Lompat ke isi

Donne Maula: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Baris 140: Baris 140:
|''[[Yang Hilang dalam Cinta]]''
|''[[Yang Hilang dalam Cinta]]''
|Danny
|Danny
|Karya debut
|
|}
|}



Revisi per 7 September 2023 04.00

Donne Maula
LahirDonne Maulana Yusup
29 November 1984 (umur 39)
Bandung
Pekerjaan
Tahun aktif2004 - sekarang
Suami/istri
(m. 2020)
Karier musik
Genre
Instrumen
Musicbrainz: 7f2d5813-a2a8-48c5-9df2-1963aeb1fdb3 Modifica els identificadors a Wikidata

Donne Maula (lahir 29 November 1984) merupakan seorang musisi, aktor, dan penari berkebangsaan Indonesia.

Karier

Mengawali karir di bidang seni keaktoran dalam pertunjukan Teater musikal dan Kabaret Bandung bersama Anka Adika Production, di Anka Adika Production Donne Maula menjadi koreografer hingga membentuk sanggar Dsoul Dance Company. Donne Maula juga merupakan vokalis dari L Band yang terbentuk dari para anggota sanggar Anka Adika Production bersama Tendy Endra gitaris dan Jantan pada drum. L Band merupakan band pop yang pernah terlibat dalam project Pilih 2004 Musica Studio dengan singlenya "Setelah Tanpamu". Karir bermusiknya semakin bersinar saat Donne berduet dengan Shanty dalam lagu "Untuk Siapa". Donne tergabung dalam grup The OX dengan singlenya "Bulan yang Sama" sebagai soundtrack dari film Kambing Jantan karya Raditya Dika.[1]

Rutinitas menjadi koreografer, Donne Maula menjadi mentor sekaligus Coach dari finalis Indonesia Mencari Bakat 2 Trans TV untuk Ale Soul dan Lady Soul. Donne Maula semakin dikenal namanya setelah menjadi salah satu juri di acara Pensi Trans TV, ia sempat juga menjadi coach dancer dalam ajang Boy & Girl Band Indonesia (BGBI) bersama Maia Estianty, Selama berkarier di dunia tarik suara, pria kelahiran 29 November itu sudah pernah merilis dan menciptakan lagu sendiri. Awalnya, Donne menekuni dunia musik dengan bekerja di balik layar. Namun, ia akhirnya memutuskan untuk maju ke depan layar dengan meluncurkan single pertama yang berjudul “Menari Sampai Tua” pada 2019. Setahun kemudian, Donne kembali meluncurkan lagu “Nanti Kita Pergi Yang Jauh Ya” bersama Marchella FP. Ia juga merilis lagu “Tak Terima” dan “Teruntuk Jiwa Yang Kupuja” bersama aktris sekaligus penyanyi Sheila Dara. Lagu “Tak Terima” mengangkat kisah tentang kejujuran dalam hubungan. Melalui lagu ini, Donne berupaya mengungkap perasaan dan kejujuran yang sudah dipendam selama ini. Ia juga mengingatkan publik agar tidak takut mengungkapkan kejujuran. Di sisi lain, Donne juga sempat menulis lagu “Wahai Tuan” yang sukses mengangkat nama Tiara Effendy. Selain itu, ia juga menjadi sosok penting di balik lagu “Merakit” milik Yura Yunita, hingga Donne pun menikah dengan Yura Yunita.[2]

Diskografi

Singel

Sebagai penyanyi utama
Judul Tahun Album
"Menari Sampai Tua" 2019 Single non-album
"Tak Terima"
(bersama Sheila Dara)
2020
"Nanti Kita Pergi yang Jauh Ya"
(bersama Marchella FP)
"Teruntuk Jiwa yang Kupuja"
(bersama Sheila Dara)
"Peka"
(bersama Sheila Dara)
2021
"Sejuk" 2022
"Malas"
(bersama Sheila Dara)
Sebagai penyanyi yang ditampilkan
Judul Tahun Album
"Untuk Siapa"
(Shanty menampilkan Donne)
2009 Bintang Utara

Penampilan lain

  • 2004 – "Setelah Tanpamu", sebagai vokalis dari L-Band, album Pilih 2004 (Musica Studio)
  • 2009 — "Bulan yang Sama", sebagai vokalis The OX (OST Kambing Jantan)
  • 2012 – "Lihat Saja Nanti", sebagai vokalis dari GIA
  • 2012 – "Kecuali Kamu" bersama Tendy Endra 'L Band'

Kredit penulisan lagu

Judul Tahun Penyanyi Album
"Malam Sepi" 2018 Yura Yunita Merakit
"Merakit"
"Mantra Cinta" 2020 Rizky Febian Singel non-album
"Andai Saja" 2021 Yura Yunita Tutur Batin
"Dunia Tipu - Tipu"
"Hobi - Ghosting"
"Mau Kemana"
"Mulai Langkahku"
"Sudut Memori"
"Tutur Batin"
"Perisai Jitu" 2022 Moona Hoshinova Singel non-album

Filmografi

Serial web

Tahun Judul Peran Catatan
2022 Yang Hilang dalam Cinta Danny Karya debut

Penghargaan dan nominasi

Penghargaan Tahun Kategori Karya yang dinominasikan Hasil
Anugerah Musik Indonesia 2020 Karya Produksi Folk/Country/Balada Terbaik "Nanti Kita Pergi yang Jauh Ya" (bersama Marchella FP) Nominasi
2022 Pencipta Lagu Pop Terbaik "Tutur Batin" (bersama Yura Yunita) Belum ada keputusan

Referensi

  1. ^ Pawestri, Noristera (12 Desember 2020). "BIODATA Donne Maula, Penyanyi yang Baru Saja Menikah dengan Yura Yunita". tribunnews.com. 
  2. ^ "4 Fakta tentang Donne Maula, Calon Suami Yura Yunita". Kompas.com. 20 Desember 2020.