General Post Office (Sydney)
General Post Office (disingkat GPO) adalah sebuah markah tanah di Sydney. Terletak di ujung barat Martin Place (No. 1 Martin Place), antara George dan Pitt Street. Facade utama memanjang 100 meter sepanjang Martin Place. Tahun 1996, sebagai bagian dari pencairan aset Australia Post oleh Pemerintah Federal Australia, gedung ini dijual pada pemilik pribadi. Dipugar dan sekarang berisi pertokoan, restoran, kamar hotel, dan lobi untuk dua menara.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Dirancang oleh arsitek kolonial James Barnet, gedung ini dibangun bertahap sejak 1866 hingga 1891. (Bekas GPO diruntuhkan tahun 1862 tetapi satu dari enam tiangnya masih berdiri di Mount Street Plaza, North Sydney[1]. Yang lainnya bisa ditemukan di Bradley's Head, Mosman.) Bangunan ini dulunya kantor sistem pos NSW hingga 1996, ketika bangunan ini dijual dan dipugar. Gedung ini sekarang memiliki toko, kafe, restoran, dan bar. Menara hotel Westin dan kantor Macquarie Bank berdiri di bekas lapangan, sekarang diubah menjadi atrium.[1] Australia Post mempertahankan keberadaannya dalam bentuk "Post Shop" di sudut Martin Place dan George Street.
Arsitektur
[sunting | sunting sumber]Bangunan Barnet memiliki facade batu pasir neo-klasik, dengan deretan pilar mengitari bangunan. Setiap gerbang pilar memiliki pahatan di batu pondasinya (melambangkan banyak bagian dari Kekaisaran Britania Raya dan daratan asing lainnya), dan figur spandrel, yang kepribadian komik hingga dunia nyatanya (termasuk Barnet) menyebabkan kontroversi pada masa konstruksi. Di tengah facade Martin Place sepanjang 100 meter, terdapat kelompok patung marmer putih, yaitu Queen Victoria yang dikelilingi figur-figur lain. Di atasnya berdiri menara jam.
Galeri
[sunting | sunting sumber]-
Sudut bangunan di Pitt Street-Martin Place
-
Facade Pitt Street
-
Bagian dari facade utama di Martin Place
-
Deretan pilar
Catatan kaki
[sunting | sunting sumber]- ^ "No. 1 Martin Place". The Westin Sydney. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-07-06. Diakses tanggal 2007-03-22.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- GPO Sydney Diarsipkan 2009-09-17 di Wayback Machine.