Siska Yuniati: Perbedaan antara revisi
Baris 60: | Baris 60: | ||
==Profesi== |
==Profesi== |
||
* [[MTs Negeri Giriloyo]], Bantul (2005-sekarang)<ref name="kemenagdiy1"></ref> |
* [[Guru]] [[MTs Negeri Giriloyo]], Bantul (2005-sekarang)<ref name="kemenagdiy1"></ref> |
||
* [[MA Unggulan Al-Imdad]], Bantul (2012-sekarang)<ref name="abasrin1">[http://news.abasrin.com/2014/12/gunakan-powerpoint-siska-yuniati.html Gunakan Powerpoint Siska Yuniati Menangkan Lomba Media Pembelajaran Kemenag DIY] News.abasrin.com</ref><ref name="guruman">[http://yogyakarta.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=230621 Guru MAN Yogyakarta I Juara Media Pembelajaran] Yogyakarta.kemenag.go.id</ref> |
* [[Guru]] [[MA Unggulan Al-Imdad]], Bantul (2012-sekarang)<ref name="abasrin1">[http://news.abasrin.com/2014/12/gunakan-powerpoint-siska-yuniati.html Gunakan Powerpoint Siska Yuniati Menangkan Lomba Media Pembelajaran Kemenag DIY] News.abasrin.com</ref><ref name="guruman">[http://yogyakarta.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=230621 Guru MAN Yogyakarta I Juara Media Pembelajaran] Yogyakarta.kemenag.go.id</ref> |
||
* Lembaga Bimbingan Belajar "Cermat", Bantul (2013-sekarang) |
* [[Tentor]] Lembaga Bimbingan Belajar "Cermat", Bantul (2013-sekarang) |
||
* [[Penulis]]<ref name="ummi"></ref><ref name="baktibukuharian"></ref><ref name="baktipenghujung"></ref><ref name="guruman">[http://yogyakarta.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=230621 Guru MAN Yogyakarta I Juara Media Pembelajaran] Yogyakarta.kemenag.go.id</ref><ref name="tekkomdik">Buletin ''Tekkomdik'' BTKP Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga [[Daerah Istimewa Yogyakarta]] edisi November 2009.</ref> |
* [[Penulis]]<ref name="ummi"></ref><ref name="baktibukuharian"></ref><ref name="baktipenghujung"></ref><ref name="guruman">[http://yogyakarta.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=230621 Guru MAN Yogyakarta I Juara Media Pembelajaran] Yogyakarta.kemenag.go.id</ref><ref name="tekkomdik">Buletin ''Tekkomdik'' BTKP Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga [[Daerah Istimewa Yogyakarta]] edisi November 2009.</ref> |
||
* [[Penyunting]]<ref name="ugmpapua">[http://opac.lib.ugm.ac.id/index.php?mod=book_detail&sub=BookDetail&act=view&typ=htmlext&buku_id=689499 Aku Papua Aku Indonesia] Ugm.ac.id</ref> |
* [[Penyunting]]<ref name="ugmpapua">[http://opac.lib.ugm.ac.id/index.php?mod=book_detail&sub=BookDetail&act=view&typ=htmlext&buku_id=689499 Aku Papua Aku Indonesia] Ugm.ac.id</ref> |
Revisi per 5 November 2015 01.18
Siska Yuniati | |
---|---|
Berkas:Siska Yuniati at Taman Eden 2 Villa, 2009-06-25.jpg | |
Lahir | 26 Juni 1980 Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia |
Kebangsaan | Indonesia |
Almamater | Universitas Negeri Yogyakarta |
Pekerjaan | Penulis, guru, penyunting, blogger |
Penghargaan | Internet Sehat Blog & Content Award |
Siska Yuniati (lahir 26 Juni 1980) adalah penulis, penyunting, dan blogger berkebangsaan Indonesia. Siska merupakan salah satu penerima Penghargaan Indonesian ICT Partnership Association dan Penghargaan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Sejumlah karyanya memenangi kompetisi menulis, dimuat di media massa lokal dan nasional, serta diterbitkan dalam bentuk buku.[1][2][3][4][5][6][7][8][9]
Latar belakang
Siska Yuniati adalah seorang penulis, penyunting,[10] blogger berprestasi,[6] guru bahasa, dan aparatur sipil di Kementerian Agama Republik Indonesia kelahiran Bantul, 26 Juni 1980. Dunia menulis mulai digelutinya sejak bangku sekolah di mana ketika itu dia menjadi ghost writer atau penulis bayangan untuk sebuah lomba menulis puisi. Aktivitas menulis ini terus ditekuninya ketika menapaki jenjang pendidikan tinggi di Universitas Negeri Yogyakarta. Di universitas tersebut, Siska Yuniati mulai melirik media massa nasional. "Mesin Jahit Ibuku" (2004)[1] adalah sebuah tulisan yang diterbitkannya di majalah wanita Ummi yang sekaligus menjadi pelecut baginya untuk terus menulis.[11]
Dalam perjalanan karier menulisnya, Siska Yuniati menyadari pentingnya latihan menulis. Sebagai sebuah keterampilan, kemampuan menulis harus selalu diasah dan dikembangkan. Di antara tips untuk meningkatkan kemampuan menulis adalah dengan membiasakan diri menulis buku harian. Pandangannya tentang hal ini beberapa kali dikemukakan dalam artikel yang ditulisnya untuk media massa.[2] Selain pembiasaan, hal lain yang menurut Siska penting dilakukan adalah riset. Sebuah riset berperan penting dan menentukan kualitas sebuah karya kreatif.[12] Sepanjang karier menulisnya, Sika Yuniati telah menerbitkan karyanya di media massa lokal, nasional, menerbitkan buku, hingga memenangkan berbagai kompetisi menulis berskala lokal dan nasional.[6][8][3] Siska Yuniati juga tercatat menerima penghargaan dari Indonesian ICT Partnership Association atas kontribusinya dalam menulis artikel kebahasaan di blog pribadinya[4][13][14] dan beberapa penghargaan lain. Selain itu, Siska Yuniati didaulat mengisi seminar dan workshop terkait sastra dan pendidikan.[7][15][16]
Pendidikan
Organisasi
- Ikatan Guru Indonesia (2015-sekarang)
- Komunitas Historia Indonesia (2015-sekarang)
- Musyawarah Guru Mata Pelajaran Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul (wakil ketua, 2010-sekarang)
- Persatuan Guru Republik Indonesia (2010-sekarang)
- UKM Penelitian Universitas Negeri Yogyakarta
- Forum Lingkar Pena Indonesia (1999-sekarang)
- Nasyiatul Aisyiyah Ranting Trirenggo, Bantul (sekretaris)
- Forum Komunikasi Masjid Ranting Trirenggo, Bantul (sekretaris)
Profesi
- Guru MTs Negeri Giriloyo, Bantul (2005-sekarang)[7]
- Guru MA Unggulan Al-Imdad, Bantul (2012-sekarang)[8][13]
- Tentor Lembaga Bimbingan Belajar "Cermat", Bantul (2013-sekarang)
- Penulis[1][2][3][13][17]
- Penyunting[10]
- Blogger[6][12][18][4]
Penghargaan
- Kementerian Agama Republik Indonesia Kanwil Daerah Istimewa Yogyakarta (2014)[8]
- Internet Sehat Blog & Content Award, Indonesian ICT Partnership Association (2010)[4]
- Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (2010)[6]
- Balai Bahasa Yogyakarta (2010)
- Sekar Jagad (2009)
- Arsitektur Indis dan Komunitas Historia Indonesia (2009)
- Nasyiatul Aisyiyah Yogyakarta (2003)
Karya
Bagian ini memuat sebagian karya Siska Yuniati.
Buku-buku
- Menulis Resensi Buku (2008)
- Buku + CD Belajar Pidato dari Bung Tomo, Bung Karno, SBY, Obama, dan 'Abdul Mu'thi (Media Aksara, 2008).
- Bahasa Indonesia untuk Kelas IX Semester 1 (2010)
- Bahasa Indonesia untuk Kelas IX Semester 2 (2010)
- Desa Seribu Cerita (2011, antologi flash fiction)
- Melodi Cinta Putih Abu-baru (2011, antologi cerpen)
- Serahim Nira (2012, antologi cerpen)
- Cinta Bersemi di Rumah Santri (2012, antologi puisi)
- Dalam Genggaman Tangan Tuhan (2012, antologi flash fiction)
- Hitam, Putih, Abu-abu (2012, antologi cerpen)
- Imogiri Gerbang Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta (2013, kumpulan esai)
- Potensi Pesisir Kabupaten Bantul (2014, kumpulan esai)
Karya suntingan
- Menelusuri Kesultanan di Tanah Jawa (2012)
- Aku Papua Aku Indonesia (2012)
- Bagaimana Buku Bisa Terbit? (2013)
- Keteknikan Videografi: Membuat Film Pendek dan Video Iklan untuk SMK Semester 1 (2013)
Karya lain
- "Cinta Seorang Pengarang"[19]
- "Rindu Ibu" (cerpen)[20]
- "Bercengkerama Senja di Stasiun Bantul"[21]
- "Schitocerca gregaria"[22]
- "Penghujung Tahun"[3]
- "Negeri Miskin"[23]
- "Mata Simbah"[23]
- “Perempuan Canting”[24]
- "Mesin Jahit Ibuku"[1]
- "Merangsang Aktivitas Baca-Tulis Siswa Melalui Mading Sekolah"[17]
- "Peran Media Massa dalam Memasyarakatkan Perpustakaan"[25]
- "Potret Karakter Anak dari Golongan Darah"[26]
- "Berlatih Menulis dengan Buku Harian"[2]
- "Fungsi Rekreasi Perpustakan dan Peningkatan Kemampuan Berbahasa Siswa[27]
- "Meningkatkan Kemampuan Menulis Cerpen dengan Cerpen Interaktif"[28]
- "Rahasia Lulus Kuliah Umur 11 Tahun"[29]
- Peningkatan Kemampuan Menulis Cerpen dengan Kartu Mejikuhiniu pada Siswa Kelas IX MTs Negeri Giriloyo (2011)[30]
- Upaya Peningkatan Kemampuan Menyimak Fakta dan Opini dengan Menggunakan Media Audo-Visual Kelas XII MAU Al-Imdad (2014)[31][32]
- Media Membelajaran Audio-Visual untuk Materi Menyimak Fakta dan Opini (2014)
Pementasan
- "Balada Marlina", pentas drama di Universitas Negeri Yogyakarta (2003)
- Membaca puisi pada Pentas Sastra Bulan Purnama di Museum Rumah Budaya Tembi (2012)[5][33][34][9]
Seminar dan lokakarya
- Seminar nasional "Pendidikan Karakter Berbasis Pesantren" (Yogyakarta, 12 Januari 2012)
- Seminar multimedia pembelajaran interaktif MGMP Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul (2015)[32]
- Lokakarya penulisan kreatif guru bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul (2015)[12][35]
Referensi
- ^ a b c d Majalah Ummi edisi 9/XV/2004.
- ^ a b c d Majalah Bakti edisi No. 216-TH. XVIII-JUNI 2009.
- ^ a b c d Penghujung Tahun, Majalah Bakti edisi 235/Januari 2011.
- ^ a b c d Pemenang Blog Award Minggu Kelima Maret 2010 Detik.com
- ^ a b Hari Ini, Guru Baca Puisi di Tembi Sragenpos.com
- ^ a b c d e Nama Pemenang Bulan Bahasa dan Sastra 2010 Badanbahasa.kemdikbud.go.id
- ^ a b c MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul Gelar Workshop Menulis Kreatif Yogyakarta.kemenag.go.id
- ^ a b c d Gunakan Powerpoint Siska Yuniati Menangkan Lomba Media Pembelajaran Kemenag DIY News.abasrin.com
- ^ a b Hari Ini, Guru Baca Puisi di Tembi Solopos.com
- ^ a b Aku Papua Aku Indonesia Ugm.ac.id
- ^ 50 Naskah Terbaik Pilihan Lomba Menulis Cerita Mini 2012 “Indahnya Peduli, Nikmatnya Berbagi” LAZ Ilmanafia Peduli 1 Windiland.com
- ^ a b c Agar Bertenaga, Perlu Riset untuk Menulis Fiksi dan Puisi Nu.or.id
- ^ a b c Guru MAN Yogyakarta I Juara Media Pembelajaran Yogyakarta.kemenag.go.id
- ^ Kusmarwanti Juara Lomba Ibu Menulis Cerpen Krjogja.com
- ^ MGMP Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul Adakan Workshop Penulisan Kreatif Yogyakarta.kemenag.go.id
- ^ Siska Yuniati: Perlu Riset untuk Menulis Fiksi News.abasrin.com
- ^ a b Buletin Tekkomdik BTKP Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta edisi November 2009.
- ^ Master Blog Guru Guruproduktif.wordpress.com
- ^ Majalah Bakti edisi September 2010.
- ^ Majalah Bakti edisi Desember 2009.
- ^ Pemenang 1 lomba menulis cerita pendek "Tempo Doeloe" yang diselenggarakan oleh Arsitektur Indis bekerja sama dengan Komunitas Historia Indonesia tahun 2009.
- ^ Runner-up lomba menulis cerpen Nasyiatul Aisyiyah kota Yogyakarta tahun 2003.
- ^ a b Pentas Sastra Bulan Purnama Edisi ke-8 tanggal 7 Mei 2012.
- ^ Pemenang 3 lomba menulis puisi tingkat DI Yogyakarta-Jawa Tengah yang diselenggarakan oleh Paguyuban Pecinta Batik "Sekar Jagad" tahun 2009.
- ^ Nomine lomba tulis artikel pustaka tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan DIY, Badan Perpustakaan Daerah DIY, Ikatan Pustakawan Indonesia Provinsi DIY, Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi DIY, Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia DIY, Perpustakaan Daerah Kabupaten Bantul, dan Teratama Technology System tahun 2009.
- ^ Majalah Bakti edisi 203/Mei 2008.
- ^ Majalah Guruku edisi Mei 2010.
- ^ Pemenang 4 lomba esai pengajaran bahasa Balai Bahasa Yogyakarta tahun 2010.
- ^ Majalah Bakti edisi No. 264-THXX-Maret 2013.
- ^ Finalis lomba media pembelajaran Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Pertama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia tahun 2011.
- ^ Runner-up lomba media pembelajaran Kementerian Agama Republik Indonesia Kantor Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2014.
- ^ a b Songsong UKK, MTs Negeri Piyungan Adakan MGMP Yogyakarta.kemenag.go.id
- ^ Sastra Bulan Purnama 8 Membaca Puisi, Mengenali Diri Tembi.net
- ^ Sastra Bulan Purnama Ed. Mei 2012, Saat Guru Membaca Karya Puisi Mereka. Jogjanews.com
- ^ Workshop Penulisan Fiksi MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul di MTs Giriloyo Mtsgiriloyo.sch.id
Pranala luar
- (Indonesia) Daftar buku karya Siska Yuniati di Goodreads.com
- (Inggris) (Indonesia) Account di Google Scholar Scholar.google.co.id
- (Inggris) (Indonesia) Account di Academia Uny.academia.edu
- (Indonesia) Siska Yuniati di Twitter
- (Indonesia) Blog pribadi Siska Yuniati. di WordPress