Lompat ke isi

Tanjungsari, Manisrenggo, Klaten: Perbedaan antara revisi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Konten dihapus Konten ditambahkan
Bharseno (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Addbot (bicara | kontrib)
k Bot: Migrasi 1 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:q12519835
Baris 22: Baris 22:
{{Manisrenggo, Klaten}}
{{Manisrenggo, Klaten}}
{{kelurahan-stub}}
{{kelurahan-stub}}

[[jv:Tanjungsari, Manisrengga, Klathèn]]

Revisi per 8 Mei 2013 15.44

Tanjungsari
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenKlaten
KecamatanManisrenggo
Kode pos
57485
Kode Kemendagri33.10.09.2010 Edit nilai pada Wikidata
Luas92 Ha
Jumlah penduduk2.187 jiwa
Kepadatan± 2.100 jiwa/km²


Desa Tanjungsari adalah sebuah desa kecil yang masuk dalam wilayah Kecamatan Manisrenggo Klaten. Luas wilayah Desa Tanjungsari hanya ± 92,4 hektar atau kurang dari 1 km². Wilayah Desa Tanjungsari berpusat di tanah OG (Ondeerneming Ground) eks Pabrik Gula Manisrenggo di jaman Kolonial Hinda Belanda. Wilayah Desa Tanjungsari dipetakan untuk pertama kali pada tahun 1917, dan tidak mengalami perubahan batas wilayah hingga saat ini. Letak geografisnya adalah di 110°29’25″ – 110°29’56″ BT dan 7°41’46″ – 7°42’23″ LS dengan ketinggian ± 270 mdpl.

Desa Tanjungsari hanya terdiri dari 1 Dusun dengan 14 Dukuh dan 1 Perumahan Tanjungsari Indah. Dukuh-dukuh tersebut adalah Lopentung, Tiyasan, Sanggrahan, Glonggongan, Gledegan, Cabakan, Harjondani, Tanjunganom, Manisrenggo, Sedayu, Ngebasan, Randukeling, Kampungbaru, dan Bendosari. Secara administratif, Desa Tanjungsari terbagi dalam 8 RW dan 21 RT.

Struktur Organisasi dan Tata Kerja Pemerintahan Desa hanya memakai pola minimal. Terdiri dari Kepala Desa, 1 (satu) orang Sekretaris Desa, 1 (satu) orang Kepala Dusun, dan 3 (tiga) orang Kepala Urusan.