BPI)[110] | 2× Platinum | 600.000^ |
Amerika Serikat (RIAA)[111] | 7× Platinum | 7.000.000 |
Ringkasan | ||
Eropa (IFPI)[112] | 3× Platinum | 3.000.000* |
* Jumlah penjualan menurut sertifikasinya. |
Referensi
- ^ a b c Linkin Park (2003). The Making of Meteora.
- ^ Martens, Todd (2003-04-02). "Linkin Park's 'Meteora' Crashes Chart At No. 1". Billboard. Nielsen Business Media, Inc. Diakses tanggal 2009-02-02.
- ^ a b "Best of the 2000s: Billboard 200 Albums". Billboard.com. Retrieved 2012-04-23.
- ^ Linkin Park - A Hybrid Odyssey Full Video (Hybrid Theory Documentary) YouTube September 12, 2012. Retrieved March 21, 2015.
- ^ Shoutweb, Track-by-Track with Mike Shinoda Mike Shinoda Clan. Retrieved August 18, 2015.
- ^ a b Jon Wiederhorn Linkin Park: Inconspicuously Huge MTV. Retrieved August 18, 2015.
- ^ "Studio Spotlight "NRG Studios"". Studio Expresso.
- ^ "Linkin Park at NRG Studios". NRG Recording Studios. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-09-01.
- ^ a b Chester Bennington of Linkin Park Looks Back on "Meteora" Artist Direct. October 17, 2013. Retrieved August 18, 2015.
- ^ Linkin Park to Drop "Meteora" Rolling Stone
- ^ a b "Linkin Park: Inconspicuously Huge". MTV. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-10-17. Diakses tanggal 2015-08-20.
- ^ "Linkin Park - Meteora (album review 13) - Sputnikmusic". www.sputnikmusic.com. Diakses tanggal 21 Agustus 2017.
- ^ a b "The Impact And Legacy Of LINKIN PARK's Work - Metal Injection". 25 Juli 2017. Diakses tanggal 21 Agustus 2017.
- ^ a b c Walters, Barry (4 April 2003). "Meteora: Linkin Park: Review: Rolling Stone". Rollingstone.com. Diakses tanggal 2007-05-28.
- ^ "R.I.P. Chester Bennington, Linkin Park singer has died at age of 41". 20 Juli 2017. Diakses tanggal 21 Agustus 2017.
- ^ a b "Meteora Reviews, Ratings, Credits, and More at Metacritic". Metacritic.com. Diakses tanggal 2012-03-01.
- ^ a b Allmusic Review. Allmusic.com. Retrieved May 28, 2007.
- ^ "Linkin Park: Meteora". Music.
- ^ "Blender Review".[pranala nonaktif permanen]
- ^ a b c "Meteora by Linkin Park" – via www.metacritic.com.
- ^ a b c "Meteora". EW.com.
- ^ Winberg, Pär. "Meteora". Melodic. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 Agustus 2013. Diakses tanggal 7 Mei 2014.
- ^ a b NME Review. NME.com. Retrieved May 28, 2007.
- ^ a b "Linkin Park - Meteora (album review 15)". Sputnikmusic. Diakses tanggal 2014-08-02.
- ^ Linkin Park'd on top E!
- ^ Gennoe, Dan. "Meteora". Dot Music. Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 Desember 2003. Diakses tanggal 4 November 2015.
- ^ [1]. Billboard.com. Retrieved May 28, 2007. Diarsipkan 17 September 2014 di Wayback Machine.
- ^ # 15, page 128
- ^ Critics reviews at Metacritic sorted by publication:
- Blender review. "Harder, denser, uglier. [#15, p.128]".
- Q Review. "Meteora is less an artistic endeavour than an exercise in target marketing. [May 2003, p.104]".
- ^ "Complete list of Grammy nominations". The Seattle Times. The Seattle Times Company. 5 Desember 2003. Diakses tanggal 12 Februari 2011.
- ^ Williams, John (2003-04-02). "Celine's 'One Heart' debuts at No. 1". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2004-11-01. Diakses tanggal 2020-04-27.
- ^ Martens, Todd (2003-04-09). "Linkin Park's 'Meteora' Has Lasting Chart Impact". Billboard. Nielsen Business Media, Inc. Diakses tanggal 2009-02-04.
- ^ "Linkin Park's 'Hybrid Theory' Producer Calls Working With Chester Bennington a 'Dream Come True". Billboard. 24 Juli 2017. Diakses tanggal 26 Juli 2017.
- ^ "Life of chester Bennington". The Asian Age. 9 Januari 2016. Diakses tanggal 14 Mei 2020.
- ^ https://www.amazon.com/Meteora-DMD-Album-Bonus-Tracks/dp/B001ERMYCA/ref=sr_1_5?s=dmusic&ie=UTF8&qid=1532249184&sr=1-5-mp3-albums-bar-strip-0&keywords=meteora
- ^ "Meteora (Bonus Edition)" – via open.spotify.com.
- ^ "Linkin Park: Meteora (Bonus Edition) - Music Streaming - Listen on Deezer" – via www.deezer.com.
- ^ Farrar, Justin. "Meteora" – via us.napster.com.
- ^ "Meteora (Deluxe Version) by LINKIN PARK" – via music.apple.com.
- ^ "Australiancharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Austriancharts.at – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Jerman). Hung Medien.
- ^ "Ultratop.be – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Belanda). Hung Medien.
- ^ "Ultratop.be – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Prancis). Hung Medien.
- ^ "Linkin Park Chart History (Canadian Albums)". Billboard.
- ^ "Danishcharts.dk – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Dutchcharts.nl – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Belanda). Hung Medien.
- ^ "Linkin Park: Meteora" (dalam bahasa Finlandia). Musiikkituottajat – IFPI Finland. Diakses tanggal 2013-08-31.
- ^ "Lescharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Longplay-Chartverfolgung at Musicline" (dalam bahasa Jerman). Musicline.de. Phononet GmbH.
- ^ "Internet Archive Wayback Machine". Web.archive.org. 5 Juni 2004. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 April 2012. Diakses tanggal 2012-04-09.
- ^ "MAHASZ – Magyar Hanglemezkiadók Szövetsége". Mahasz. Diakses tanggal 2012-06-16.
- ^ "Ireland Albums Top 75 (March 27, 2003) – Music Charts". acharts.us. Diakses tanggal 2010-09-17.
- ^ "Italiancharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ リンキン・パークのメテオラランキング (dalam bahasa Japanese), Oricon, 2003-04-07, diakses tanggal 2017-11-29
- ^ mexicancharts.com – Linkin Park – Meteora, mexicancharts.com, diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-10-24, diakses tanggal 2010-09-17
- ^ "Charts.nz – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Norwegiancharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Oficjalna lista sprzedaży :: OLiS - Official Retail Sales Chart". OLiS. Związek Producentów Audio-Video. Diakses tanggal 7 April 2003.
- ^ portuguesecharts.com – Linkin Park – Meteora, portuguesecharts.com, diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-09-08, diakses tanggal 2010-09-17
- ^ "Hits of the World – Spain". Billboard. Nielsen Business Media, Inc. 12 April 2003. hlm. 38. Diakses tanggal 2017-06-03.
- ^ "Swedishcharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Swisscharts.com – Linkin Park – Meteora". Hung Medien.
- ^ "Linkin Park | Artist | Official Charts". UK Albums Chart.
- ^ "Linkin Park Chart History (Billboard 200)". Billboard.
- ^ "Catalog Album Charts". Billboard. Diakses tanggal 28 October 2015.
- ^ "Australian Albums Chart: 31 July 2017". Australian Recording Industry Association. Diakses tanggal 30 Juli 2017.
- ^ "Czech Albums – Top 100". ČNS IFPI. Note: On the chart page, select 201730 on the field besides the word "Zobrazit", and then click over the word to retrieve the correct chart data.
- ^ "Oficjalna lista sprzedaży :: OLiS - Official Retail Sales Chart". OLiS. Związek Producentów Audio-Video. Diakses tanggal 3 Agustus 2017.
- ^ "ARIA - Top 100 Albums 2003". Diakses tanggal 2015-10-27.
- ^ a b "Ultratop Belgian Charts". ultratop.be. Diakses tanggal 2013-01-05.
- ^ Steffen Hung. "Dutch charts portal". dutchcharts.nl. Diakses tanggal 2013-01-05.
- ^ "VIVA Jahrescharts 2003 Album - Alle Musikvideos - Chart". VIVA.tv. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-10-17. Diakses tanggal 2013-01-05.
- ^ "Best selling albums of Hungary in 2003". Mahasz. Diakses tanggal 7 Februari 2003.
- ^ Steffen Hung (2003-12-30). "Schweizer Jahreshitparade 2003". hitparade.ch. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2004-02-04. Diakses tanggal 2013-01-05.
- ^ Best selling alums of 2003 Official Albums Chart. December 31, 2003.
- ^ "2009 ARIA End of Decade Albums Chart". ARIA. January 2010. Diakses tanggal 16 January 2020.
- ^ a b c d e f "Linkin Park > Chart History".
- ^ "Australian Singles Chart". australian-charts.com. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "New Zealand Singles Chart". charts.nz. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "British Album Chart". Official Charts Company. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Belgian Singles Chart". ultratop.be. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "French Singles Chart". lescharts.com. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "German Album Chart". Charts-Surfer. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 Januari 2009. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Italian Singles Chart". italiancharts.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-10-12. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Irish Singles Chart". The Irish Charts. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-01-05. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Dutch Singles Chart". dutchcharts.nl. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-09-22. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Norwegian Singles Chart". norwegiancharts.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-12-05. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Swedish Singles Chart". swedishcharts.com. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "Swiss Singles Chart". Die Offizielle Schweizer Hitparade. Diakses tanggal 2008-06-24.
- ^ "ARIA Charts – Accreditations – 2005 Albums". Australian Recording Industry Association. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Austrian album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Jerman). IFPI Austria. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Ultratop − Goud en Platina – albums 2003". Ultratop. Hung Medien. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Brazilian album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Portugis). Associação Brasileira dos Produtores de Discos. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Canadian album certification – Linkin Park – Meteora". Music Canada. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ Hitlisten. NU, Hitlisterne.dk
- ^ a b "Linkin Park" (dalam bahasa Finnish). Musiikkituottajat – IFPI Finland. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "French album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Prancis). Syndicat National de l'Édition Phonographique. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Gold-/Platin-Datenbank (Linkin Park; 'Meteora')" (dalam bahasa German). Bundesverband Musikindustrie. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Greek album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Yunani). IFPI Greece. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "香港唱片銷量大獎 2003". IFPI Hong Kong. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 Juli 2012. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Adatbázis – Arany- és platinalemezek – 2003" (dalam bahasa Hungarian). MAHASZ. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Italian album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Italia). Federazione Industria Musicale Italiana. Diakses tanggal 4 Maret 2020. Select "2019" in the "Anno" drop-down menu. Select "Meteora" in the "Filtra" field. Select "Album e Compilation" under "Sezione".
- ^ "Japanese album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Jepang). Recording Industry Association of Japan. Diakses tanggal 4 Maret 2020. Select 2003年4月 on the drop-down menu
- ^ "Certificaciones" (dalam bahasa Spanyol). Asociación Mexicana de Productores de Fonogramas y Videogramas. Diakses tanggal 4 Maret 2020. Type Linkin Park in the box under the ARTISTA column heading and Meteora in the box under TÍTULO
- ^ New Zealand Top 50 Albums – July 31, 2017, RMNZ
- ^ "Polish album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Polski). Związek Producentów Audio-Video. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Russian album certification – Linkin Park – Meteora" (dalam bahasa Rusia). National Federation of Phonogram Producers (NFPF). Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "Guld- och Platinacertifikat − År 2003" (PDF) (dalam bahasa Swedish). IFPI Swedia. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "The Official Swiss Charts and Music Community: Awards (Linkin Park; 'Meteora')". IFPI Switzerland. Hung Medien. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
- ^ "British album certification – Linkin Park – Meteora". British Phonographic Industry. Diakses tanggal 4 Maret 2020. Select albums in the Format field. Select Platinum in the Certification field. Type Meteora in the "Search BPI Awards" field and then press Enter.
- ^ "American album certification – Linkin Park – Meteora". Recording Industry Association of America. Diakses tanggal 4 Maret 2020. If necessary, click Advanced, then click Format, then select Album, then click SEARCH.
- ^ "IFPI Platinum Europe Awards – 2012". International Federation of the Phonographic Industry. Diakses tanggal 4 Maret 2020.
Pranala luar
- "Meteora official lyrics page". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-01-14. Diakses tanggal 2012-12-19.
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Australia
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Austria
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Belgium
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Brazil
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Canada
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Denmark
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Finland
- Penggunaan Certification Table Entry untuk France
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Germany
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Greece
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Hong Kong
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Hungary
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Italy
- Halaman yang menggunakan Certification Table Entry-Sales dengan informasi yang hilang
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Japan
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Mexico
- Penggunaan Certification Table Entry untuk New Zealand
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Poland
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Russia
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Sweden
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Switzerland
- Penggunaan Certification Table Entry untuk United Kingdom
- Penggunaan Certification Table Entry untuk United States
- Penggunaan Certification Table Entry untuk Europe
- Halaman yang menggunakan Certification Table Entry dengan catatan kaki penjualan
- Halaman yang menggunakan Certification Table Entry dengan catatan kaki pengiriman
- Halaman yang menggunakan Certification Table Entry dengan catatan kaki pengaliran
- Album tahun 2003
- Album Linkin Park
- Album Warner Records