Lompat ke isi

Perbankan di Swiss

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 Februari 2022 03.04 oleh InternetArchiveBot (bicara | kontrib) (Rescuing 0 sources and tagging 1 as dead.) #IABot (v2.0.8.6)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Sebuah bank kewilayahan di dekat Bern

Perbankan di Swiss diatur oleh Swiss Financial Market Supervisory Authority - FINMA (Otoritas Pengawas Pasar Keuangan Swiss), yang memperoleh kewenangan berdasarkan serangkaian undang-undang federal. Peraturan dan tradisi negara mengenai kerahasiaan bank, yang dapat ditarik hingga ke Abad Pertengahan, pertama kali dikodifikasi dalam Federal Act on Banks and Savings Banks (undang-undang federal mengenai bank dan bank-bank tabungan), dalam bahasa sehari-hari dikenal sebagai Hukum Perbankan/Banking Law 1934.[1] Manajemen kerahasiaan bank, salah satu hal yang paling terkenal dari bank-bank Swiss, berada di bawah tekanan saat maraknya skandal penggelapan pajak UBS dan hukum perbankan 1934 tersebut diamendemen pada tahun 2009 untuk membatasi penggelapan pajak oleh non-klien bank Swiss.

Pada tahun 2015, bank mewakili 53,3% dari total nilai tambah dari sektor keuangan Swiss, yakni sebesar CH₣32 miliar yang merupakan 5.12% dari GDP (gross domestic product) negara Swiss.[2] UBS dan Credit Suisse, dua bank terbesar di Swiss, menempati peringkat secara global pada #27 #29 di antara bank-bank lain, dengan aset sekitar US$941 miliar dan US$909 miliar, masing-masing.[3]

Hingga 11 Oktober 2008, industri perbankan di Swiss memiliki rata-rata rasio leverage (aset/kekayaan bersih) dari 29 hingga 1, sedangkan kewajiban jangka pendek industri ialah setara dengan 260 persen GDP Swiss atau 1,273% hutang nasional Swiss.[4]

Sejarah

Tentara bayaran Swiss yang membawa pulang dana dari kontrak mereka ialah yang membantu dimulainya bank-bank Swiss.[5] Perbankan dimulai pada abad kedelapan belas melalui kekayaan dari para pedagang. Wegelin & Co., didirikan pada tahun 1741, merupakan bank tertua di Swiss[6][7][8] sampai bank tersebut direstrukturisasi menjadi sebuah badan hukum baru pada tahun 2013.[9] Hentsch & Cie dan Lombard Odier keduanya didirikan pada tahun 1796 di Jenewa sebagai bank swasta, dan Grup Pictet didirikan pada tahun 1805 sebagai bank dagang (merchant bank).[10][11][12][13][14] Hentsch & Cie adalah anggota pendiri dari bank Nasional Swiss pada tahun 1852.[15]

Bank-bank Swiss di Jenewa dan Zurich telah menjadi tempat penyimpanan yang aman bagi kekayaan diktator dan penguasa lalim, mafia dan pedagang senjata, pejabat korup, dan para pelaku penghindaran pajak dari segala jenis.[16]

Catatan dan referensi

  1. ^ Gumbel, Peter (2002-09-08). "Silence Is Golden". Time Magazine. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-09-08. Diakses tanggal 2006-06-16. 
  2. ^ "The Economic Significance of the Swiss Financial Centre". Swiss Banking. Diakses tanggal 4 September 2013. 
  3. ^ "Top Banks Tracker: The World's Top Banks by Country". BankersAccuity. Diakses tanggal 25 November 2016. 
  4. ^ Norris, Floyd (2008-10-11). "The World's Banks Could Prove Too Big to Fail – or to Rescue". The New York Times. Diakses tanggal 2010-03-31. 
  5. ^ McPhee, John (1983-10-31). "La Place de la Concorde Suisse-I". The New Yorker. hlm. 50. Diakses tanggal 22 July 2013. 
  6. ^ Bob Van Voris. "Wegelin & Co. Must Forfeit $16 Million, U.S. Judge Rules". Bloomberg.com. 
  7. ^ "US tax scandal brings down Wegelin". SWI Swissinfo.ch. 
  8. ^ https://www.wsj.com/article/BT-CO-20120127-706462.html[pranala nonaktif permanen]
  9. ^ Neate, Ruper (4 January 2013), "Oldest Swiss bank Wegelin to close after admitting aiding US tax evasion", The Guardian 
  10. ^ Pohl, Manfred (1994). European Association for Banking History - Handbook on the History of European Banks. Youssef Cassis - Banks and Banking in Switzerland in the nineteenth and twentieth centuries. Edward Elgar Publishing. ISBN 1852789190. Diakses tanggal 2012-07-11. 
  11. ^ "Wealth and Asset Manager - Private Banking - Swiss Private Bank - Pictet". pictet.com. 
  12. ^ Cassis, Youssef; Collier, J. (23 November 2006). Capitals of Capital: A History of International Financial Centres, 1780-2005. Cambridge University Press. ISBN 0521845351. Diakses tanggal 2012-07-11. 
  13. ^ "Hentsch bank Geneva - Google Search". google.co.uk. 
  14. ^ "Lombard Odier - Lombard Odier is an independent family business specializing in private and institutional asset management and estate planning". lombardodier.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-03-28. Diakses tanggal 2017-11-28. 
  15. ^ Kenyon-Rouvinez, D. (2002). Sharing Wisdom, Building Values: Letters from Family Business Owners to Their Successors. Family Enterprise Publisher. ISBN 1891652087. Diakses tanggal 2012-07-11. 
  16. ^ "Banking: A Crack In The Swiss Vault". 60 Minutes. CBS. December 30, 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal May 27, 2014.