Lompat ke isi

LibreOffice

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 25 September 2015 06.15 oleh Ign christian (bicara | kontrib) (update versi)
LibreOffice
LibreOffice 4.4 Writer di Mac OS X
TipePaket aplikasi perkantoran Edit nilai pada Wikidata
BerdasarkanOpenOffice.org Edit nilai pada Wikidata
Versi pertamaSeptember 2010 (2010-09)
Versi stabil
GenrePaket aplikasi perkantoran
LisensiLGPLv3+ dan MPLv2[1]
Bahasa
Daftar bahasa

100+[2]

Dalam bahasa Indonesia Tersedia
Karakteristik teknis
Sistem operasiWindows
Linux
Mac OS X
PlatformIA-32 (mul) Terjemahkan, x86_64, ARM, PowerPC, MIPS, IBM S/390 (en) Terjemahkan, Android, Linux, Windows dan macOS Edit nilai pada Wikidata
Ukurankurang-lebih 200 MB
Metode inputantarmuka pengguna grafis, script (en) Terjemahkan, papan tombol komputer dan tetikus Edit nilai pada Wikidata
Bahasa pemrogramanC++ dan Java Edit nilai pada Wikidata
Format kode
Format berkas
Informasi pengembang
PengembangThe Document Foundation
PenerbitBursa Microsoft, Google Play, Mac App Store (en) Terjemahkan, Flathub (en) Terjemahkan dan F-Droid (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
ProgrammerStephan Bergmann (en) Terjemahkan, Miklós Vajna (en) Terjemahkan dan Tomaž Vajngerl (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Informasi tambahan
Situs webLibreOffice.Org
BlogBlog oficial Edit nilai pada Wikidata
Pelacakan kesalahanLaman pelacakan Edit nilai pada Wikidata
Free Software Directorylibreoffice Edit nilai pada Wikidata
Subredditlibreoffice Edit nilai pada Wikidata
Panduan penggunaLaman panduan Edit nilai pada Wikidata
Facebook: libreoffice.org X: libreoffice Youtube: UCQAClQkZEm2rkWvU5bvCAXQ Modifica els identificadors a Wikidata
Bagian dari
Sunting di Wikidata Sunting di Wikidata • Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

LibreOffice adalah sebuah paket aplikasi perkantoran yang kompatibel dengan aplikasi perkantoran seperti Microsoft Office atau OpenOffice.org dan tersedia dalam berbagai platform. Tujuannya adalah menghasilkan aplikasi perkantoran yang mendukung format ODF tanpa bergantung pada sebuah pemasok dan keharusan mencantumkan hak cipta. Nama LibreOffice merupakan gabungan dari kata Libre (bahasa Spanyol dan Perancis yang berarti bebas) dan Office (bahasa Inggris yang berarti kantor). Sebagai sebuah perangkat lunak bebas dan gratis (FOSS), LibreOffice bebas untuk diunduh, digunakan, dan didistribusikan. LibreOffice merupakan proyek pengembangan dari OpenOffice.org yang sejak tahun 2010 sudah diakuisisi oleh Oracle. Semua fitur yang ada di OpenOffice ada pula di LibreOffice tetapi ke depannya akan dikembangkan secara lebih terbuka dan mandiri karena dibawah naungan pengembang nirlaba.[4][5]

Fitur Unggulan

  • Menyimpan dan membuka dokumen dengan format ODF (Open Document File)
  • Mengekspor dokumen ODF menjadi flat XML.
  • Import dokumen Microsoft Visio dan Microsoft Publisher.
  • Membuka dokumen *.docx. Docx adalah format dokumen standar untuk aplikasi Microsoft Office 2007 dan terbaru.
  • Menyimpan dokumen dalam format PDF.
  • Menambahkan Komentar dan Anotasi di Dokumen.
  • Aplikasi Remote Control untuk Presentasi.
  • Berkolaborasi melalui CMIS Protocol. Fitur terbaru yang memungkinkan pengguna berkolaborasi dengan pengguna lain dalam mengerjakan suatu dokumen secara online.

Komponen aplikasi

Komponen-komponen LibreOffice sama seperti yang dimiliki OpenOffice.org, yaitu:

Komponen Keterangan
Writer Sebuah perangkat lunak pengolah kata dengan fungsi yang hampir sama dan dukungan berkas terhadap Microsoft Word atau WordPerfect. Writer juga dapat berfungsi sebagai editor WYSIWYG dasar.[6]
Calc Sebuah perangkat lunak lembar kerja yang mirip dengan Microsoft Excel atau Lotus 1-2-3. Calc memiliki beberapa fitur unik, termasuk sebuah sistem yang secara otomatis mendefinisikan beberapa elemen grafik sesuai dengan informasi yang diberikan oleh pengguna.[7] Calc masih memiliki fungsi bernama "Solver", tetapi memiliki cara kerja yang berbeda dengan fungsi serupa di OpenOffice.org.[8]
Impress Sebuah aplikasi presentasi yang mirip dengan Microsoft PowerPoint. Presentasi dapat diekspor sebagai berkas SWF, yang memungkinkan untuk dapat dilihat di komputer dengan Adobe Flash terinstal.[9] LibreOffice Impress juga memungkinkan efek transisi 3D (OpenGL) dan penggunaan model 3D.[10]
Base Aplikasi basis data relasional, yang serupa dengan Microsoft Access. LibreOffice Base mengijinkan pembuatan dan manajemen database, persiapan formulir dan laporan yang menyediakan pengguna secara mudah untuk mengakses data. Seperti Akses, Dapat digunakan sebagai banyak variasi sistem database, termasuk Access database (JET), ODBC data source, dan MySQL atau PostgreSQL.[11]
Draw Program editor vektor grafis dan perangkat pembuat diagram yang mirip dengan Microsoft Visio dan sebanding dalam fitur pada versi awal dari CorelDRAW. Libreoffice Draw menyediakan konektor antara bentuk/shapes yang tersedia dalam berbagai gaya garis dan memfasilitasi membangun gambar seperti diagram alur. LibreOffice Draw juga memiliki fitur yang mirip dengan perangkat lunak desktop publishing seperti Scribus dan Microsoft Publisher.[12]
Math Program yang dirancang untuk membuat dan mengedit formula matematika. Program ini menggunakan varian dari XML untuk membuat formula yang sudah didefinisikan di dalam spesifikasi OpenDocument. Formula ini juga dapat disematkan kedalam dokumen lain di suite LibreOffice (seperti yang dibuat oleh Writer atau Calc) dengan cara menyematkan rumus ke dalam dokumen.[13]

Masa depan pengembangan

Kode sumber LibreOffice berasal dari kode Sumber Openoffice.org, tetapi kedepannya akan terjadi perubahan yang cukup signifikan karena sejak OpenOffice diambil alih Oracle pengembanggannya dianggap kurang mandiri dan LibreOffice akan dikembangkan lebih bebas dan mandiri terutama menghilangkan ketergantungan dari produk-produk Oracle seperti Java. Poin utama pengembangan LibreOffice yaitu:

  1. Source code rewrite setiap modul dalam LibreOffice.
  2. Mengurangi ketergantungan LibreOffice pada Java.
  3. Improvisasi layout fidelity pada Writer dan slideshow fidelity pada Impress.
  4. Konversi format dari office suite lain yang lebih baik.[14]

Lihat pula

Catatan dan referensi

  1. ^ "Licenses". LibreOffice - The Document Foundation. 
  2. ^ "Please select your languange". LibreOffice - The Document Foundation. 
  3. ^ a b Release Notes, LibreOffice - The Document Foundation 
  4. ^ Berawal dari ...
  5. ^ LibreOffice, Sempalan dari OpenOffice
  6. ^ "Writer". LibreOffice - The Document Foundation. 
  7. ^ "Calc". LibreOffice - The Document Foundation. 
  8. ^ "Solver". LibreOffice Help. 
  9. ^ "Impress". LibreOffice - The Document Foundation. 
  10. ^ "Feature Comparison: LibreOffice - Microsoft Office". The Document Foundation Wiki. 
  11. ^ "Base". LibreOffice - The Document Foundation. 
  12. ^ "Draw". LibreOffice - The Document Foundation. 
  13. ^ "Math". LibreOffice - The Document Foundation. 
  14. ^ LibreOffice, Lebih Baik dari OpenOffice.org? ; Detikinet

Pranala luar