Lompat ke isi

Marina Dubai

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

25°4′52.86″LU,55°8′38.67″BT Dubai Marina merupakan sebuah distrik di daerah yang belakangan ini disebut sebagai 'Dubai baru', di Dubai, Uni Emirat Arab. Proyek ini terletak pada Interchange 5 antara Pelabuhan Jebel Ali dan area yang mengelola Dubai Internet City, Dubai Media City dan Universitas Amerika di Dubai. Fase pertama proyek ini telah selesai.

Marina ini semuanya buatan manusia dan telah dibangun oleh firma pembangunan real estat Emaar Properties dari Uni Emirat Arab. Marina ini akan berisi 200 bangunan bertingkat dan beberapa pencakar langit super tinggi, Dubai Marina Towers, The Torch Dubai Marina, Infinity Tower, The Princess Tower, Number One Dubai Marina, Marina Terrace, Le Reve dan Horizon Tower merupakan nama dari beberpa bangunan, dan mencakup area seluas 4.9 juta m² (50 juta ft²), yang terdiri dari 40 apartemen dan hotel di Jumeirah Beach Residence. Apabila konstruksinya selesai, marina ini diklaim menjadi marina terbesar buatan manusia di dunia. Sementara ini, marina buatan manusia terbesar di dunia adalah Marina del Rey di Los Angeles County, California, Amerika Serikat.

Galeri

Pranala luar