Johannes Pujasumarta: Perbedaan antara revisi
kTidak ada ringkasan suntingan |
1948 |
||
Baris 33: | Baris 33: | ||
<!---------- Personal details ----------> |
<!---------- Personal details ----------> |
||
|birth_name = Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta |
|birth_name = Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta |
||
|birth_date = {{Birth date| |
|birth_date = {{Birth date|1948|12|27}} |
||
|birth_place = {{negara|Indonesia}} [[Surakarta]], [[Jawa Tengah]] |
|birth_place = {{negara|Indonesia}} [[Surakarta]], [[Jawa Tengah]] |
||
|death_date = {{death date and age|2015|11|10| |
|death_date = {{death date and age|2015|11|10|1948|12|27}} |
||
|death_place = {{negara|Indonesia}} [[Semarang]], [[Jawa Tengah]] |
|death_place = {{negara|Indonesia}} [[Semarang]], [[Jawa Tengah]] |
||
|buried = Komplek Seminari Tinggi Santo Paulus, Kentungan, [[Yogyakarta]] |
|buried = Komplek Seminari Tinggi Santo Paulus, Kentungan, [[Yogyakarta]] |
||
Baris 51: | Baris 51: | ||
|attributes =|patronage =|shrine =|suppressed_date =|other = |
|attributes =|patronage =|shrine =|suppressed_date =|other = |
||
}} |
}} |
||
'''Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta''' ({{lahirmati|[[Surakarta]], [[Jawa Tengah]]|27|12| |
'''Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta''' ({{lahirmati|[[Surakarta]], [[Jawa Tengah]]|27|12|1948|[[Semarang]], [[Jawa Tengah]]|10|11|2015}}) adalah [[Uskup Agung]] di [[Keuskupan Agung Semarang]]. Ia ditahbiskan menjadi [[Imam]] pada tanggal 25 Juni 1977 dan terpilih menjadi [[Uskup Agung]] di [[Keuskupan Agung Semarang]] pada tanggal 12 November 2010 sampai wafat pada [[10 November]] [[2015]]. |
||
== Keluarga == |
== Keluarga == |
||
Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta lahir di Surakarta, 27 Desember |
Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta lahir di Surakarta, 27 Desember 1948. Ia adalah anak ketiga (dari sembilan bersaudara) dari pasangan Hubertus Soekarto Pudjasumarto dan Agnes Soekarti Pudjasumarto.<ref name=SP/> Ia merupakan adik daripada [[Ignatius Ismartono]], [[Yesuit|S.J.]] |
||
== Pendidikan dan penugasan == |
== Pendidikan dan penugasan == |
Revisi per 11 Agustus 2020 16.22
Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta | |
---|---|
Uskup Agung Semarang | |
Berkas:Johannes Pujasumarta.jpg | |
Gereja | Gereja Katolik Roma |
Keuskupan agung | Semarang |
Provinsi gerejawi | Semarang |
Metropolis | Semarang |
Penunjukan | 12 November 2010 |
Masa jabatan berakhir | 10 November 2015 |
Pendahulu | Ignatius Suharyo |
Penerus | Robertus Rubiyatmoko |
Imamat | |
Tahbisan imam | 25 Januari 1977 [1] oleh Justinus Darmojuwono |
Tahbisan uskup | 16 Juli 2008 oleh Julius Darmaatmadja, S.J. |
Informasi pribadi | |
Nama lahir | Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta |
Lahir | Surakarta, Jawa Tengah | 27 Desember 1948
Meninggal | 10 November 2015 Semarang, Jawa Tengah | (umur 66)
Makam | Komplek Seminari Tinggi Santo Paulus, Kentungan, Yogyakarta |
Kewarganegaraan | Indonesia |
Denominasi | Katolik Roma |
Kediaman | Keuskupan Agung Semarang |
Orang tua | Hubertus Soekarto Pudjasumarto (ayah) Agnes Soekarti Pudjasumarto (ibu) |
Jabatan sebelumnya |
|
Almamater | |
Semboyan | Duc In Altum (Lukas 5:4) (Bertolaklah ke tempat yang dalam) |
Tanda tangan | |
Lambang |
Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta (27 Desember 1948 – 10 November 2015) adalah Uskup Agung di Keuskupan Agung Semarang. Ia ditahbiskan menjadi Imam pada tanggal 25 Juni 1977 dan terpilih menjadi Uskup Agung di Keuskupan Agung Semarang pada tanggal 12 November 2010 sampai wafat pada 10 November 2015.
Keluarga
Mgr. Johannes Maria Trilaksyanta Pujasumarta lahir di Surakarta, 27 Desember 1948. Ia adalah anak ketiga (dari sembilan bersaudara) dari pasangan Hubertus Soekarto Pudjasumarto dan Agnes Soekarti Pudjasumarto.[2] Ia merupakan adik daripada Ignatius Ismartono, S.J.
Pendidikan dan penugasan
Ia mengawali pendidikan imamatnya di Seminari Menengah Mertoyudan, Magelang pada tahun 1963. Selepas lulus dari Seminari Menengah Mertoyudan, Romo Puja kemudian meneruskan pendidikan imamatnya ke Seminari Tinggi Santo Paulus Kentungan Yogyakarta dari tahun 1970 hingga ditahbiskan menjadi imam tanggal 25 Januari 1977.
Sejak tahun 1983 hingga 1987, ia melanjutkan studi teologi spiritual di Universitas Kepausan Santo Thomas Aquinas, Roma, Italia. Ia meraih gelar Licentiate (studi tahun 1983–1985) dan Doctorate (studi tahun 1985–1987).
Pada tahun 1998, ia diangkat menjadi Vikaris jenderal Keuskupan Agung Semarang. Tanggal 17 Mei 2008, ia ditunjuk sebagai Uskup Keuskupan Bandung oleh Paus Benediktus XVI. Pada 16 Juli 2008, ia ditahbiskan oleh Penahbis Utama, Uskup Agung Jakarta, Julius Kardinal Darmaatmadja, bersama dengan Uskup Agung Semarang, Mgr. Ignatius Suharyo dan Nuncio Apostolik untuk Indonesia, Mgr. Leopoldo Girelli yang bertindak sebagai Uskup Konsekrator. Ia berkarya menjadi gembala di Keuskupan Bandung sampai tahun 2010, di mana pada tanggal 12 November 2010 Ia ditunjuk sebagai Uskup Agung Semarang oleh Paus Benediktus XVI.
Pada tanggal 25 Agusutus 2014, Mgr. Pujasumarta menjadi Uskup ko-konsekrator dalam pentahbisan Uskup Bandung, Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C. bersama dengan Uskup Bogor, Mgr. Paskalis Bruno Syukur, O.F.M.. Dalam pentahbisan ini, Mgr. Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta yang sebelumnya menjadi Administrator Apostolik Keuskupan Bandung, menjadi Uskup Penahbis Utama.
Penyakit dan kematian
Pada masa akhir hidupnya di dunia, Mgr. Pujasumarta menderita sakit kanker paru-paru stadium empat—dan diketahui telah menjalar ke ginjalnya—sehingga harus keluar-masuk rumah sakit.[3] Dalam keadaan tersebut ia tetap melayani umatnya di Keuskupan Agung Semarang,[3] serta menghadiri berbagai acara seperti silaturahmi ke Pondok Pesantren Al Islah dan aula Masjid Agung Jawa Tengah saat Hari Raya Idul Fitri 2015.[4][5] Sambil tetap berjuang menghadapi penyakitnya, pada pertengahan September 2015, ia memainkan lagu Indonesia Pusaka dengan saksofon di Auditorium RRI Semarang saat peringatan hari jadi Lindu Aji, suatu acara yang juga dihadiri tokoh Muslim KH Mustofa Bisri (Gus Mus), pengusaha Irwan Hidayat, dan dipandu oleh budayawan Prie GS.[4]
Setelah sekitar 1,5 tahun menghadapi penyakit yang dideritanya, pada bulan September 2015 Mgr. Pujasumarta dirawat inap di Rumah Sakit St. Elisabeth Semarang untuk menjalani perawatan intensif.[3] Seorang kolega Mgr. Pujasumarta mengatakan bahwa, "Dia tidak mau dirawat di ICU dan menolak dibawa berobat ke luar negeri. Dia berpesan ingin meninggal seperti umatnya."[4] Kardinal Mgr. Julius Darmaatmadja, SJ melayankan Sakramen Perminyakan kepadanya pada tanggal 15 Oktober 2015.[2]
Setelah sekitar 2 bulan dirawat inap, Mgr. Pujasumarta dikabarkan meninggal dunia pada hari Selasa tanggal 10 November 2015 pukul 23.35 di RS St. Elisabeth Semarang.[2] Pada tanggal 12 November 2015 pukul 05.30 diadakan Perayaan Ekaristi yang dihadiri ribuan umat Katolik, dan dilanjutkan ibadat pemberangkatan jenazah pada pukul 08.00.[6] Upacara pemberangkatan jenazah Mgr. Pujasumarta dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang tidak hanya menganggapnya sebagai "Eyang dan Bapak", namun juga "rekan seperjuangan dalam membangun kerjasama dan saling keterbukaan menuju suatu persaudaraan sejati".[7] Setelah ibadat—menjelang pemberangkatan jenazah Mgr. Pujasumarta ke Yogyakarta—seluruh umat yang hadir menyanyikan lagu "Ndherek Dewi Maria" dengan diiring tarian sufi oleh Kiai Budi Hardjana, pengasuh Pondok Pesantren Al Islah Meteseh di Tembalang.[6] Pada tanggal 13 November 2015, setelah Misa Requiem, jenazah Mgr. Pujasumarta dimakamkan di pemakaman para romo dalam kompleks Seminari Tinggi Santo Paulus di Kentungan, Yogyakarta.[2][3]
Referensi
- ^ http://www.catholic-hierarchy.org/bishop/bpujas.html
- ^ a b c d Uskup Agung Mgr Johanes Pujasumarta Meninggal Dunia, Suara Pembaruan, 11 November 2015
- ^ a b c d Nancy Junita, ed. (11/11/2015), Uskup Agung Semarang Meninggal: Melayani Meski Kanker Menyebar Ke Ginjal, Bisnis.com
- ^ a b c Sakit Kanker Paru-paru Stadium 4, Monsinyur Pujasumarta Masih Kuat Tiup Saksofon, MetroJateng.com, 12/11/2015
- ^ Srihandriatmo Malau (12 November 2015), Kiai Budi Persembahkan Tari Sufi Untuk Mendiang Uskup Agung Semarang, TRIBUNnews.com, hlm. 3
- ^ a b Srihandriatmo Malau (12 November 2015), Kiai Budi Persembahkan Tari Sufi Untuk Mendiang Uskup Agung Semarang, TRIBUNnews.com, hlm. 2
- ^ Srihandriatmo Malau (12 November 2015), Ganjar Pranowo: Eyang Mgr Johannes Pujasumarta Hatinya Sangat Terbuka, TRIBUNnews.com
Pranala luar
- (Inggris) Entri Johannes Pujasumarta pada situs web Catholic-Hierarchy
- (Inggris) Entri Johannes Pujasumarta pada situs web Giga Catholic
Jabatan Gereja Katolik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Alexander Djajasiswaja |
Uskup Bandung 17 Mei 2008–12 November 2010 |
Diteruskan oleh: Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C. |
Didahului oleh: Ignatius Suharyo |
Uskup Agung Semarang 12 November 2010–10 November 2015 |
Diteruskan oleh: Robertus Rubiyatmoko |