Lompat ke isi

Kerep, Kemiri, Purworejo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 11 Juni 2016 10.10 oleh AABot (bicara | kontrib) (Bot: Penggantian teks otomatis (-sepakbola +sepak bola); perubahan kosmetika)
Kerep
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenPurworejo
KecamatanKemiri
Kode pos
54262
Kode Kemendagri33.06.12.2026
Luas3,5 km^2
Jumlah penduduk1800 jiwa
Kepadatan500 jiwa/km^2

Kondisi Geografis

Kerep adalah desa di kecamatan Kemiri, Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia. Desa Kerep terletak disebelah barat ibukota kecamatan Kemiri. Berbatasan dengan desa Kemiri Kidul disebelah selatan-timur, desa Gedong disebelah selatan-barat, desa Kroyo lor disebelah barat-utara, desa Rejosari disebelah barat-selatan, dan desa Kemiri Lor disebelah utara. Wilayah desa Kerep memiliki luas kurang lebih 3, 5 km^2 dan dibagi kedalam 2 RW dan 4 RT. Sebagian besar wilayahnya merupakan dataran rendah yang didominasi oleh persawahan dan kebun.

Penduduk

Jumlah penduduk desa Kerep kurang lebih 1800 jiwa. Sebagian besar penduduk desa didominasi oleh suku jawa dan bahasa yang digunakan adalah bahasa jawa dengan dialek bagelen. Mata pencaharian sebagian besar penduduknya adalah bertani dan berdagang, ada juga sebagian kecil PNS, pegawai swasta, peternak, dan wirausaha.

Perekonomian

Sektor perekonomian desa Kerep ditopang dari sektor pertanian, dengan komoditi utamanya tanaman padi, selain padi desa Kerep, Kemiri juga terkenal dengan sentra pembibitan aneka tanaman keras seperti, albasia, mahoni, jabon, dan tanaman buah lainnya. Untuk sektor industri dan jasa terdapapat home industri Kerupuk Kulit, tapi sekarang sudah mulai berkurang sejalan sumber bahan dasarnya yang sulit didapat, industri penggergajian kayu, jasa bengkel motor, toko bahan bangunan dll.

Sosial, Pendidikan dan Kebudayaan

Didesa Kerep terdapat institusi pendidikan mulai dari tingkat TK sampai SMP, yaitu TK Tunas Muda, SD Negeri Kerep dan SMP Negeri 18 Purworejo, selain itu juga terdapat kantor instansi pemerintah seperti UPT Departemen Pendidikan Nasional dan PT Pos (Persero), masjid terbesar didesa Kerep yaitu masjid Al Hikmah Selain itu juga ada Masjid Nurul Hamiid, ada juga beberapa mushola. Masyarakat desa kerep masih memegang teguh tradisi leluhur dan budaya jawa seperti berbagai upacara selamatan dan kenduri, selain itu desa Kerep juga mempunyai grup kesenian Kuda Lumping yang bernama "Grup Kuda Lumping Panji Wulung", selain itu juga terdapat Grup Qasidah Modern Nur Hidayah, yang lahir dari perkumpulan Ibu-ibu PKK desa Kerep Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo. Grup Qasidah Modern saat ini di ketuai oleh Bp Adi Suwito. Grup Kesenian Ndolalak Puteri "Karya Muda" juga masih eksis di desa Kerep. Desa Kerep juga mempunyai tim kesebelasan sepak bola dan menjadi home basenya yaitu ANKER FC yang memiliki prestasi membanggakan. Anker FC lahir pada tahun 1995 dipimpin oleh ketua Karang Taruna Ketika Itu Bp, Riswandi.Sampai sekarang Bp. Riswandi masih sebagai sesepuh Anker FC. Transportasi menuju/dari desa kerep cukup mudah karena dilewati jalan raya antar kecamatan (Kemiri-Pituruh) dan dapat diakses dengan mudah menggunakan angkot, ojek, delman, becak, atau kendaraan pribadi lainnya. Desa Kerep juga terkenal dengan tempat kulinernya yaitu nasi goreng dan bakmi "TERBIZ". Warung kopi kecil yang punya pelanggan tetap walau sedikit tetapi cukup terkenal yaitu warung Kopi "Mesem", serta toko bahan bangunan dan jasa angkutan "RIDHO ILLAHI"

[Toko Bahan Bangunan dan Jasa Angkutan "RIDHO ILLAHI" milik bapak Sardjito beralamat di Desa Kerep, Rt/ Rw 002/002 Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia 54262 depan RM. Terbiz, Telpon: 081328605185 1] dengan kualitas tinggi namun harga yang murah milik Bpk. Sardjito yang ada di depan RM. Terbiz.


Desa Kerep terletak disebelah barat ibu kota kecamatan Kemiri.
Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "Toko Bahan Bangunan dan Jasa Angkutan "RIDHO ILLAHI" milik bapak Sardjito beralamat di Desa Kerep, Rt/ Rw 002/002 Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia 54262 depan RM. Terbiz, Telpon: 081328605185", tapi tidak ditemukan tag <references group="Toko Bahan Bangunan dan Jasa Angkutan "RIDHO ILLAHI" milik bapak Sardjito beralamat di Desa Kerep, Rt/ Rw 002/002 Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Indonesia 54262 depan RM. Terbiz, Telpon: 081328605185"/> yang berkaitan