Lompat ke isi

Talun, Kayen, Pati: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 26: Baris 26:


== Demografi ==
== Demografi ==
Masyarakat desa Talun adalah masyarakat muslim. Ada beberapa pesantren dan madrasah yang menjadi tempat belajar para warga. Yaitu MI Al Falah (Setingkat SD), SDN Talun 01 dan SDN Talun 02, MTs Miftahul Falah dan MTs Assyafi'iyyah serta '''MA Miftahul Falah''' dan MA Assyafi'iyyah
Masyarakat desa Talun adalah masyarakat muslim. Ada beberapa pesantren dan madrasah yang menjadi tempat belajar para warga. Yaitu MI Al Falah (Setingkat SD), SDN Talun 01 dan SDN Talun 02, MTs Miftahul Falah dan MTs Assyafi'iyyah serta [['''MA Miftahul Falah''']] dan MA Assyafi'iyyah


Umumnya para warga bertani, berdagang, dan menjadi tenaga kerja di luar negeri ([[Malaysia]], [[Hongkong]] dan [[Arab Saudi]]).
Umumnya para warga bertani, berdagang, dan menjadi tenaga kerja di luar negeri ([[Malaysia]], [[Hongkong]] dan [[Arab Saudi]]).

Revisi per 14 November 2012 04.31

Talun
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenPati
KecamatanKayen
Kode pos
59171
Kode Kemendagri33.18.02.2015 Edit nilai pada Wikidata
Luas-
Kepadatan-
Peta
PetaKoordinat: 6°51′11″S 110°58′34″E / 6.85306°S 110.97611°E / -6.85306; 110.97611

Talun adalah desa di kecamatan Kayen, Pati, Jawa Tengah, Indonesia.Talun adalah desa yang masih tertinggal di pati

Sejarah

Talun, menurut cerita yang berkembang dimasyarakat, berasal dari kata "Tal" (nama sejenis pohon) dan "alun-alun" (tempat lapang yang ramai atau pusat kegiatan). Alkisah, Ki Ageng Talun, seorang murid dari Sunan Kudus mendapat tugas untuk membuka perkampungan di sebuah hutan yang banyak ditumbuhi oleh pohon "Tal".

Begitu selesai ditebang, luasnya seperti alun-alun. Begitulah, sejak itu orang-orang menyebut tempat itu sebagai Talun. Pohon Tal sendiri sekarang tidak terdapat di desa tersebut. Terakhir, sekitar tahun 1987 masih ada dua pohon di dekat masjid utara desa, namun sudah ditebang pula. Pohon Tal mirip seperti pohon kelapa dengan batangnya yang meninggi.

Ki Ageng Talun sendiri, sekarang, makamnya terdapat di desa Kalimulyo kecamatan Jakenan Kabupaten Pati. Ia menjadi sesepuh bagi penduduk desa Talun maupun desa Kalimulyo. |kode pos =59171

Geografis

Secara geografis letaknya berbatasan dengan wilayah Kudus (sebelah barat). Desa-desa yang berdekatan adalah desa Pesagi, desa Boloagung, desa Rogomulyo, dan desa Sundoluhur.

Demografi

Masyarakat desa Talun adalah masyarakat muslim. Ada beberapa pesantren dan madrasah yang menjadi tempat belajar para warga. Yaitu MI Al Falah (Setingkat SD), SDN Talun 01 dan SDN Talun 02, MTs Miftahul Falah dan MTs Assyafi'iyyah serta '''MA Miftahul Falah''' dan MA Assyafi'iyyah

Umumnya para warga bertani, berdagang, dan menjadi tenaga kerja di luar negeri (Malaysia, Hongkong dan Arab Saudi).

Bencana angin puting beliung

Desa ini beberapa kali diterpa oleh angin lisus atau angin puting beliung. Yang terparah adalah yang terjadi pada Senin petang, tanggal 9 Maret 2009 dimana angin tersebut merobohkan sekitar 50 rumah penduduk dan puluhan lainnya rusak berat ataupun ringan.

Agrowisata perikanan air tawar

Selain menjadi petani, banyak penduduk yang membudidayakan ikan air tawar, mengingat desa ini sebagian merupakan daerah rawa-rawa yang berlimpah dengan air.

Luas tambak lebih kurang 8 Ha Jenis ikan Ikan bandeng, ikan tawes, nila, tombro dan karper. Sementara ini yang sudah dioperasikan adalah untuk tempat pemancingan dan pondok saji ikan bakar sebagai sarana rekreasi keluarga yang murah meriah khususnya bagi penggemar memancing.

Pranala luar