Lompat ke isi

Minikino Film Week: Perbedaan antara revisi

Koordinat: 43°38′48″N 79°23′25″W / 43.64667°N 79.39028°W / 43.64667; -79.39028
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
→‎2021: MFW 7: penambahan gambar poster MFW7
Baris 103: Baris 103:


=== 2021: MFW 7 ===
=== 2021: MFW 7 ===
[[Berkas:MFW7festivalA3poster.jpg|al=Poster Minikino Film Week 7|jmpl]]
September 3–11, 2022
September 3–11, 2022



Revisi per 9 Februari 2022 02.56

43°38′48″N 79°23′25″W / 43.64667°N 79.39028°W / 43.64667; -79.39028

Minikino Film Week
MFW Popup Cinema - Bali International Short Film Festival
LokasiBali, Indonesia
Didirikan2015
Tanggal festival2 - 10 September 2022
BahasaInternasional
[www.minikino.org/filmweek/ Situs web resmi]

Minikino Film Week Bali International Short Film Festival atau MFW adalah sebuah festival film pendek internasional di Bali - Indonesia yang diselenggarakan sejak 2015 dan dirancang menjadi acara rutin setiap tahun. Setelah berjalan 5 tahun, komite festival memutuskan memindahkan waktu pelaksanaan festival dari bulan Oktober menjadi bulan September. Keputusan tersebut berlaku sejak peyelenggaraan MFW6 pada 4 - 12 September 2020.

Latar belakang

Sebuah Festival Film Pendek yang unik dan istimewa untuk membaca posisi dan realita karya film pendek Indonesia dan Dunia. Dirancang sebagai Festival Film Pendek Internasional yang masuk ke dalam keseharian masyarakat, dimana layar-layar film dikembangkan untuk memberi kesempatan bagi masyarakat untuk mengalami suasana menonton film bersama. Penonton juga memiliki ruang untuk membicarakan dan menjadi kritis tentang apa yang baru saja mereka tonton.

MINIKINO FILM WEEK menjadi sebuah pesta (festival) menonton film pendek Indonesia dan Internasional yang berlangsung selama 1 minggu dan setiap tahun. MFW melibatkan berbagai tempat pemutaran yang mudah dijangkau masyarakat lokal di Bali ataupun mereka yang ingin datang ke Bali.

TUJUAN MINIKINO FILM WEEK

  • Memberikan kesempatan kepada masyarakat umum (di Bali khususnya) untuk menyaksikan pencapaian termutakhir karya-karya film pendek Indonesia, Asia tenggara dan negara-negara Internasional lainnya termasuk karya-karya dari Eropa dan Amerika sebagai barometer pencapaian termutakhir karya film pendek.
  • Membangun ruang-ruang menonton film yang sadar atas kualitas tontonannya, serta lokasi yang mendekatkan diri pada masyarakat lokal di lingkungannya masing-masing.
  • Untuk membangun ruang menonton yang menyajikan karya-karya film pendek yang kemungkinan besar sulit untuk didapatkan di tempat lain.
  • Merangsang daya pikir kritis, mengajak penonton untuk memikirkan dan membicarakan kembali apa yang mereka tonton.
  • Membangun tempat bertemu para pembuat film dengan penonton dan/atau masyarakat umum, merangsang terjadinya interaksi melalui karya film pendek dan isu-isu kreatif didalamnya.
  • Membangun jaringan kerja dan komunikasi antar para pembuat film pendek di Indonesia, Asia Tenggara dan Negara-negara Internasional.


Penyelenggaraan

2015: 1st MFW

Pada tahun 2015 MINIKINO FILM WEEK yang pertama diadakan pada tanggal 12-17 Oktober 2015. Festival pertama tersebut melibatkan 6 (enam) rekanan tempat pemutaran film yang berbeda di berbagai wilayah di Bali (Denpasar Barat, Denpasar Timur, Gianyar, Seminyak, Pejeng, Lovina-Singaraja). 1st MINIKINO FILM WEEK menampilkan 88 film pendek dan 6 film panjang. Acara terbuka ini berhasil menarik 1656 penonton yang terdiri dari pelajar, Mahasiswa dan Professional Muda. Angka jumlah penonton ini jauh melampaui target awal yang direncanakan.

Program

Minikino Filmweek 2015 official logo
  • INDONESIA RAJA 2015: Pertukaran program film pendek antar kota/wilayah di Indonesia.
  • S-Express 2015: Pertukaran program film pendek antar Negara di Asia Tenggara.
  • Program Khusus: Kalyana Shira “Cerita tentang Rahasia”, kurasi istimewa film-film pendek karya Paul Agusta dalam program “Keluarkan Isi Hatiku”, Film pendek produksi Babibuta Films “3 Film Pendek tentang Sara(s)”, Tayangan perdana “Bulu Mata” karya dokumenter terbaru sutradara Tonny Trimarsanto. Film Malaysia “Lelaki Harapan Dunia” karya Liew Seng Tat, film-film dari gerakan pemutaran film “KOLEKTIF” oleh Meiske Taurisia, menampilkan karya sutradara Kamila Andini, Lucky Kuswandi, Eddie Cahyono, Andri Cung dan Yosep Anggi Noen.

2016: 2nd MFW

Diselengarakan pada 8 - 15 Oktober 2016. 11 Tempat Pemutaran, 250+ Film Pendek, 4 Fringe Event.

Program

Official Logo 2nd Minikino Film Week
  • INDONESIA RAJA 2016: Pertukaran program film pendek antar kota/wilayah di Indonesia.
  • S-Express 2016: Pertukaran program film pendek antar Negara di Asia Tenggara.
  • Program Internasional: Minikino menerima sebanyak 6557 karya film pendek yang berasal dari 131 negara yang didaftarkan. Melalui proses seleksi yang ketat 158 karya film pendek yang mewakili 68 Negara (termasuk Indonesia), disusun dalam program-program dengan tema "Your Healthy Dose Of Short Film". Dalam Program Internasional terlibat pula Ombak Bali Film Festival sebagai programer tamu, yang menyuguhkan satu program film pendek yang bertemakan Surfing, laut dan lingkungan.
  • Program Khusus (Fringe Events): 2nd MFW juga melibatkan eventkhusus berupa; Workshop Jurnalistik, Workshop Fotografi, Diskusi BTS Video Musik dan Screening Khusus dari REELOZIDN! Film Festival Australia.

2017: 3rd MFW

October 7–14, 2017. 17 Venues, 400+ Short Film.

Program

2017 Award winners

  • 2017 SHORT FILM OF THE YEAR | BITCHBOY / Måns Berthas/Sweden /15:00
  • SHORT FICTION 2017 | NAKAW / Noel Escondo, Arvin Belarmino / Philippines / 07:00
  • SHORT DOCUMENTARY 2017 | COMMODITY CITY / Jessica Kingdon / United States / 10:43
  • VISUAL POETRY 2017 | URBAN AUDIO SPECTRUM / Marina Schnider / Germany / 03:43
  • ANIMATION SHORT 2017 | ECLIPSE / Jerrold Chong / United States / 06:20
  • CHILDREN’S SHORT FILM 2017 | CARROT & PICKLE / Graciela Sarabia / United States / 05:12
  • PROGRAMMER’S PICK 2017 | RUAH / Flurin Giger / Switzerland / 18:00
  • S-EXPRESS 2017 RECOGNITION | SEPANJANG JALAN SATU ARAH / Bani Nasution / 2016 / 16:00
  • BEGADANG FILMMAKING COMPETITION 2017
    • 1st: ALMARI / Guru / Banjarmasin, Kalimantan Selatan
    • 2nd: KAMBING HITAM / Syahdu Cinema Nusantara / Bekasi, Jawa Barat
    • 3rd: 1 YANG TERSISA / Bali Atmosphere Film / Sukasada.Buleleleng, Bali

2018: MFW 4

October 6–13, 2018.

Program

2019: MFW 5

October 5–12, 2019.

2020: MFW 6

September 4–12, 2020. Mulai penyelenggaraan Minikino Film week 6 tahun 2020, festival dipindahkan menjadi bulan September.

2021: MFW 7

Poster Minikino Film Week 7

September 3–11, 2022

Program

Referensi

Pranala luar