Lompat ke isi

Nijmegen

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Nijmegen
Nimwegen
Munisipalitas
A view over Nijmegen
A view over Nijmegen
Flag of Arnhem
Coat of arms of Arnhem
CountryNetherlands
ProvinceGelderland
Ulpia Noviomagus Batavorum98–102
PendiriTrajanus
Pemerintahan
 • MayorHubert Bruls (CDA)
 • AldermenKunst
Van der Meer
Jeene
Beerten
Frings
Tankir
 • SecretaryVan der Ploeg
Luas
(2006)
 • Munisipalitas57,53 km2 (22,21 sq mi)
 • Luas daratan53,59 km2 (20,69 sq mi)
 • Luas perairan3,94 km2 (1,52 sq mi)  6.8%
Ketinggian
7–88 m (24–288 ft)
Populasi
 (1 January 2012)
 • Munisipalitas165.253
 • Kepadatan3.083/km2 (7.987/sq mi)
 • Perkotaan
280.079
 • Metropolitan
736.107
 Source: Gemeente Nijmegen, [1]
Zona waktuUTC+1 (CET)
 • Musim panas (DST)UTC+2 (CEST)
Postal codes
6500–6547, 6663, 6679, 6683
Kode area telepon024 / 0481
Situs webwww.nijmegen.nl

Nijmegen (pelafalan dalam bahasa Belanda: [ˈnɛi̯.ˌmeː.ɣə(n)] )[1] adalah sebuah kota Belanda yang terletak di provinsi Gelderland. Pada tahun 2006 daerah ini memiliki penduduk sebesar 160.050 jiwa.

Nijmegen merupakan salah satu kota tertua di Belanda yang didirikan pada masa Romawi Kuno. Nama asli dari Nijmegen adalah Novio Magus yang artinya Pasar Baru (New Market). Jejak arkeologis dari budaya Romawi Kuno tersimpan di Museum Het Valkhof.

Kota ini terletak di dekat sungai de Waal dan merupakan salah satu perbatasan Negara Belanda dengan Jerman. Kedekatan dengan perbatasan Jerman menyebabkan kehancuran pusat kota pada tahun 1944 oleh bombardir bom udara pasukan sekutu. Saat itu pasukan sekutu menduga Nijmegen adalah salah satu kota di wilayah Jerman.

Nijmegen terkenal sebagai kota hutan, di mana terdapat banyak hutan buatan di sekeliling kota. Terdapat beberapa taman yang cukup besar di Nijmegen di antaranya adalah

  • Taman Goffert

Taman ini merupakan taman kota terluas, tempat stadion kesebelasan NEC Nijmegen berada. Konser-konser musik kelas internasional biasa diadakan di taman ini. Taman ini juga merupakan pusat penyelenggaraan hari ulang tahun ratu (Koninginedag)di kota Nijmegen.

  • Taman Brakkenstein

Taman ini terletak di dekat Universitas Radboud dan di salah satu sudut dari taman ini dijadikan Hortus botanicus yang menjadi tanggung jawab Universitas Radboud.

  • Taman Kronenburg

Taman terdekat dari pusat kota ini menjadi sangat terkenal setelah pada tahun 1991 menjadi judul lagu dari Frank Boeijen penyanyi terkenal Belanda yang berasal dari kota Nijmegen

Institusi pendidikan di Nijmegen

Nijmegen juga terkenal sebagai kota pelajar. Terdapat satu buah Universitas yaitu Universitas Radboud dan satu buah sekolah tinggi HAN (Hogeschool Arnhem Nijmegen) yang merupakan sekolah tinggi gabungan antara dua kota Arnhem dan Nijmegen.

Universitas Radboud dikenal memiliki beberapa pusat penelitian neuroscience yaitu NICI (Nijmegen Institute for Cognition and Information), FC Donders Centre dan juga berafiliasi dengan Max Planck Institute yang terkenal dengan penelitian Psikolinguistik. Universitas Radboud memiliki pusat bahasa yang memberikan kursus berbagai bahasa, salah satunya adalah bahasa Indonesia. Beberapa bidang studi di Universitas Radboud, terutama bidang ilmu sosial dan ilmu kedokteran memiliki hubungan dan kedekatan dengan beberapa universitas di Indonesia.

Peristiwa tahunan

Setiap tahun di bulan Juli minggu kedua diadakan de Vierdagse yaitu perlombaan berjalan selama 4 hari dengan rute antara 30–50 km setiap harinya. Perlombaan berkelas Internasional ini telah dimulai sejak tahun 1904.

Referensi

  1. ^ obsolete spellings: Nijmwegen, Nymegen, Nieumeghen — Nimwegen in local dialect and in German, Nimègue in French, Nimega in Spanish and Italian

Pranala luar

Lihat pula