Lompat ke isi

JKT:SKRG

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 21 Desember 2022 14.09 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (Rilis: clean up)
JKT:SKRG
Album kompilasi
Dirilis11 Juni 2004
StudioPendulum Studio, Jakarta
GenreIndie rock, Rock alternatif, Indie pop
LabelAksara Records
ProduserDavid Tarigan
Leonardo Ringo (co-producer)

JKT:SKRG (dibaca Jakarta Sekarang) adalah album kompilasi yang dirilis oleh Aksara Records pada 11 Juni 2004. Di dalam album tersebut ada 13 lagu oleh 11 artis yang sedang naik daun di kancah musik independen Jakarta pada saat itu, termasuk Seringai, The Adams, The Upstairs dan Sore.

Latar Belakang

Ketika masih kuliah Seni Rupa di Institut Teknologi Bandung sekitar tahun 1999-2000, David Tarigan turut mendirikan majalah Ripple, yang menjadi sarana baginya untuk memperkenalkan band-band baru yang berada di luar industri arus utama dengan memuat wawancara dan kaset berisi lagunya. Pada tahun 2002, setelah lulus kuliah dan kembali ke kota asalnya, Jakarta, David juga aktif bergaul di kancah musik setempat berkat pertemanan dengan band-band yang sempat diliputnya di Ripple.[1]

Banyak band baru dengan berbagai ragam musik di Jakarta itu tampil di acara-acara yang diadakan di BB’s, sebuah bar di daerah Menteng, Jakarta Pusat. David, yang pada saat itu mengelola divisi musik di toko buku Aksara, meyakinkan Hanindito Sidharta, salah satu pemilik Aksara, bahwa karya band-band ini harus didokumentasikan. Sebelumnya, David sudah mengajak Hanindito untuk menyusun kompilasi berisi lagu-lagu Indonesia lama, namun rencana ini batal karena rumitnya mengurus perizinan dan hilangnya master rekaman asli.[2]

Produksi

Setelah mendapat dukungan Hanindito, David mengajak sejumlah band itu untuk rekaman di Pendulum Studio milik Hanindito dalam kurun waktu setahun. Setelah materi rekaman selesai terkumpul dan mereka mengambil keputusan untuk mengedarkannya sebagai kompilasi, timbullah pertanyaan mengenai siapa yang akan mengedarkannya. Akhirnya mereka memutuskan untuk mengedarkannya sendiri dengan mendirikan sebuah perusahaan rekaman bernama Aksara Records.[1]

Di dalam buklet album JKT:SKRG terdapat catatan persembahan untuk almarhum Hendra “Petrof” Saputra, anggota That’s Rockefeller yang bermain keyboard pada “Alexander Graham Bell”, salah satu dari dua lagu yang disumbangkan The Upstairs di kompilasi ini.[3]

Rilis

JKT:SKRG dirilis oleh Aksara Records pada 11 Juni 2004, dengan acara peluncuran yang diadakan di Score!, Cilandak Townsquare, Jakarta dan menampilkan sejumlah band yang terlibat di kompilasinya.

Lagu “Aku Cinta J.A.K.A.R.T.A.” milik C’mon Lennon menjadi single dari JKT:SKRG, dengan video musik arahan The Jadugar yang turut menghadirkan beberapa musisi yang terlibat di albumnya.[4]

Respons

Per 2006, JKT:SKRG terjual 2000 kopi CD. The Adams dan Sore, yang sama-sama sedang mempersiapkan album perdananya masing-masing ketika terlibat di JKT:SKRG, akhirnya melepas album-album tersebut melalui Aksara Records juga.[5]

Nama Aksara Records juga semakin terkenal ketika Nia Dinata mendengar beberapa lagu di JKT:SKRG dan merasa itu cocok untuk digunakan di Janji Joni, film arahan Joko Anwar yang sedang digarapnya. Beberapa band yang terlibat di JKT:SKRG ikut menyumbang lagu ke soundtrack film tersebut, yang diedarkan bersama filmnya pada tahun 2005.[6]

Daftar lagu

No.JudulPenciptaArtisDurasi
1."Aku Cinta J.A.K.A.R.T.A."Harlan Boer
Prianggadhi Adiyatama
C’mon Lennon3:31
2."Ain’t Nobody’s Bitch"Eka Annash
Tony Dwi Setiaji
Bayu Indrasoewarman
Doddy Widyono
Rully Annash
The Brandals3:40
3."Alexander Graham Bell"Jimi Multhazam
Kubil Idris
The Upstairs4:10
4."Less Afraid"Marcel TheeSajama Cut4:00
5."Cermin"Reza Dwiputranto
Ade Paloh
Sore4:22
6."Mosque of Love"Jimi Multhazam
Kubil Idris
The Adams3:50
7."(I Got) Johnny in My Head"Sir DandyTeenage Death Star2:40
8."Membakar Jakarta" (Demo Version 2003)Arian13
Ricky Siahaan
Edy Khemod
Sammy Bramantyo
Seringai3:30
9."Televisi"Jimi Multhazam
Kubil Idris
Alfi Chaniago
Hans Sabarudin
Tania Ranidhianti
Beni Adhiantoro
The Upstairs3:49
10."Unrescued World"Zeke KhaseliZeke and the Popo5:01
11."Kaktus"Agung Sastro Wibowo
Ritchie Ned Hansel
Rege Indrastudianto
Ari Buy Shandra
The Sastro4:46
12."I Kiss Yr. Sister (In the Kitchen Everyday)"Sir DandyTeenage Death Star4:04
13."Meter"Mugeniruanghampa10:40

Personel

C'mon Lennon – "Aku Cinta J.A.K.A.R.T.A"

  • Harlan Boer – vokal
  • Andi Sabarudin – gitar
  • Prianggadhi Adiyatama – gitar
  • Pugar Restu Julian – drum
  • Sulung Putra – bas
  • Noor Ikhwan – organ

The Brandals – "Ain't Nobody's Bitch"

  • Eka Annash – vokal
  • Tony Dwi Setiaji – gitar
  • Bayu Indrasoewarman – gitar
  • Doddy Widyono – bas
  • Rully Annash – drum

The Upstairs – "Alexander Graham Bell"

  • Jimi Multhazam – vokal
  • Kubil Idris – gitar
  • Beni Adhiantoro – drum
  • Andi Sabarudin – bas
  • Hendra Saputra – kibor, synth

Sajama Cut – "Less Afraid"

  • Marcel Thee – vokal, gitar
  • Noviar Akbar – bas
  • Beta Wicaksono – drum, vokal latar
  • Aldy Waani – vokal latar
  • David Tarigan – synth

Sore – "Cermin"

  • Reza Dwiputranto – vokal, gitar
  • Ramondo Gascaro – piano, kibor
  • Awan Garnida – bas
  • Bemby Gusti – drum, gitar
  • Ade Paloh – gitar
  • Kartika Jahja – vokal tambahan

The Adams – "Mosque of Love"

  • Ario Hendarwan – vokal, gitar
  • Saleh Husein – gitar, vokal latar
  • Beni Adhiantoro – bas, vokal latar
  • Bimo Dwipoalam – drum

Teenage Death Star – "(I Got) Johnny in My Head"

  • Sir Dandy – vokal
  • Alvin Yunata – gitar
  • Helvi Sjarifuddin – gitar
  • Satria Nurbambang – bas
  • Firman Zaenudin – drum

Seringai – "Membakar Jakarta" [Demo Version 2003]

The Upstairs – "Televisi"

  • Jimi Multhazam – vokal
  • Kubil Idris – gitar
  • Andi Sabarudin – bas, synth
  • Tania Ranidhanti – kibor
  • Beni Adhiantoro – drum

Zeke and the Popo – "Unrescued World"

The Sastro – "Kaktus"

  • Agung Sastro Wibowo – vokal, gitar
  • Ritchie Ned Hansel – gitar
  • Rege Indrastudianto – drum
  • Ari Buy Shandra – bas

Teenage Death Star – "I Kiss Yr. Sister (in the Kitchen Everyday)"

  • Sir Dandy – vokal
  • Alvin Yunata – gitar
  • Helvi Sjarifuddin – gitar
  • Satria Nurbambang – bas
  • Firman Zaenudin – drum

ruanghampa – "Meter"

  • Leonardo Ringo (sebagai Mugeni) – vokal, gitar, bas, drum, semua efek dan bunyi
  • Kartika Jahja – vokal
  • David Tarigan – vokal

Produksi

  • David Tarigan – produser
  • Leonardo Ringo – co-producer
  • Hanindito Sidharta – produser eksekutif
  • Fay Ismail – mixing (kecuali lagu 1 dan 8), mastering
  • Adhy Permana – mixing (kecuali lagu 1 dan 8), mastering
  • Adhiya Fisma – mixing (lagu 1)
  • Iman Radito – fotografi
  • Angki – fotografi
  • Indra Ameng – fotografi

Referensi

  1. ^ a b Jenie, Ken (17 Juli 2013). "Rhythm of the Archipelago with David Tarigan". Whiteboard Journal. Diakses tanggal 7 Juli 2020. 
  2. ^ Wahono, Bonardo Maulana (6 September 2019). "David Tarigan, jihad pengarsipan, dan mental berbagi". Lokadata. Diakses tanggal 7 Juli 2020. 
  3. ^ Boer, Harlan (11 Juli 2019). "JKT:SKRG, 15 Tahun Debut Rilisan Aksara Records". Pop Hari Ini. Diakses tanggal 7 Juli 2020. 
  4. ^ Anindita, Febrina (12 Juni 2017). "Seleksi Karya: The Jadugar". Whiteboard Journal. Diakses tanggal 8 Juli 2020. 
  5. ^ Budiman, Irfan (23 April 2006). "Pilihan Baru dari Kemang". Koran Tempo. Diakses tanggal 7 Juli 2020. 
  6. ^ Irfani, Faisal (10 September 2018). "Skena Jaksel di antara Cinta dan Benci". Tirto.id. Diakses tanggal 8 Juli 2020.