Lompat ke isi

Kevin Garnett

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kevin Garnett
PosisiPower forward/Center/Small Forward
JulukanThe Big Ticket
The Kid
KG
LigaNBA
Tinggi6 ft 11 in (2,11 m)
Berat220 lb (100 kg)
KlubBoston Celtics
Negara  Amerika Serikat
Lahir19 Mei 1976 (umur 48)
Mauldin, South Carolina
SMAMauldin HS
(Mauldin, South Carolina),
Farragut Academy HS
(Chicago, Illinois)
Draftke-5 (secara keseluruhan), 1995
Minnesota Timberwolves
Karier pro1995sekarang
Klub sebelumnya Minnesotta Timberwolves (1995–2007)
PenghargaanNBA Most Valuable Player Award (2004)
NBA All-Star MVP (2003)
Olimpiade 2000 (medali emas)

Kevin Garnett (lahir 19 Mei 1976, di Mauldin, South Carolina) adalah pemain bola basket professional Amerika Serikat yang saat ini bermain untuk klub NBA Boston Celtics dan berposisikan power forward. Ia biasa dipanggil "KG", "The Big Ticket", dan "The Kid" dan memiliki tinggi 211 cm dan berat 100 kg. Dia juga masih memegang rekor NBA yang dalam semusim mampu mencetak paling sedikit 20,0 points, 10,0 rebounds, dan 5,0 assists (per game).

Karir

Minnesota Timberwolves

Setelah menempuh pendidikan di Farragut Career Academy di Chicago, Illinois, ia di draft pada tahun 1995 oleh Minnesota Timberwolves, pemain NBA yg di draft keluar dari SMA pertama sejak 20 tahun. Di Minnesota Timberwolves dia mendapat gaji tertinggi di NBA dan terkenal sebagai pemain yang sangat dominan di klubnya dan berhasil membawa Timberwolves sering ikut NBA Playoff sejak dia datang ke tim itu. Pada musim 2003-04, ia diberikan penghargaan NBA Most Valuable Player Award (NBA Season) atas kehebatannya dan berhasil menuju babak NBA Playoff 2004 pada musim yang sama, tapi impian ke Final NBA 2004 digagalkan Los Angeles Lakers. Namun, pada musim-musim berikutnya, ia mulai mengalami frustasi karena Timberwolves tak kunjung kembali lagi ke NBA Playoff sejak musim 2003-04. Akhirnya, saat sebelum musim 2007-08 dimulai, dia akhirnya dikirim ke tim Boston Celtics menyusul kepindahan Ray Allen dari Seattle SuperSonics ke Celtics.

Boston Celtics

Di Celtics, Garnett bersama dengan Paul Pierce dan Ray Allen membentuk tandem Big Three. Mereka bertiga berhasil membuat Celtics menuju babak NBA Playoff 2008 dengan rekor menang kalah terbaik di NBA (66-16). Di akhir musim 2007-08, Garnett berhasil mendapatkan gelar NBA Defensive Player of The Year dan berhasil membawa timnya ke babak NBA Final 2008 untuk bertemu Los Angeles Lakers. Garnett dan timnya berhasil mengatasi Lakers untuk meraih gelar yang ke-17, sementara bagi Garnett inilah gelar juara NBA pertamanya.