Lompat ke isi

Produksi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 19 November 2011 23.31 oleh 112.215.66.55 (bicara)

Produksi merupakan suatu kegiatan yang dikerjakan untuk menambah nilai guna suatu benda atau menciptakan benda baru sehingga lebih bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan. Kegiatan menambah daya guna suatu benda tanpa mengubah bentuknya dinamakan produksi jasa. Sedangkan kegiatan menambah daya guna suatu benda dengan mengubah sifat dan bentuknya dinamakan produksi barang. Produksi bertujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia untuk mencapai kemakmuran. Kemakmuran dapat tercapai jika tersedia barang dan jasa dalam jumlah yang mencukupi.Orang atau perusahaan yang menjalankan suatu proses produksi disebut Produsen.