Agus Prayogo

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 29 September 2016 04.16 oleh GarminDMI88 (bicara | kontrib) (→‎Prestasi: menambahkan prestasi terbaru)

Agus Prayogo (lahir di Bogor pada tanggal 23 Agustus 1985) adalah seorang atlet lari berkebangsaan asli Indonesia yang beragama Islam dengan ayah bernama Prayitno dan ibu bernama Supriyaningsih. Dapat dikatakan Kejuaraan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) 1995 di Magelang adalah momen di mana Agus Prayogo dibentuk menjadi seorang atlet nasional yang saat itu masih berusia 10 tahun dan langsung menjadi juara pertama lomba lari di Porseni tersebut.

Nenek Agus Prayogo adalah sosok keluarga dibalik kesuksesannya. Beliau adalah sosok keluarga yang sangat berpengaruh atas kesuksesannya tersebut, sosok inilah yang mengasuh dan mendidiknya sejak kecil, dan beliau juga yang mengarahkannya untuk masuk klub dan berlatih lari untuk pertama kalinya.

Agus Prayogo pernah hampir dikeluarkan dari sekolah saat masih duduk di kelas 3 SMP dikarenakan jarang masuk sekolah karena padatnya jadwal latihan dan terlalu lelah sehingga Agus Prayogo memilih untuk beristirahat di kamar daripada harus pergi ke sekolah. Dan ini adalah kenangan yang tidak terlupakan oleh Agus Prayogo pada saat masih duduk di bangku sekolah.

Selain berkarir dibidang olahraga atau atlet, Agus Prayogo juga berkarir dibidang militer, di mana dia berusaha untuk bisa sukses dikedua bidang yang sedang dijalani tersebut.

Hobbynya cukup banyak, suka sekali bermain musik dan mendengarkan musik dengan aliran hard rock seperti; Gun and Roses, Muse, RHCP, Boomerang, Bondan Fade2black dan Iwan Fals. Beberapa film favorit yang menjadi kegemarannya di antaranya; The last Samurai, Avatar, The legend of Aang, Pirates of Caribbean dan Si Doel Anak Sekolahan. Suka sekali membaca buku-buku yang berbau sejarah perjuangan kemerdekaan atau biografi para pahlawan Nasional.

Sampai saat ini Agus Prayogo juga sudah pernah endorse beberapa merek dagang produk-produk sports yang cukup terkenal, di antaranya:

  • Garmin (Garmin DMI)
  • Nike

Pendidikan dan Sekolah

  • TK Endah Depok.
  • SD Cacaban 2 Magelang.
  • SMP N 6 Magelang / SMP N 9 Salatiga.
  • Madrasah Aliyah Islam Assorkaty Salatiga.
  • Pendidikan Militer Secaba Rindam IV Diponegoro.

Prestasi

  • Medali emas lari 5000m Pekan Olahraga Pelajar Nasional 2001.
  • Medali emas lari 5000m Asean school Thailand 2001.
  • Medali emas lari 1500m Asean school Thailand 2001.
  • Medali emas lari 5000m Asean school Brunei Darusallam 2002.
  • Medali emas lari 5000m Asean school Jakarta 2003.
  • Medali emas lari 10000m Asean school Jakarta 2003.
  • Medali emas lari 5000m Pekan Olahraga Pelajar Nasional 2003.
  • Medali perunggu lari 5000m PON Palembang 2004.
  • Medali perunggu lari 10000m PON Palembang 2004.
  • Podium 2 Extra Joss 10k 2005.
  • Podium 1 Bali Tv 10k 2007.
  • Lulusan terbaik Sekolah Calon Bintara th 2008 Rindam IV Diponegoro.
  • Medali emas lari 10000m SEA Games Laos 2009.
  • 9th Asian Games GuangZhou 2010 (pecah rekor Nasional 5000m & 10000m).
  • Medali emas lari 5000m SEA Games Indonesia 2011.
  • Medali emas lari 10000m SEA Games Indonesia 2011.
  • Medali emas lari 5000m PON Riau 2012.
  • Medali emas lari 10000m PON Riau 2012.
  • Medali emas cross country Malaysia 2013.
  • Juara 1 Jakarta 10k 2014.
  • Juara 1 Jakarta marathon 2014.
  • Medali perak lari 5000m SEA Games Singapore 2015.
  • Medali emas lari 10000m SEA Games Singapore 2015.
  • Juara 1 Borobudur Half Marathon 2015.
  • Juara 1 Balikpapan 10k 2016.
  • Juara 1 Pocari Sweat Run Medan Surabaya n Jakarta 2016.
  • Podium 1 lari 5000m (dengan rekor 14:54) PON Jawa Barat 2016.
  • Podium 1 lari 10000m (dengan rekor 30:23) PON Jawa Barat 2016.
  • Podium 1 lari marathon (dengan rekor 2:27) PON Jawa Barat 2016.

Referensi