Lompat ke isi

Adila Fitri

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Adila Fitri merupakan seorang aktris dan juga rapper Indonesia (lahir 17 Maret 1995) , [1]Adila Fitri mulai dikenal banyak orang setelah dirinya membintangi film yang berjudul My Idiot Brother pada tahun 2014 yang lalu, dalam film ini Adila Fitri berperan sebagai Angel, dan setelah membintangi film ini, nama Adila Fitri ini semakin dikenal banyak orang, dan juga dirinya mulai muncul di berbagai hiburan tanah air, seperti Film dan FTV, sebelumnya, tepatnya ditahun 2013, Adila Fitri juga pernah muncul dalam serial tv Malam Minggu Miko, yang mana disini Adila Fitri berperan sebagai Riri pada episode Perempuan Jagoan Riri.

Selain berkecipung didunia akting, Adila Fitri juga telah menjadi seorang rapper. Adila Fitri telah mengeluarkan beberapa singel, beberapa diantaranya yaitu Lau Galau, Online shop, 1K Senyuman, Woles dan yang paling baru saat ini yaitu I Am Super Swag bersama dengan Cherrybelle dan disini Adila Fitri sebagai rappernya.[2]

Filmografi

Film


FTV

Serial TV

Video Clip

  • Pesonamu - Saga (Tahun 2013)
  • Teriak Kencang - Derai (Tahun 2014)
  • Lara - Samsons (Tahun 2014)
  • Untukmu Aku Bertahan - Afgan Syahreza (Tahun 2014)

Iklan

  • Gery Saluut Malkist Chocolate
  • Gery Pasta


Diskografi

  • Lau Galau (Tahun 2014)
  • Online Shop (Tahun 2014)
  • 1K Senyuman (Tahun 2014)
  • Woles (Tahun 2014)
  • I Am Super Swag! ft. Cherrybelle (Tahun 2015)

Penghargaan dan Nominasi

Tahun Penghargaan Katagori Keputusan
2015 Indonesia Movie Award (IMA) Aktor Aktris Pendatang Baru [3] Nominasi
2015 Anugerah Musik Indonesia (AMI) Musik Urban Terbaik Nominasi

[4]

Referensi

Penalaran Luar

  1. ^ "Adila Fitri Persembahkan Film Terbaru untuk Sang Kakak | Republika Online". Diakses tanggal 2016-07-20. 
  2. ^ "Profil dan Biodata Adila Fitri Foto Terbaru Lengkap". biodata-artis.com. Diakses tanggal 2016-07-20. 
  3. ^ http://www.slidegossip.com/2015/05/daftar-lengkap-nominasi-indonesian-movie-awards-ima-2015.html
  4. ^ http://www.aliefnk.com/2015/04/18th-ami-awards-2015.html?m=1