Lompat ke isi

Sonam Kapoor

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 13 Maret 2016 08.49 oleh Glorious Engine (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox person | name = Sonam Kapoor | image = Sonam Kapoor at the Trailer Launch of 'Dolly ki Doli'.jpg | caption = Kapoor pada Desember 2014 | alt = Sonam Kapoor b...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Sonam Kapoor
Sonam Kapoor berdiri mengenakan busana merah
Kapoor pada Desember 2014
Lahir09 Juni 1985 (umur 39)[1]
Mumbai, India
PekerjaanAktris
Tahun aktif2005–sekarang
Orang tuaSunita dan Anil Kapoor
KerabatLihat Keluarga Kapoor
IMDB: nm2128238 Rottentomatoes: celebrity/sonam_kapoor Metacritic: person/sonam-kapoor
Facebook: OfficialSonamKapoor Twitter: sonamakapoor Instagram: sonamkapoor Edit nilai pada Wikidata

Sonam Kapoor (diucapkan [soːnəm kəˈpuːr]; kelahiran 9 Juni 1985) adalah seorang aktris India yang tampil dalam film-film Bollywood. Kapoor adalah salah satu aktris berbiaya tertinggi dalam industri tersebut, dan berperingat sebagai salah satu selebriti paling fashionable di India. Ia dinominasikan untuk empat Penghargaan Filmfare.

Sebagai putri dari aktor Anil Kapoor, Kapoor belajar teater dan seni rupa di United World College of South East Asia di Singapura. Ia menjadi asisten sutradara pada Black (2005) karya Sanjay Leela Bhansali. Kapoor membuat debut aktingnya dalam film drama percintaan Bhansali Saawariya (2007), yang membuatnya meraih nominasi pada Penghargaan Filmfare untuk Debut Perempuan Terbaik. Ia meraih kesuksesan komersial pertamanya tiga tahun kemudian dalam film komedi percintaan I Hate Luv Storys (2010).

Setelah serangkaian kegagalan komersial, Raanjhanaa (2013) yang sukses secara keuangan menandai titik baik dalam karirnya, membuatnya meraih beberapa nominasi Aktris Terbaik. Ia kemudian tampil dalam film komedi percintaan 2014 Khoobsurat dan film drama komedi 2015 Dolly Ki Doli, yang membuatnya meraih nominasi untuk Penghargaan Filmfare untuk Aktris Terbaik. Kapoor memerankan seorang putri dalam melodrama Prem Ratan Dhan Payo (2015), salah satu film Bollywood dengan keuntungan tertinggi sepanjang masa, dan meraih sambutan meriah karena memerankan peran protagonis eponim dalam film thriller biografi Neerja (2016).

Referensi

  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama biography
  2. ^ Sharma, Suman (26 Juli 2013). ""I'm not high maintenance"– Sonam Kapoor". Filmfare. Diakses tanggal 26 September 2015. 

Pranala luar