Pangeran (seri televisi)
Pangeran | |
---|---|
Berkas:Pangeran sinetron.jpg | |
Genre | Sinetron Laga Thriller Fantasi Religi Komedi |
Pembuat | Amanah Surga Productions |
Ditulis oleh | Aufaa Qianzi (sampai Episode 135) Hery B Arissa (Episode 136 - selesai) |
Sutradara | Ai Manaf |
Pemeran | Ricky Harun Fita A. Ilham Handika Pratama Nina Zatulini Rifat Soengkar Reza Aditya Rangga Boevier Ananda George |
Penggubah lagu tema | Ahmad Dhani Once |
Lagu pembuka | Pangeran Cinta, Dewa 19 |
Lagu penutup | Pangeran Cinta, Dewa 19 |
Penata musik | Bobby Abbo |
Negara asal | Indonesia Indonesia |
Bahasa asli | Indonesia |
Jmlh. episode | 158 (Season 1) |
Produksi | |
Produser eksekutif | Mubarok |
Produser | Syaiful Drajat Nasrul Warid |
Lokasi produksi | Pasar Minggu Pasar Rebo Cibubur Bogor |
Durasi | 90 menit (18:30 - 20:00 WIB) |
Rumah produksi | Amanah Surga Productions |
Distributor | Surya Citra Media |
Rilis asli | |
Jaringan | SCTV |
Format gambar | - |
Format audio | - |
Rilis | Senin, 10 Agustus 2015 – Rabu, 13 Januari 2016 |
Acara terkait | |
Duyung Raden Kian Santang Anak Jalanan |
Pangeran adalah sinetron yang ditayangkan di SCTV pada Senin, 10 Agustus 2015 pukul 18:30 - 20:00 WIB.
Season 1
Pemeran (Utama, Musiman, Pendukung)
Perbedaan
- Di season 1, peran Yahya dimainkan oleh Teddy Syach, sementara di season 2 dimainkan oleh Gary Iskak.
- Sama halnya seperti tokoh Yahya, karakter Rini (Nita) di season 1 diperankan oleh Asri Handayani, di season 2 dimainkan Shinta Bachir.
- Di season 1, peran Ayda dimainkan oleh Nina Zatulini Ansar, namun karena sehabis menikah, ia tidak dapat meneruskan perannya di sinetron ini, kemudian digantikan Sahila Hisyam.
- Di season 1, Rojali dimainkan pendatang baru Rangga Natra, sementara di season 2 dimainkan Onnie Syahrial.
- Beberapa peran yang nama perannya sama, namun berbeda karakternya. Contohnya Bemby Putuanda, di season 1 ia berperan sebagai orang pesantren, namun di season 2 ia berperan sebagai dosen. Namun sama-sama berperan sebagai Jaya. Contoh lain adalah Fita Anggraieni, Rifat Soengkar
Sinopsis
Karena kenakalan nya, Pangeran (Ricky Harun) dipaksa ayahnya belajar di pesantren. Walaupun sering berbuat ulah dipesantren, kedua putri Kyai Makmun (Adam Jordan), Aida (Nina Zatulini) & Anjani (Fita Anggriani), diam-diam bersimpati kepada Pangeran. Saat pergi ke hutan, Pangeran bertemu dengan Maung Bodas yang kemudian menyerahkan kalung berbentuk macan kepadanya. Maung Bodas menjelaskan, Pangeran adalah titisan cucu Prabu Siliwangi. Kemunculan Pangeran juga membangkitkan Raden Mahesa, musuh bebuyutan Prabu Siliwangi (Ananda George).
Karena Pangeran membuat ulah, Kyai Makmun menugaskan PANGERAN, juga kedua santri pesantren, IMAN (Rifat Sungkar) dan ROJALI (Rangga Boevier), untuk mencari kayu bakar. Saat itu PANGERAN melihat hutan larangan dan ingin mencari kayu bakar disana. Tetapi dilarang oleh Iman dan Rojali. Pangeran yang tidak mendengarkan ucapan kedua temannya masuk kedalam hutan dan menghilang! Iman dan Rojali yang panik melaporkan kejadian itu pada Kyai Makmun. Sementara itu di dalam hutan, pangeran bertemu dengan Maung Bodas (H. Sutisna) yang sudah lama menantikannya dan memberikan kalung macan kepada Pangeran. Meski pangeran menolak, kalung tersebut langsung mengalungi leher Pangeran. Seketika, Pangeran berhasil keluar dari hutan larangan.
Semenjak keluar dari hutan larangan, hal-hal ganjil mulai terjadi, kalung macan yang diberikan Maung Bodas bereaksi setiap ada warga yang kesulitan. Wargapun berbondong-bondong datang ke pesantren untuk berterima kasih terhadap Pangeran. Pangeran yang bingung dengan hal itu meminta bantuan dua temannya, Iman dan Rojali untuk mencari tahu hal itu. Sementara itu, dari kejauhan diam-diam Raden Mahesa (Mahisa Aulia Dinsi) mengamati Pangeran. Raden Mahesa adalah Musuh bebuyutan dari Prabu Siliwangi (Ananda George) yang tak lain adalah kakek Pangeran.
Pangeran sebelumnya telah bertemu dengan Aida dan Anjani. Dan Aida sama Anjani sama-sama mempunyai perasaan dengan pangeran. Dan Pangeran juga telah beradu pandang dengan mereka berdua. Sebelumnya Aida (Nina Zatulini) bermesraan dengan pangeran di pasar malam. Anjani (Fita Anggriani) juga bermesraan dengan pangeran dengan menyebutkan Papa Mama pada waktu menangkap bebek.. di cerita sebelumnya anjani adalah jodoh dan takdir cinta dari pangeran, karena sebelumnya gelang yang diberikan sukma pangeran adalah merupakan jodoh dari pangeran. Di cerita sebelumnya Aida sudah menganggap pangeran saudara. Pangeran juga menganggap Aida saudara. Aida juga sudah dijodohkan dengan cowok yang tulus mencintai Aida. Dan Cowok itu bukan Pangeran.