Lompat ke isi

Biologi: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Suisui (bicara | kontrib)
k +:en,ko,vo,cy,gd,et,gl,ru,oc,zh-tw,nah,tr,zh-cn,fo,ro,uk,no,sw,su,nds fix:zh,simple,ar,hu
Suisui (bicara | kontrib)
k +:tl
Baris 1: Baris 1:

<b>Biologi</b> adalah ilmu mengenai kehidupan. Ilmu biologi berurusan dengan ciri-ciri fisik dan perilaku makhluk hidup pada masa sekarang dan masa lalu, bagaimana mereka tercipta dan interaksi antara sesama mereka dan dengan alam sekitar. Saat ini malah terdapat ahli biologi yang mengkaji kemungkinan berevolusinya makhluk hidup pada masa yang akan datang dan kemungkinan adanya makhluk hidup di [[planet]]-planet yang lain.
<b>Biologi</b> adalah ilmu mengenai kehidupan. Ilmu biologi berurusan dengan ciri-ciri fisik dan perilaku makhluk hidup pada masa sekarang dan masa lalu, bagaimana mereka tercipta dan interaksi antara sesama mereka dan dengan alam sekitar. Saat ini malah terdapat ahli biologi yang mengkaji kemungkinan berevolusinya makhluk hidup pada masa yang akan datang dan kemungkinan adanya makhluk hidup di [[planet]]-planet yang lain.


Baris 76: Baris 75:
[[sv:Biologi]]
[[sv:Biologi]]
[[sw:Biolojia]]
[[sw:Biolojia]]
[[tl:Biyolohiya]]
[[tr:Biyoloji]]
[[tr:Biyoloji]]
[[uk:Біологія]]
[[uk:Біологія]]

Revisi per 3 Agustus 2004 05.17

Biologi adalah ilmu mengenai kehidupan. Ilmu biologi berurusan dengan ciri-ciri fisik dan perilaku makhluk hidup pada masa sekarang dan masa lalu, bagaimana mereka tercipta dan interaksi antara sesama mereka dan dengan alam sekitar. Saat ini malah terdapat ahli biologi yang mengkaji kemungkinan berevolusinya makhluk hidup pada masa yang akan datang dan kemungkinan adanya makhluk hidup di planet-planet yang lain.

Istilah biologi dalam pengertian modern kelihatannya diperkenalkan secara terpisah oleh Gottfried Reinhold Treviranus (Biologie oder Philosophie der lebenden Natur, 1802) dan Jean-Baptiste Lamarck (Hydrogéologie, 1802). Istilah biologi itu sendiri sebenarnya telah ada pada 1800 oleh Karl Friedrich Burdach. Sebelumnya Ia juga muncul pada judul Jilid 3 buku Michael Christoph Hanov, yaitu Philosophiae naturalis sive physicae dogmaticae: Geologia, biologia, phytologia generalis et dendrologia, terbit pada tahun 1766.

Cakupan biologi

Pada masa kini, biologi mencakup bidang akademik yang luas yang kadang sering dilihat sebagai ilmu tersendiri. Secara keseluruhan, biologi mempelajari kehidupan dari berbagai tingkatan, yaitu:

Selain mempelajari kehidupan melalu berbagai tingkatan di atas, biologi juga mempelajari hal-hal berikut (melalui cabang ilmunya masing-masing):

  • biologi perkembangan (developmental biology) adalah ilmu yang mempelajari tentang tahap perkembangan makhluk hidup (ontogeni) dari telur yang dibuahi menjadi individu,
  • genetika adalah ilmu yang mempelajari tentang pewarisan keturunan,
  • ethologi adalah ilmu yang mempelajari tentang perilaku makhluk hidup,
  • sistematika adalah ilmu yang mempelajari tentang keanekaragaman organisme dan hubungannya dengan relasi tertentu,
  • ekologi adalah ilmu yang mempelajari tentang habitat dan interaksi makhluk hidup dengan lingkungannya,
  • evolusi adalah ilmu yang mempelajari tentang perubahan yang terjadi pada makhluk hidup,
  • ksenobiologi adalah ilmu pengetahuan spekulatif tentang adanya makhluk hidup selain di bumi.

Bidang-bidang dalam biologi

biologi udara -- Anatomi -- Biokimia -- Bionik -- Biogeografi -- Bioinformatika -- Biofisika-- Bioteknologi -- Botani -- biologi sel -- Korologi -- Kladistik -- krustasologi (crustasologi) -- Kriptozoologi -- Sitologi -- biologi perkembangan -- penyakit (penyakit menurun, penyakit menular -- Ekologi -- Patologi -- Epidemiologi -- Limnologi -- Malakologi -- Mammalogi -- biologi laut -- Mikrobiologi (Bakteriologi) -- biologi molekuler -- Morfologi -- Mikologi / Lichenologi --- Myrmecologi --- Neurosains (Neuroanatomi, Neurofisiologi, sistem neurosains, sains tingkah laku, Neuroethologi, Psikofisiologi, neurosains komputasional, sains kognitif)-- Onkologi (ilmu yang mempelajari kanker) -- Ontogeni -- Ornitologi -- Paleontologi (Paleobotani, Paleozoologi)-- Fikologi (Algologi) -- Filogeni (Filogenetik, Filogeografi) -- Fisiologi -- Fitopatologi -- biologi struktur -- Taksonomi -- Toksikologi (ilmu yang mempelajari racun dan pencemaran) -- Virologi -- Ksenobiologi (atau Astrobiologi atau Eksobiologi) -- Zoologi

Lihat juga

Sumbangan Mohamed Yosri Mohamed Yong http://w3.spancity.com/yosri/