Lompat ke isi

William James

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 3 Juni 2010 07.37 oleh Serenity (bicara | kontrib) (~)
William James

William James adalah seorang filsuf dari Amerika Serikat, yang terkenal sebagai salah seorang pendiri Mazhab Pragmatisme.[1] Selain sebagai filsuf, James juga terkenal sebagai seorang psikolog.[1] Ia dilahirkan di New York pada tahun 1842.[1] Setelah belajar ilmu kedokteran di Universitas Harvard, ia belajar psikologi di Jerman dan Perancis.[2] Kemudian ia mengajar di Universitas Havard untuk bidang anatomi, fisiologi, psikologi, dan filsafat, hingga tahun 1907.[2] Pada tahun 1910 ia meninggal dunia.[1]

William James menentang pandangan sebelum dia bahwa kesadaran tidak mewujudkan kesatuan lahiriah.[2] Ia justru menyatakan bahwa kesadaran adalah suatu fungsi yang bersumber dari pengalaman murni.[2] Pengalaman murni adalah perubahan-perubahan yang terus dari kehidupan manusia dan akan menjadi bahan refleksi manusia di masa depan.[2] Oleh karena itu, James menolak adanya kebenaran yang mutlak, yang berlaku umum, dan bersifat tetap serta berdiri sendiri.[2] Menurut James kebenaran selalu dapat diubah dan direvisi oleh pengalaman murni.[2]

Referensi

  1. ^ a b c d (Inggris)John J. McDermott. 1999. "James, William". In The Cambridge Dictionary of Philosophy. Robert Audi, ed. 446-448. London: Cambridge University Press.
  2. ^ a b c d e f g Harun Hadiwijono. 1983. Sari Sejarah Filsafat Barat 2. Yogyakarta: Kanisius. Hal. 131-133.