Lompat ke isi

Kotonoha no Niwa

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kotonoha no Niwa
Poster film
言の葉の庭
(Kotonoha no Niwa)
GenreKomedi/Drama, romantis
Film anime
SutradaraMakoto Shinkai
ProduserNoritaka Kawaguchi
SkenarioMakoto Shinkai
MusikDaisuke Kashiwa
StudioCoMix Wave Films
Pelisensi
Tayang
  • 28 April 2013 (2013-04-28) (Gold Coast)
  • 31 Mei 2013 (2013-05-31) (Japan)
Durasi46 minutes
Manga
PengarangMakoto Shinkai
IlustratorMidori Motohashi
PenerbitKodansha
Penerbit bahasa Inggris
MajalahMonthly Afternoon
DemografiSeinen
TerbitJune 2013December 2013
Volume1
Novel serial
PengarangMakoto Shinkai
PenerbitKadokawa Shoten
MajalahDa Vinci
DemografiSeinen
TerbitSeptember 2013April 2014
Volume1
 Portal anime dan manga

Kotonoha no Niwa (言の葉の庭) atau dikenal juga dengan nama The Garden of Words adalah film animasi bergenre komedi/drama pada tahun 2013 yang ditulis, disutradarai, dan diedit oleh Makoto Shinkai. Animasinya dikerjakan oleh CoMix Wave Films dan didistribusikan oleh Toho. Film itu dibintangi oleh Miyu Irino dan Kana Hanazawa. Musiknya dikerjakan oleh Daisuke Kashiwa, alih-alih Tenmon, yang mengerjakan musik di film-film Shinkai sebelumnya. Lagu tema yang berjudul “Rain”, aslinya ditulis dan dinyanyikan oleh Senri Oe pada tahun 1988, tetapi dinyanyikan ulang oleh Motohiro Hata untuk film ini. Film ini kemudian dibuat manga, dengan ilustrasi oleh Midori Motohashi, dan dinovelisasikan oleh Shinkai pada tahun yang sama film ini dirilis.

Kotonoha no Niwa pertama kali diputar di Gold Coast Film Festival di Australia pada 28 April 2013 dan dirilis secara umum pada 31 Mei 2013 di Jepang. Untuk premier di Jepang, film ini diputar dengan film animasi pendek berjudul Dareka no Manazashi (だれかのまなざし, bahasa inggris: Someone’s Gaze) yang juga disutradarai oleh Shinkai. Kotonoha no Niwa memiliki jadwal perilisan yang tak biasa, dikarenakan film ini juga dirilis secara digital di iTunes pada hari yang sama seperti versi premier bioskopnya di Jepang. DVD Bluray-nya dirilis ketika filmnya masih diputar di bioskop pada 21 Juni 2013. Film ini berperingkat tinggi di iTunes Store selama tahun 2013 dan terpilih sebagai Animasi Terbaik Tahun Ini di iTunes’ Best pada tahun 2013. Film ini menang di Kobe Theatrical Film Award, Fantasia International Film Festival, dan Stuttgart Festival of Animated Film.

Plot

Kotonoha no Niwa dianggap sebagai film romantis[1] dan drama.[2] Film ini dibuka dengan awal musim hujan di Tokyo dengan Takao Akizuki (秋月 孝雄, Akizuki Takao), seorang siswa SMA berusia 15 tahun yang bercita-cita menjadi pembuat sepatu. Ia memilih membolos pada kelas pertamanya dan membuat sketsa sepatu di taman—di Shinjuku Gyoen. Ia kemudian bertemu dengan Yukari Yukino (雪野 百香里, Yukino Yukari), seorang wanita berusia 27 tahun yang membolos kerja dan sedang menikmati bir dan cokelat di taman tersebut. Ketika Yukari melihat lambang sekolah di seragam Takao, ia mengucapkan selamat tinggal padanya dengan tanka (bentuk puisi Jepang), meninggalkan Takao dalam kebingungan. Keduanya terus bertemu satu sama lain dan mengobrol di taman pada pagi hari yang berhujan, tetapi tidak pernah secara resmi memperkenalkan diri. Setelah Yukari mengungkapkan ketertarikannya pada keterampilan Takao dalam membuat sepatu, Takao memutuskan untuk membuatkannya sepasang sepatu dengan ukuran yang sesuai. Dengan berakhirnya musim hujan, Takao berhenti mengunjungi taman dan fokus pada pekerjaannya. Dengan berakhirnya musim hujan, Takao juga berhenti mengunjungi taman dan fokus pada pekerjaannya.

なるかみの, すこしとよみて,
さしくもり,
あめもふらぬか,
きみをとどめむ

[Sambaran petir yang samar,
Mendungnya langit,
Berharap turun hujan.
Inginkah engkau di sini bersamaku?]

Yukari di The Garden of Words[3]
dari Man'yōshū, Book 11, verse 2,513[4]

Setelah liburan musim panas, Takao kembali ke sekolah dan tak sengaja melihat Yukari. Teman-temannya memberitahunya bahwa ia adalah seorang guru sastra dan telah menjadi target gosip dan penindasan. Karena kebaikan dan untuk menghindari konfrontasi lebih lanjut, Yukari memilih untuk menghindar dari pekerjaannya, dan mengasingkan diri di taman, berharap dapat belajar untuk mengatasi ketakutannya dan dapat "berjalan" lagi. Namun,  akhirnya Yukari berhenti dari pekerjaannya dan meninggalkan sekolah. Sore itu, Takao bertemu Yukari di taman dan menyambutnya dengan membacakan puisi ke 2.514 dari koleksi puisi Jepang Man'yōshū, jawaban yang benar untuk tanka-nya, yang ia temukan dalam buku teks sastra Jepang klasik. Setelah basah kuyup oleh badai, keduanya pergi ke apartemen Yukari dan menghabiskan sore bersama. Ketika Takao mengakui cintanya setelah makan malam, Yukari tampak terharu, tetapi kemudian mengingatkannya bahwa ia adalah seorang guru dan mengatakan kepadanya bahwa ia akan kembali ke kota asalnya di Shikoku. Mendengar hal itu, Takao kemudian pamit pulang. Yukari menyadari kesalahannya dan mengejarnya, menemukan Takao di tangga. Masih kesal, Takao yang sedang marah mencabut apa yang telah ia katakan dan mengkritiknya karena begitu tertutup dan tidak pernah membuka dirinya. Yukari memeluknya dan keduanya menangis, Yukari menjelaskan bahwa kebersamaan mereka di taman telah menyelamatkannya.

なるかみの,すこしとよみて,
ふらずとも,
われはとまらむ,
いもしとどめば

[Sambaran petir yang samar,
Meski hujan tak kunjung turun,
Aku tetap di sini,
Bersama dirimu.]

Takao di The Garden of Words[5]
dari Man'yōshū, Book 11, verse 2,514[6]

Credit show menunjukkan bahwa Takao nyaris tidak lulus ujian terakhirnya, tetapi masih bekerja demi mencapai tujuannya, sementara Yukari kembali ke Shikoku dan melanjutkan karier mengajarnya. Di adegan post-credit, Takao kembali mengunjungi taman pada musim dingin, membaca surat dari Yukari, menempatkan hasil karya sepatunya—untuk Yukari—di atas bangku dan berjanji akan menemukannya setelah ia membuat kemajuan dalam karirnya.

Karakter

Takao Akizuki (秋月 孝雄 Akizuki Takao)

Dia adalah siswa SMA tahun pertama berusia 15 tahun, tetapi sudah terlihat dewasa. Ia mempunyai impian menjadi pembuat sepatu. Pada pagi hari yang berhujan, ia membolos sekolah untuk merancang sepatu di taman.[7] Dia disuarakan oleh Miyu Irino dalam bahasa Jepang[7] dan Patrick Poole dalam bahasa Inggris.[8] Dalam sebuah adegan yang menggambarkan masa kecilnya, ia disuarakan oleh Wataru Sekine dalam bahasa Jepang[7] dan Blake Shepard dalam bahasa Inggris.[8] Dia menjadi kameo tanpa dialog di akhir film Your Name, film lain dari Makoto Shinkai.[9]

Yukari Yukino (雪野 百香里("雪野 由香里" dalam manga) Yukino Yukari)

Dia adalah wanita misterius berusia 27 tahun yang bertemu Takao di taman pada pagi hari yang berhujan.[7] Takao kemudian mengetahui bahwa wanita itu adalah guru di sekolahnya dan bahwa ia juga membolos, hal itu dikarenakan siswa-siswanya menggertaknya.[10] Dia disuarakan oleh Kana Hanazawa dalam bahasa Jepang[7] dan Maggie Flecknoe dalam bahasa Inggris.[8] Ia juga muncul di film Your Name.

Ibu Takao

Ibu Takao yang berusia 47 tahun, ia telah bercerai dari ayah Takao, dan lebih fokus pada kehidupan percintaannya daripada keluarganya.[7] Ia disuarakan oleh Fumi Hirano dalam bahasa Jepang[7] dan Shelley Calene Black dalam bahasa Inggris.[8]

Kakak Takao

Kakak Takao yang berusia 26 tahun, ia pindah rumah untuk tinggal bersama pacarnya.[7] Ia disuarakan oleh Takeshi Maeda dalam bahasa Jepang[7] dan Crash Buist dalam bahasa Inggris.[8]

Pacar kakak Takao

Pacar kakak Takao yang berusia 24 tahun. Ia ramah pada Takao[7] dan mengagumi keterampilan Takao dalam membuat sepatu.[11] Ia disuarakan oleh Yuka Terasaki dalam bahasa Jepang[7] dan Brittney Karbowski dalam bahasa Inggris.[8]

Matsumoto (松本)

Dia adalah teman sekelas Takao dan teman dekatnya. Ia adalah pacar Satō.[7] Ia disuarakan oleh Suguru Inoue dalam bahasa Jepang[7] dan Mike Yager dalam bahasa Inggris.[8]

Satō (佐藤)

Satō adalah siswa SMA tahun kedua di sekolah Takao dan juga temannya.[7] Ia disuarakan oleh Megumi Han dalam bahasa Jepang[7] dan Allison Sumrall dalam bahasa Inggris.[8]

Aizawa (相沢)

Ia selalu dikelilingi oleh teman-temannya, Aizawa adalah siswa SMA tahun ketiga di sekolah Takao.[7] Ia adalah sumber permasalahan Yukari di sekolah.[12] Ia disuarakan oleh Mikako Komatsu dalam bahasa Jepang[7] dan Hilary Haag dalam bahasa Inggris.[8]

Referensi

  1. ^ Sam (3 Oktober 2013). "Reel Anime 2013 Review - The Garden of Words". otakustudy.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 19 November 2019. 
  2. ^ "The Garden of Words - DVD". Madman Entertainment (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 19 November 2019. 
  3. ^ Garden of Words (Blu-ray) 2013, 4:20.
  4. ^ Man'yōshū, [Book 11], verse 2513.
  5. ^ Garden of Words (Blu-ray) 2013, 30:20.
  6. ^ Man'yōshū, [Book 11], verse 2514.
  7. ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q "登場人物 - 言の葉の庭". kotonohanoniwa.jp. 22 November 2014. Diakses tanggal 20 November 2019. 
  8. ^ a b c d e f g h i Beveridge, Chris (29 Juni 2013). "'Garden Of Words' Anime Dub Cast Revealed". fandompost.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 20 November 2019. 
  9. ^ Makoto Shinkai di Twitter. January 3, 2018.
  10. ^ Garden of Words (Blu-ray) 2013, 26:10.
  11. ^ Garden of Words (Blu-ray) 2013, 22:20.
  12. ^ Garden of Words (Blu-ray) 2013, 28:07.

Pranala luar