Lompat ke isi

Sid Grauman

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 24 Juli 2022 09.25 oleh AldianzaFatria (bicara | kontrib) (Menambahkan konten.)

Sid Grauman
Sid Grauman di acara percetakan Red Skelton.
LahirSidney Patrick Grauman
(1879-03-17)17 Maret 1879
Indianapolis, Indiana
Meninggal5 Maret 1950(1950-03-05) (umur 70)
Los Angeles, California
IMDB: nm0336138 Find a Grave: 413 Modifica els identificadors a Wikidata

Sidney Patrick Grauman (17 Maret 1879 – 5 Maret 1950) adalah seorang pementas Amerika yang membuat salah satu markah tanah paling terkenal dan paling dikunjungi di California Selatan, Grauman's Chinese Theater serta Egyptian Theatre di Hollywood, tempat dari penayangan perdana film Hollywood pertama. Film tersebut adalah Robin Hood yang dibintangi oleh Douglas Fairbanks dan penayangan perdananya dilakukan di malam pembukaan teater tersebut pada 18 Oktober 1922.[1][2]

Biografi

Tahun awal

Grauman merupakan putra dari David Grauman (18??–1921) dan Rosa Goldsmith (1853–1936).[3] Orangtua Grauman merupakan penampil teatrikal di berbagai sirkuit acara.[4] Keduanya merupakan keturunan Yahudi.

Grauman dan ayahnya pergi ke Dawson City, Yukon, untuk menggapai Demam emas (Gold Rush) ketika Grauman masih muda. Grauman bekerja di sana sebagai tukang koran. Karena surat kabar langka, mereka dapat memesan satu dolar untuk masing masing koran. Grauman bercerita tentang seorang pemilik toko yang membeli koran darinya seharga $50. Penjaga toko kemudian membaca koran di tokonya dengan keras, lalu kemudian membebankan biaya masuknya penambang lokal.[5][6][7] Di Yukon, Grauman muda mendapat pelajaran yang akan berguna baginya selama sisa hidupnya: bahwa orang akan rela membayar mahal untuk hiburan. Sid dan ayahnya mulai mengorganisir acara seperti pertandingan tinju, yang dibayar dengan baik. Di Yukon juga Grauman melihat film pertamanya.[8] Sebagai seorang prospeksi yang galgal dalam demam emas klondike, David Grauman awalnya membawa putranya yang masih kecil ke Klondike dengan ide membangun teater di sana. Meskipun mereka tidak mendapatkan emas, namun keduanya akan memperoleh kekayaan yang cukup besar dengan kegiatan hiburan mereka di Klondike. Ketika saudara perempuan ayahnya jatuh sakit dan Grauman meninggalkan wilayah tersebut untuk merawatnya, Grauman muda tetap tinggal di Kota Dawson untuk sementara waktu. Orang tuanya menetap di San Francisco dan Grauman muda bergabung dengan mereka di sana pada tahun 1900.[9]

Lihat pula

Media tentang Sidney Patrick Grauman di Wikimedia Commons

Referensi

  1. ^ http://www.americancinemathequecalendar.com/content/all-about-grauman%E2%80%99s-egyptian-theatre
  2. ^ "Sid Grauman, Hollywood Theater Owner, Dies At 70". The News and Courier. 6 Maret 1950. Diakses tanggal 5 Juni 2011. 
  3. ^ "Death Ends Hollywood Mother And Son Idyll". The News-Sentinel. 11 Juni 1936. Diakses tanggal 5 Juni 2011. 
  4. ^ Saperstein, Susan. "Grauman's Theaters". San Francisco City Guides. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-22. Diakses tanggal 5 Juni 2011. 
  5. ^ "Sid Grauman Dies; Cinema Showman". Youngstown Vindicator. 6 March 1950. Diakses tanggal 5 June 2011 – via Google News. 
  6. ^ "Famed Showman Sid Grauman Dies". The Pittsburgh Press. 6 March 1950. Diakses tanggal 5 June 2011 – via Google News. 
  7. ^ "History of Jewish presence in Klondike on display at MacBride Museum". CBC News. May 2, 2016. Grauman was one of roughly 200 Jews who called the Dawson City area home during the Gold Rush. 
  8. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Eureka
  9. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama History3

Pranala luar