Portal:Jepang/Tokoh Pilihan/12 2022
Hatsune Miku (初音ミク ) adalah produk perangkat lunak yang menghasilkan suara nyanyian wanita. Produk ini dirilis pada tanggal 31 Agustus 2007 oleh Perusahaan Crypton Future Media. Nama Hatsune Miku sendiri berasal dari bahasa Jepang yang berarti pertama (初 , hatsu), suara (音 , ne), dan masa depan. Bunyi Miku (ミク ) sendiri merupakan nanori atau cara baca kanji khusus nama dari mirai (未来 ). Bila kata-kata tersebut digabungkan secara harfiah, artinya menjadi "Suara Pertama Dari Masa Depan". Hal ini juga menunjukkan bahwa adalah Hatsune Miku merupakan penyanyi pertama dari serangkaian penyanyi rekaan "Character Vocal Series" yang diproduksi oleh Crypton Future Media. Suara yang dimiliki Miku diambil dari suara Saki Fujita (藤田 咲 , Fujita Saki), seorang pengisi suara dari Jepang. Hatsune Miku juga tampil sebagai proyeksi hologram pada beberapa panggung konser, layaknya penyanyi sungguhan. (Selengkapnya...)
Masaki Suda · Yui Aragaki · Makoto Shinkai · Jurina Matsui · lainnya...