Lompat ke isi

Flagellan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Flagellan pada abad 15

Flagellan berasal dari bahasa Latin: flagellare yang berarti menyiksa diri dengan flagellum:pecut.[1] Flagellan merupakan kelompok orang Kristen yang menyiksa diri di depan umum sebagai bentuk penghukuman atas dosa-dosa yang telah dilakukannya.[1] Ini adalah gerakan yang dianggap radikal pada abad ke-13 dan beberapa tahun setelahnya.[2] Gerakan ini disebut bidat karena mereka semua melakukan prosesi panjang yang diikuti oleh ribuan orang.[2] Prosesi ini kemudian menjadi hal ekstrem karena mereka berjalan sambil memukul badan mereka sendiri menggunakan alat pecut.[2] Pada abad ke-13 bidat ini hidup di Italy, hal ini menyebabkan kerusuhan besar.[2] Tetapi pada abad-14, gerakan yang dianggap bidat ini justru berkembang di Jerman.[2] Gerakan ini mengalami banyak hambatan, kaum flagellan dikutuk oleh Paus Klemens VI pada tahun 1349, namun gerakan ini tetap hidup hingga abad ke-15 di Pegunungan Alpen Utara.[2]

Referensi

  1. ^ a b Pringgodigdo, Hasan Sahdily. 1973. Ensiklopedi Umum. Yogyakarta:Kanisius. Hlm 329.
  2. ^ a b c d e f F.D.Wellem. 2006. Kamus Sejarah Gereja. Jakarta: BPK Gunung Mulia. Hlm 106.

id:Kaum flagela