Lompat ke isi

Lembaga Dakwah Kampus: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 166: Baris 166:
* LDK Ar-Rahman STEI-STMIK Asia Malang
* LDK Ar-Rahman STEI-STMIK Asia Malang
* Forum Study Islam Ilmu Pendidikan (FORSIIP) STKIP PGRI LUMAJANG
* Forum Study Islam Ilmu Pendidikan (FORSIIP) STKIP PGRI LUMAJANG
* Unit Kegiatan Mahasiswa Kerohanian Islam (UKM KI) jama'ah nurul 'ilmi Universitas PGRI Banyuwangi (UNIBA)


=== jatim ===
=== jatim ===

Revisi per 25 Desember 2011 12.21

Lembaga Dakwah Kampus (LDK) adalah sebuah organisasi kemahasiswaan intra kampus yang terdapat di tiap-tiap perguruan tinggi di Indonesia. Organisasi ini bergerak dengan Islam sebagai asasnya. Sebagian besar perguruan tinggi di Indonesia pasti mempunyai LDK. Tiap-tiap perguruan tinggi, nama LDK bisa berbeda-beda. Kadang mereka menyebut dirinya sebagai Sie Kerohanian Islam, Forum Studi Islam, Lembaga Dakwah Kampus, Badan Kerohanian Islam, dan sebagainya.

Lembaga Dakwah Kampus (LDK) dijadikan Partai Keadilan Sejahtera sebagai sumber rekruitmen peserta tarbiyah yang dilakukan melalui kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh lembaga dakwah tersebut . Secara tidak langsung suksesnya perkembangan dakwah tarbiyah di sekolah dan kampus telah memberikan keuntungan politik bagi PKS yaitu dukungan kader tarbiyah terhadap PKS dengan pencitraan partai dakwah.[1]

Nama-nama Lembaga Dakwah Kampus di Indonesia

Nanggroe Aceh Darussalam

Sumatra Utara

  • LDK Al-Izzah IAIN Sumut [2]
  • UKMI Ad-Dakwah USU [3]
  • LDK Raudhatul Jannah Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah [4]
  • FKMM Harapan Medan (STT-STIE-STBA) [5]
  • LDK Ulul Albab STMIK Potensi Utama Medan [6]
  • UKMI Politeknik Negeri Medan [7]
  • UKMI Ar-Rahman Universitas Negeri Medan [8]

Sumatera Barat

  • FKI Rabbani Universitas Andalas. situsresmi
  • Unit Kegiatan Kerohanian Universitas Negeri Padang. [9]
  • LDK Khairu ummah STIT Pariaman
  • LDK KSI Ulul Albab IAIN Imam Bonjol
  • LDK FSI Nurul Jannah Universitas Bung Hatta
  • LDK UKM Azzamul Iffah STAIN Jamil Jambek Bukittinggi
  • LDK UKM Ar-Ruhul Jadid STAIN Batusangkar
  • LDK Afdhalul Fikri STKIP PGRI Padang

Riau - Kepulauan Riau

  • UKMI Ar_Royyan Universitas Riau [10]
  • LDK Al_Karramah UIN Sultan Syarif Kasim Riau [11]
  • LDK Izzatul Islam STAI Miftahul Ulum Tanjung Pinang [12]
  • LDK Darul Ulum STIE Pertiba Bangka

Jambi

  • LDK Arrahman Universitas Jambi [13]
  • LDK Al-Uswah IAIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi [14]
  • LDK Ibadurrahman Muara Bungo [15]
  • LDK FORSIMA (Forum Studi Mahasiswa An-Nadwah) STAI An-Nadwah Kuala Tungkal

Sumatera Selatan

Lampung

Banten

Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Jawa Barat

Jawa Tengah

Daerah Istimewa Yogyakarta

Jawa Timur

jatim

  • UKKI AL-IKHLAS STKIP PGRI JOMBANG

Nusa Tenggara

  • LDK Baabul Hikmah Universitas Mataram [43]

Kalimantan Timur

  • Pusat Studi Islam Mahasiswa Universitas Mulawarman [44]
  • Lembaga Dakwah Kampus Informatika Studi Islam (LDK INSI) - STMIK Widya Cipta Dharma/Wicida Samarinda

http://ldk-insi.org

Kalimatan Barat

  • BKMI Universitas Tanjung Pura [45]
  • LDK Al-Ilham STKIP PGRI Pontianak
  • lDK MATIMSYA STAIN
  • LDK IMMSAH Politeknik Negeri Pontianak
  • LDK MUHAHMMAD BASYUNI IMRON STAI SAMBAS. staisambas.com
  • LDK KAMAIS Poltekes

Kalimantan Tengah

  • JS Universitas Palangkaraya

Sulawesi Selatan

  • UKM Lembaga Dakwah Kampus Al Jami' UIN (Universitas Islam Negeri)
  • Lembaga Dakwah Kampus Keluarga Mahasiswa Islam (GAMAIS) POLTEKES
  • LDK LDM Universitas Muslim Indonesia
  • Lembaga Dakwah Kampus Salman UNM
  • Lembaga Dakwah Kampus Asy Syifa STIKES Nani Hasanuddin
  • Lembaga Dakwah Kampus AL Furqon Univ. 45

Maluku - Maluku Utara

  • LDK Al-Ikhwan Universitas Patimura Maluku
  • LDK Babussalam Universitas Khairun Ternate [46]

Papua

  • Ikatan Mahasiswa Muslim (IMMUN) Universitas Cendrawasih
  • LDK Universitas Negeri Papua

Wadah Antar Lembaga Dakwah Kampus

Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus (BK LDK)

Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus (BK LDK) merupakan salah satu bentuk koordinasi dakwah kampus yang berfungsi sebagai sarana bagi terciptanya gerak dakwah yang teratur, terpadu, kompak, saling menguatkan laksana bangunan yang kokoh menuju terwujudnya kehidupan yang Islami dimana syariat Islam diterapkan secara menyeluruh. Kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan diantaranya: Kongres Mahasiswa Islam Indonesia di Jakarta yang dihadiri lebih dari 5000 mahasiswa/i perwakilan Lembaga Dakwah Kampus dari Provinsi Nangroe Aceh Darussalam hingga Papua, Simposium Nasional Pendidikan di Universitas Pendidikan Indonesia dan Institut Pertanian Bogor, dan lain-lain. BK LDK memiliki jaringan dari Aceh hingga Papua.Saat ini Koordinator Nasional BKLDK di jabat oleh LDK DKM Universitas Padjadjaran yang juga merupakan perintis dari FSLDK Nasional. Situs resmi

Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK)

Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK) merupakan wadah silaturrahim Lembaga Dakwah Kampus (LDK) se-Indonesia. Saat ini lebih populer dengan sebutan Forum Silaturrahim Lembaga Dakwah Kampus Indonesia (FSLDKI). Sifat keanggotaan FSLDK terbuka, artinya setiap LDK berhak bergabung dengan FSLDK. Jaringan FSLDK sudah tersebar luas di seluruh nusantara. Mulai dari ujung Sumatra hingga Papua. Hingga kini keanggotaan FSLDK mencapai 860 LDK. Pada mulanya FSLDK hanya dihadiri tidak banyak LDK, berikut LDK yang ikut pada FSLDK pertama:

  • LDK Informatika Studi Islam STMIK Wicida Samarinda (LDK INSI)
  • Jamaah Mujahidin IKIP Yogyakarta
  • LAI Undip Semarang
  • UKKI Unsoed Purwokerto
  • UNS Solo
  • Lpisat Usakti Jakarta
  • UI Jakarta
  • BKI IPB Bogor, diwakili oleh Muhammad Al-Khatat
  • UIKA Bogor
  • Karisma Salman ITB Bandung
  • DKM Unpad Bandung, diwakili oleh Fahmy Lukman
  • UKKI Universitas Airlangga Surabaya,
  • BDM Al-Hikmah IKIP (UM) Malang
  • Jamaah Salahudin UGM, diwakili oleh Ismail Yusanto

Di tingkat nasional, kita mengenal istilah Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus Nasional (FSLDKN). FSLDKN yang terakhir diselenggarakan di Universitas Pattimura Ambon, Maluku pada bulan Juli 2010. FSLDKN bertujuan untuk membahas peran LDK dalam sekup nasional dan Internasional(FSLDKN mencanangkan Go-Internasional pada tahun 2014) serta memilih PUSKOMNAS (Pusat Komunikasi Nasional) FSLDK. Sedangkan di tingkat daerah, ada juga istilah Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus Daerah(FSLDKD) yang bertujuan untuk menterjemahkan hasil FSLDKN, membahas peran LDK di tingkat daerah, dan memilih PUSKOMDA (Pusat Komunikasi Daerah) FSLDK. Hingga saat ini agenda FSLDK semakin beragam, seperti pendampingan LDK, training manajemen LDK, Simposium Internasional, penyikapan isu bencana, gerakan moral, dan sebagainya. Situs resmi

Pranala luar

Catatan Kaki

  1. ^ "Pengaruh Sosialisasi Tarbiyah Lembaga Dakwah Kampus terhadap Loyalitas pada PKS". 20 November 2011.