Christopher Reeve

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 12 Oktober 2010 13.41 oleh TXiKiBoT (bicara | kontrib) (bot Menambah: eu:Christopher Reeve)

Christopher Reeve
Christopher Reeve sewaktu menghadiri konferensi tentang penelitian sel induk, Institut Teknologi Massachusetts, 2 Maret 2003
LahirChristopher D'Olier Reeve
Suami/istriDana Reeve (1992-2004)
AnakMatthew Reeve (l. 1979)
Alexandra Reeve (l. 1982)
Will Reeve (l. 1992)
Situs webChristopher and Dana Reeve Foundation
IMDB: nm0001659 Allocine: 2704 Rottentomatoes: celebrity/christopher_reeve Allmovie: p59343 TCM: 159333 TV.com: people/christopher-reeve IBDB: 57383
Musicbrainz: 236ef438-b369-49f7-a8e1-f200e10ab725 Find a Grave: 9580089

Christopher D'Olier Reeve[1] (25 September 1952 – 10 Oktober 2004) adalah seorang aktor sekaligus sutradara, produser film, dan penulis skenario berkebangsaan Amerika Serikat. Setelah lulus dari sekolah akting Juilliard, ia memulai karier akting dengan menjadi aktor panggung. Puncak kariernya adalah sebagai Superman/Kal-El/Clark Kent dalam 4 seri film Superman dari tahun 1978 hingga 1987. Sepanjang dekade 1980-an, Reeve juga membintangi sejumlah film, di antaranya Somewhere in Time (1980), Deathtrap (1982), The Bostonians (1984), dan Street Smart (1987). Selain itu, ia juga tampil di atas panggung Broadway seperti dalam Fifth of July (1980 - 1982) dan Pernikahan Figaro (1985). Pada tahun 1987, ia memulai kampanye penyelamatan 77 orang pemeran Chili, sutradara, dan dramawan yang menerima vonis hukuman mati dari dikatator Augusto Pinochet akibat karya-karya berisi kritik terhadap regim Pinochet. Setelah mendapat liputan luas dari media massa, hukuman mati dibatalkan oleh Pinochet, dan Reeve mendapat tiga penghargaan nasional dari Chili. Pada tahun 1990-an, Reeve membintangi film-film seperti Noises Off (1992), The Remains of the Day (1993), dan Village of the Damned (1995).

Pada bulan Mei 1995, Christopher Reeve lumpuh akibat cedera yang dialaminya sewaktu mengikuti perlombaan olahraga berkuda lintas alam. Sisa hidup dihabiskan di atas kursi roda, dan aktif sebagai juru bicara penderita cedera tulang belakang dan penelitian sel induk. Ia mendirikan Yayasan Christopher Reeve, dan juga sebagai pendiri Pusat Penelitian Reeve-Irvine. Christopher Reeve, 52 tahun, meninggal dunia pada 10 Oktober 2004 akibat serangan jantung yang disebabkan infeksi yang meluas.[2]

Reeve menikah dengan Dana Morosini pada bulan April 1992, dan memiliki seorang putra bernama Will. Dana meninggal akibat kanker paru-paru pada bulan Maret 2006.[3] Reeve juga memiliki dua orang anak bernama Matthew dan Alexandra dari hubungan sebelumnya dengan Gae Exton.

Bacaan selanjutnya

Referensi

  1. ^ Roberts, Gary Boyd. "Royal Descents, Notable Kin, and Printed Sources #77", New England Historic Genealogical Society. On-line source (NewEnglandAncestors.org); URL diakses 4 Mei 2007.
  2. ^ Christopher Reeve dies at 52. CNN, October 11, 2004, URL diakses 3 November 2006
  3. ^ Dana Reeve dies of lung cancer at 44. CNN, March 8, 2006, URL diakses 28 Oktober 2006

Pranala luar

Didahului oleh:
David Wilson
Pemeran Superman/Clark Kent
1978-1987
Diteruskan oleh:
John Haymes Newton