Lompat ke isi

Nyuatan, Kutai Barat: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Ign christian (bicara | kontrib)
Menolak perubahan teks terakhir (oleh 114.121.161.183) dan mengembalikan revisi 8684325 oleh Wagino Bot: ?
Rachmat-bot (bicara | kontrib)
k Robot: Perubahan kosmetika
Baris 38: Baris 38:


== Demografi ==
== Demografi ==
Kecamatan Nyuatan dihuni oleh 1.884 KK (kepala keluarga). Jumlah keseluruhan penduduk Kecamatan Nyuatan adalah 6.077 jiwa dengan jumlah penduduk laki-laki 3.212 orang dan jumlah penduduk perempuan 2.865 orang. Tingkat kepadatan penduduk di Kecamatan Nyuatan adalah 3,49 jiwa/km².<ref name=situskecamatan/>
Kecamatan Nyuatan dihuni oleh 1.884 KK (kepala keluarga). Jumlah keseluruhan penduduk Kecamatan Nyuatan adalah 6.077 jiwa dengan jumlah penduduk laki-laki 3.212 orang dan jumlah penduduk perempuan 2.865 orang. Tingkat kepadatan penduduk di Kecamatan Nyuatan adalah 3,49 jiwa/km².<ref name=situskecamatan/>


Kecamatan Nyuatan termasuk wilayah Benuaq, karena merupakan penduduk asli dan mayoritasnya adalah [[Dayak]] [[Benuaq]]. Dayak Benuaq di wilayah ini sangat khas karena berdialek "Dayeuq - Dayaq". Bahasa "Dayaq" memiliki kedekatan dengan Bahasa [[Bentian]] dan Bahasa [[Paser]] (Bawo) di Kabupaten [[Paser]] dan Kabupaten [[Penajam Paser Utara]], sedangkan di [[Kalimantan Tengah]] dikenal sebagai bahasa Bahasa Dayak [[Taboyan]] dan Bahasa [[Dayak Lawangan]] pada umumnya.
Kecamatan Nyuatan termasuk wilayah Benuaq, karena merupakan penduduk asli dan mayoritasnya adalah [[Dayak]] [[Benuaq]]. Dayak Benuaq di wilayah ini sangat khas karena berdialek "Dayeuq - Dayaq". Bahasa "Dayaq" memiliki kedekatan dengan Bahasa [[Bentian]] dan Bahasa [[Paser]] (Bawo) di Kabupaten [[Paser]] dan Kabupaten [[Penajam Paser Utara]], sedangkan di [[Kalimantan Tengah]] dikenal sebagai bahasa Bahasa Dayak [[Taboyan]] dan Bahasa [[Dayak Lawangan]] pada umumnya.

Revisi per 12 Januari 2016 10.08

Nyuatan
Negara Indonesia
ProvinsiKalimantan Timur
KabupatenKutai Barat
Pemerintahan
 • CamatDrs. Kornisus Sabran
Populasi
 • Total6,077 jiwa (2.014) jiwa
Kode Kemendagri64.07.16
Kode BPS6402061
Luas1.740,70 km²[1]
Desa/kelurahan9

Nyuatan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia.

Sejarah

Kecamatan Nyuatan (atau Nyuwatan) dapat dikatakan sebagai jelmaan dari Perwakilan Kewedanaan di Nyuatan Hulu pada zaman Belanda dan zaman Kemerdekaan dengan ditempatkan seorang Ajonk (Asisten Wedana) dan Jaksa di Kampung Sembuan. Berbeda sekarang ibukotanya terletak di Dempar dahulu berkedudukan di Kampung Sembuan. Hal ini ditegaskan dengan kedudukan seorang Kepala Adat Besar Dayak Benuaq wilayah Nyuatan Hulu terletak di Kampung Sembuan. Selain itu pada peta Indonesia terutama peta lama nama Kampung Sembuan lebih dikenal dan tercetak dengan tulisan Sembuhan. Kampung Sembuan juga terkenal karena merupakan tempat persembunyian terakhir Belanda yang kalah/tergusur dari Bandara Melalan atau Samarinda II atau Sendawar oleh Dai Nippon. Terdapat pertahanan di Belanda di Puncak Gunung Muray, di sinilah Kolonial Belanda bertahan sambil menyusun kekuatan kembali untuk menyerang Jepang di Melalan alias Samarinda II - Sendawar.

Kepala Adat Besar Nyuwatan Hulu yang terkenal dan terakhir adalah Urakng Benareq Dut alias Kakah Tulur. Dia dapat dikatakan sebagai pejuang Kemerdekaan di wilayah Nyuwatan Hulu. Dalam perjuangannya dia sempat ditangkap Belanda dan dipenjarakan di Banjarmasin. Perubahan struktur Lembaga Adat pada era Kutai Barat menyebabkan hilangnya/terhapusnya Lembaga Adat Besar Nyuwatan Hulu menjadi Lembaga Adat Kecamatan, mengikuti struktur pemerintahan.

Batas

Kecamatan Nyuatan berbatasan dengan:[1]

Geografi

Perkampungan di wilayah administrasi Kecamatan Nyuatan:[1]

  1. Dempar
  2. Sentalar
  3. Jontai
  4. Temula
  5. Terajuk
  6. Sembuan
  7. Lakan Bilem
  8. Intu Lingau
  9. Muut

Demografi

Kecamatan Nyuatan dihuni oleh 1.884 KK (kepala keluarga). Jumlah keseluruhan penduduk Kecamatan Nyuatan adalah 6.077 jiwa dengan jumlah penduduk laki-laki 3.212 orang dan jumlah penduduk perempuan 2.865 orang. Tingkat kepadatan penduduk di Kecamatan Nyuatan adalah 3,49 jiwa/km².[1]

Kecamatan Nyuatan termasuk wilayah Benuaq, karena merupakan penduduk asli dan mayoritasnya adalah Dayak Benuaq. Dayak Benuaq di wilayah ini sangat khas karena berdialek "Dayeuq - Dayaq". Bahasa "Dayaq" memiliki kedekatan dengan Bahasa Bentian dan Bahasa Paser (Bawo) di Kabupaten Paser dan Kabupaten Penajam Paser Utara, sedangkan di Kalimantan Tengah dikenal sebagai bahasa Bahasa Dayak Taboyan dan Bahasa Dayak Lawangan pada umumnya.

Secara formal mayoritas menganut agama Kristen Protestan, namun dalam kehidupan sehari-hari sering pula menjalan kepercayaan Adat Lama (Kaharingan).

Tokoh dari Nyuwatan

Potensi Daerah

Potensi yang ada pada kecamatan ini:[1]

  • Pertanian
  • Perkebunan
  • Peternakan
  • Kehutanan

Referensi