Suzuki Satria F150: Perbedaan antara revisi
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler |
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler |
||
Baris 41: | Baris 41: | ||
|- |
|- |
||
|Rasio kompresi |
|Rasio kompresi |
||
|colspan="1"| 10,2: |
|colspan="1"| 10,2:2 |
||
|colspan="1"| 11,5:1 |
|colspan="1"| 11,5:1 |
||
Revisi per 26 Agustus 2022 12.43
Produsen | Suzuki Motor Corporation |
---|---|
Juga disebut | Suzuki Raider R150 (Thailand, Filipina, Vietnam) Suzuki Belang R150 (Malaysia) (2005-2016) |
Perusahaan induk | Suzuki Motor Corporation |
Tahun Produksi | 2003-sekarang |
Model sebelumnya | FXR150 Satria 120R (nama saja) |
Kelas | Underbone |
Sepeda motor terkait | Raider 125 RK Cool Satria Young Star GSX S/Bandit 150 GSX R150 |
Suzuki Satria F150 adalah sepeda motor kategori underbone 4-Tak. Motor ini diproduksi oleh Suzuki Motor Corporation menggantikan model Suzuki FXR150. Mengusung mesin berteknologi tinggi dengan volume silinder bersih 150 cc, 4 klep digerakkan oleh Camshaft ganda. Konfigurasi mesin seperti ini juga disebut DOHC yang biasa ditemui pada mesin Mobil. Ditunjang dengan transmisi 6 percepatan, gigi rasio pendek, dan konstruksi sasis ringan menjadikan motor ini mampu melesat dengan kecepatan 150km/jam,paling cepat di kelas Underbone. Dalam slogannya, Suzuki menjuluki motor ini 'Hyper Underbone'. Ditambah pula dengan fitur bagasi mini pada versi terbarunya, berbagai varian warna yang menarik dan bergaya sporty, juga dilengkapi dengan panel meter digital membuat motor sport ini banyak mendulang pembeli pada saat ini.
Spesifikasi
Tahun | 2003–2016 | 2016–sekarang |
---|---|---|
Mesin | ||
Kecepatan Maksimal | 150 Km/jam | |
Jenis mesin | 4-tak DOHC 4 valve silinder tunggal | |
Kapasitas mesin | 1.473 cc (89,89 cu in) | |
Bore × stroke | 62,0 mm × 48,8 mm (2,44 in × 1,92 in) | |
Rasio kompresi | 10,2:2 | 11,5:1 |
Sistem pendinginan | Oil-cooled | Radiator /Liquid-cooled |
Sistem bahan bakar | Karburator | Injeksi |
Starter | Elektrik dan kick | |
Tenaga puncak | 16,5 PS (12,1 kW; 16,3 hp) @ 9,500 rpm | 18,5 PS (13,6 kW; 18,2 hp) @ 10,000 rpm |
Torsi puncak | 12,45 N⋅m (9,18 lbf⋅ft) @ 8,500 rpm | 13,8 N⋅m (10,2 lbf⋅ft) @ 8,500 rpm |
Transmisi | 6-speed (1-N-2-3-4-5-6) | |
Rangka & Suspensi | ||
Rangka | Twin-spar diamond | |
Suspensi depan | Teleskopik | |
Ban depan | 70/90–17 | |
Rem depan | Single disc brake dengan 2 piston | |
Suspensi belakang | Swing arm dengan monoshock | |
Ban belakang | 80/90–17 | |
Rem belakang | Single disc brake dengan 1 piston | |
Dimensi | ||
Panjang | 1.940 mm (76,4 in) | 1.960 mm (77,2 in) |
Lebar | 652 mm (25,7 in) | 675 mm (26,6 in) |
Tinggi | 941 mm (37,0 in) | 980 mm (38,6 in) |
Wheelbase | 1.280 mm (50,4 in) | |
Bobot | 95 kg (209 pon) | 109 kg (240 pon) |
Kapasitas bahan bakar | 4,9 l (1,1 imp gal; 1,3 US gal) | 4,0 l (0,88 imp gal; 1,1 US gal) |
Sejarah
Suzuki Satria pertama kali diluncurkan pada tahun 1997 dan sampai saat ini telah mengalami perubahan hingga delapan kali, mulai dari mesin 2-tak hingga 4-tak.
Suzuki Satria 120 S
Suzuki Satria 120 S merupakan generasi pertama Suzuki Satria yang di produksi pada tahun 1997 dengan basis RG Sport 110 (tidak dijual di Indonesia). Suzuki Satria 120 S memiliki kapasitas mesin 120 cc 2-tak.
Suzuki Satria RU 120 R
Suzuki Satria RU 120 R atau yang terkenal dengan julukan "Satria Lumba-lumba" di produksi pada tahun 1998 sebagai penerus generasi pertama yakni Suzuki Satria 120 S. Berbeda dengan generasi sebelumnya, Suzuki Satria RU 120 R menggunakan mesin 2 tak jetcooled dan 6 percepatan kopling manual.
Suzuki Satria Hiu (120 LSCM)
Suzuki Satria Hiu menggunakan mesin dan desain utuh dari Suzuki Satria 120 LSCM produksi Malaysia. Suzuki Satria Hiu merupakan tipe terakhir generasi motor 2 tak Suzuki Satria karena peraturan Pemerintah telah membatasi penggunaan mesin 2-tak.
Suzuki Satria F 150
Suzuki Satria F 150 merupakan generasi pertama Suzuki Satria 4-tak yang lebih ramah lingkungan. Pertama kali di produksi pada tahun 2004 menggunakan mesin DOHC, 4-katup, pendingin cairan, berkonfigurasi tegak dan berkapasitas 150 cc dengan transmisi 6 percepatan. Suzuki Satria F 150 melahirkan tipe baru yaitu Suzuki Satria FU150 (CKD), New Suzuki Satria F150, New Suzuki Satria F150 (Euro3) dan All New Suzuki Satria F150 FI.