Lompat ke isi

Latihan dasar kepemimpinan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 Maret 2008 22.41 oleh Borgx (bicara | kontrib) (Suntingan Joshua Hadrianto Putra Astono (Pembicaraan) dikembalikan ke versi terakhir oleh Borgx)

Pengertian

Berkas:Ldkfisik.jpg
Para Pengurus OSIS baru Periode 2008/2009 SMP Charitas yang menjadi peserta LDK tengah bersiap-siap mengikuti LDK

Latihan Dasar Kepemimpinan / LDK adalah sebuah pelatihan dasar yang diberikan oleh Pengurus OSIS lama kepada calon Pengurus OSIS baru baik untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama maupun Sekolah Menengah Atas. Pelatihan dasar yang diberikan ini bertujuan untuk memberikan bekal kepemimpinan kepada Pengurus OSIS baru yang nantinya akan menjadi pemimpin dari seluruh kesatuan OSIS dari sekolah yang bersangkutan. LDK ini biasanya diberikan dalam 2 bagian yaitu LDK Fisik dan LDK Mental. Pemberian materi dari kedua jenis LDK ini biasanya diberikan di waktu dan tempat yang berbeda. Untuk LDK Mentalpun, yang menjadi pemberi materi bukanlah lagi para Pengurus OSIS lama, melainkan Dewan Guru, Pembina OSIS, Kepala Sekolah serta Guru Psikologi sekolah yang bersangkutan. LDK Fisik biasanya diberikan di sekolah dalam waktu 3-5 Hari penuh, sedangkan LDK Mental biasanya diberikan di luar kota dalam waktu 2-4 hari.

Materi dan Sistem Pemberian Materi

Untuk LDK Fisik pada umumnya, materi yang diberikan secara garis besar ialah dalam bentuk PBB / Pelatihan Baris Berbaris. PBB ini meliputi beberapa hal seperti :

  • Baris Berbaris dasar :
        * Hadap Kanan
        * Hadap Kiri
        * Balik Kanan
        * Hadap Serong Kanan
        * Hadap Serong Kiri
        * Jalan Ditempat
        * Langkah Tegap Maju
        * Meluruskan Barisan
  • Baris Berbaris Tingkat Menengah :
        * Perpaduan antara Langkah Tegap Maju dengan Balik Kanan serta keempat jenis hadap-hadapan
        * Perpaduan antara Jalan Ditempat dengan Balik Kanan serta keempat jenis hadap-hadapan
        * Buka - Tutup Barisan
  • Baris Berbaris Tingkat Tinggi :
        * Langkah Tegap Maju beregu
        * Haluan Kanan beregu
        * Haluan Kiri beregu
        * Belok Kanan beregu
        * Perpaduan antara Langkah Tegap Maju, Balik Kanan, keempat jenis hadap-hadapan, dan Jalan Ditempat 
        * Ujian Akhir : Perpaduan Keseluruhan Materi PBB

Dalam LDK Fisik ini peserta dituntut untuk memiliki kedisiplinan yang tinggi, terlebih selama mengikuti 3-5 hari LDK. Beberapa peraturan yang pada umumnya diterapkan dalam LDK ialah :

  • Selama pelaksanaan LDK, peserta harus hadir di tempat LDK tepat waktu
  • Kebersamaan ialah hal yang amat diperhatikan selama pelaksanaan LDK. Jika ada 1 peserta saja yang tidak membawa air minum, saputangan, topi, ataupun atribut-atribut lainnya yang telah ditetapkan, maka seluruh pesertalah yang akan menanggung hukumannya
  • Setiap peserta wajib mematuhi seluruh peraturan dan perintah yang diberikan oleh tim pemberi LDK. Jika tidak, maka kepadanya akan diberikan hukuman