Kereta api Ranggajati
Artikel bertopik layanan kereta api ini berisi jadwal perjalanan kereta api yang suatu saat dapat berubah. |
Artikel ini perlu dikembangkan agar dapat memenuhi kriteria sebagai entri Wikipedia. Bantulah untuk mengembangkan artikel ini. Jika tidak dikembangkan, artikel ini akan dihapus. |
Artikel ini membutuhkan rujukan tambahan agar kualitasnya dapat dipastikan. |
Informasi umum | |
---|---|
Jenis layanan | Kereta api ekspres |
Status | Rencana beroperasi |
Daerah operasi | Daerah Operasi III Cirebon |
Mulai beroperasi | 1 November 2016 |
Operator saat ini | PT Kereta Api Indonesia |
Jumlah penumpang harian | 1.040 penumpang per hari (rencana)[butuh rujukan] |
Lintas pelayanan | |
Stasiun awal | Cirebon |
Jumlah pemberhentian | Lihatlah di bawah |
Stasiun akhir | Jember |
Jarak tempuh | 887 km |
Waktu tempuh rerata | 16 Jam 10 Menit (Untuk Rute CN-JR) 15 Jam 35 Menit (Untuk Rute JR-CN) |
Jenis rel | Rel berat |
Pelayanan penumpang | |
Kelas | Eksekutif dan Bisnis AC |
Layanan disabilitas | ? |
Pengaturan tempat duduk | 50 tempat duduk disusun 2-2, reclining and revolving seat (eksekutif) 64 tempat duduk disusun 2-2, reclining seat (bisnis) |
Pengaturan tempat tidur | tidak ada |
Fasilitas restorasi | Ada, penumpang dapat memesan sendiri di kereta makan. |
Fasilitas observasi | Kaca dupleks dengan lapisan laminasi isolator panas. |
Fasilitas hiburan | Ada |
Fasilitas bagasi | Ada |
Fasilitas lain | Tabung pemadam, toilet, AC |
Teknis sarana dan prasarana | |
Lebar sepur | 1.067 mm |
Kecepatan operasional | 70 s.d. 100 km/jam |
Pemilik jalur | Ditjen KA, Kemenhub RI |
Nomor pada jadwal | KLB KP 11060 dan 10985 |
Kereta api Ranggajati Ekspres adalah kereta api kelas eksekutif dan bisnis milik PT Kereta Api Indonesia di Jawa yang akan dijalankan pada tanggal 1 November 2016.[1] Kereta api ini dioperasikan untuk membantu tugas kereta api Logawa di segmen ekonomi AC PSO dan mengakibatkan perubahan pada jadwal kereta api Logawa.
Nama KA Ranggajati Ekspres diambil nama Stadion di wilayah Kabupaten Cirebon yaitu Stadion Ranggajati.
Tarif tiket kereta api Ranggajati Ekspres adalah:
- Kelas eksekutif
- Rp210.000,00 untuk jarak 0-310 km;
- Rp240.000,00 untuk jarak 311-625 km; serta
- Rp300.000,00 untuk jarak di atas 625 km.
- Kelas bisnis
- Rp140.000,00 untuk jarak 0-310 km;
- Rp160.000,00 untuk jarak 311-625 km; serta
- Rp200.000,00 untuk jarak di atas 625 km.
Tersedia pula tarif parsial untuk kereta api ini.<ref>[http://regional.kompas.com/read/2016/10/28/07155211/
Berikut rencana pemberentian KA Ranggajati:
- KLB 11060:
Stasiun Cirebon, Stasiun Bumiayu, Stasiun Purwokerto, Stasiun Kroya, Stasiun Sumpiuh, Stasiun Karanganyar, Stasiun Kebumen, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Yogyakarta, Stasiun Klaten, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Madiun, Stasiun Kertosono, Stasiun Jombang, Stasiun Mojokerto, Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Sidoarjo, Stasiun Bangil, Stasiun Pasuruan, Stasiun Probolinggo, Stasiun Rambipuji, dan Stasiun Jember.
- KLB 10985:
Stasiun Jember, Stasiun Rambipuji, Stasiun Probolinggo, Stasiun Pasuruan, Stasiun Bangil, Stasiun Sidoarjo, Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Mojokerto, Stasiun Jombang, Stasiun Kertosono, Stasiun Nganjuk, Stasiun Madiun, Stasiun Kedunggalar, Stasiun Solo Balapan, Stasiun Klaten, Stasiun Yogyakarta, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Kebumen, Stasiun Karanganyar, Stasiun Gombong, Stasiun Kroya, Stasiun Purwokerto, Stasiun Bumiayu, Stasiun Ciledug, dan Stasiun Cirebon.
Note: Stasiun Bercetak tebal adalah Stasiun Besar.
ka.ranggajati.beroperasi.jadwal.ka.logawa.jember-purwokerto.berubah Kompas: KA Ranggajati Beroperasi, Jadwal KA Logawa Jember-Purwokerto Berubah]</ref
Referensi
Pranala luar
- (Indonesia) Situs web resmi PT Kereta Api Indonesia