The Raid 2: Berandal
The Raid 2: Berandal | |
---|---|
Nama lain | The Raid 2: Berandal |
Sutradara | Gareth Evans |
Produser | Rangga Maya Barack-Evans (Produser Eksekutif) Irwan D. Mussry (Produser Eksekutif) Ario Sagantoro (Produser) |
Ditulis oleh | Gareth Evans |
Pemeran | Iko Uwais Julie Estelle Yayan Ruhian Arifin Putra Donny Alamsyah Oka Antara Kazuki Kitamura Tio Pakusadewo Cecep Arif Rahman Alex Abbad Ryuhei Matsuda Kenichi Endo Epy Kusnandar Very Tri Yulisman Marsha Timothy Roy Marten Cok Simbara Fikha Effendi Henky Solaiman Mathias Muchus Pong Hardjatmo Zack Lee Deddy Sutomo |
Sinematografer | Matt Flannery |
Penyunting | Gareth Evans |
Perusahaan produksi | |
Distributor | E1 Films Canada H.G.C. Entertainment Kadokawa Korea Screen Le Pacte Momentum Pictures Sony Pictures Classics Sony Pictures Worldwide Acquisition Stage 6 Films StudioCanal The Jokers Viva Films Entertainment One Future Film Madman Entertainment Movies Inspired XYZ Films SinemArt |
Tanggal rilis |
|
Durasi | 150 menit |
Negara | Indonesia Amerika Serikat[1] |
Bahasa | Indonesia Jepang Inggris Arab |
Pendapatan kotor | $ 2,586,144[2] |
The Raid 2: Berandal adalah film kejahatan seni bela diri dari Indonesia yang disutradarai oleh Gareth Evans dan dibintangi oleh Iko Uwais. Film ini adalah sekuel dari film The Raid. Film ini sebenarnya adalah proyek awal dari keseluruhan cerita The Raid yang diumumkan tahun 2011 sebelum prekuelnya, namun baru dirilis pada 2014.[3][4] Setelah tayang perdana di Festival Film Sundance pada 21 Februari 2014, film The Raid 2: Berandal akhirnya diumumkan akan tayang serentak di Indonesia dan Amerika Serikat pada tanggal 28 Maret 2014.
Iko Uwais berperan kembali sebagai Rama, perwira pemula satuan senjata dan taktik khusus sekaligus seorang calon ayah. Selain itu film ini juga dibintangi Alex Abbad, Julie Estelle, Roy Marten, Tio Pakusadewo, Arifin Putra dan Cecep Arif Rahman. Aktor mancanegara dari Jepang seperti Ryuhei Matsuda, Kenichi Endo, dan Kazuki Kitamura juga ikut bergabung dalam film ini.
Sinopsis
Bejo, gangster muda ambisius membunuh kakaknya Rama, Andi. Rama kemudian bertemu Bunawar. Setelah mengirim rekan Rama yang selamat, Bowo untuk menerima perawatan medis dan membunuh Wahyu, Bunawar mengajak Rama untuk bergabung dengan satuan tugas polisi ahli menyamar (undercover officer) yang berusaha untuk mengekspos ruang privasi yang dimana komisaris polisi korup, Reza bertransaksi dengan Bangun dan Goto. Sementara Rama pada awalnya menolak, ia setuju untuk bergabung dengan mereka setelah melihat kematian dari saudaranya yang dilakukan oleh Bejo dan ancaman besar terhadap keluarganya.
Rama menyerang anak seorang politisi yang menentang keluarga kriminal Bangun dan ditahan di penjara yang sama dengan putra Bangun, Uco. Rama dibawah alias "Yuda", menyelamatkan hidup si mafia pada saat terjadi kerusuhan penjara. Bangun kemudian menyewa "Yuda" ketika hukuman penjaranya sudah berakhir. Semakin Yuda membuktikan dirinya bagi organisasi dan memperoleh kepercayaan keluarga, perpecahan tumbuh antara dia dan Bunawar. Sementara itu, Uco tumbuh semakin tidak puas dengan kekurangpercayaan ayahnya pada kemampuannya dan ketenangan terhadap Jepang, sementara dia berharap dapat berperan lebih besar dalam operasi kelompok.
Bejo mengundang Uco makan malam, berbagi rumor tentang rencana Jepang untuk mengubah Reza melawan keluarga Bangun dan memungkinkan Uco secara pribadi membunuh penyerangnya di penjara. Uco kemudian mencetuskan rencana dengan Bejo memulai perang geng yang akan menghancurkan Jepang, memberi kesempatan Uco membuktikan dirinya kepada ayahnya sementara Bejo mendapatkan keuntungan dari kekacauan tersebut. Mereka menggunakan pembunuh pribadi Bejo untuk memfitnah Jepang untuk membunuh kaki tangan Bangun, Prakoso dan memalsukan pembalasan dendam oleh Bangun. Ketika kedua keluarga bertemu untuk berdamai, Bangun malah minta maaf sehingga menyebabkan Uco berang terhadap ayahnya. Sementara itu, pasukan polisi korup Reza menyerang Yuda sebagai pembalasan dan melumpuhkannya, sementara Bangun menghajar Uco karena ketidaktaatannya.
Penasihat Bangun, Eka memanggil "Yuda" untuk menyelamatkan Uco dari kantor Bangun. Sementara Yuda dalam perjalanan, Bejo, The Assassin, dan antek Bejo muncul di kantor. Uco membunuh ayahnya dan tembak kaki Eka. Sebelum Uco dapat menghabisinya, Yuda tiba, menghalangi anak buah Bejo untuk membantu Eka melarikan diri. Setelah Assassin melumpuhkan Yuda, Bejo memerintahkan anak buahnya untuk membunuhnya di tempat lain.
Goto, mendengar kematian Bangun dan pengkhianatan Reza yang diorganisir oleh Bejo, menyatakan perang terhadap geng Bejo dan pasukan polisi korup Reza. Setelah menyelamatkan Rama, Eka yang terluka parah dibawa ke tempat kumuh, mengungkapkan bahwa ia tahu identitas asli Rama dan bahwa ia juga seorang petugas yang menyamar. Sebelum meninggalkan kendaraan untuk Rama, Eka mengarahkan dia untuk "menghabisi mereka semua". Rama menelepon Bunawar, dan mendapati perang geng sudah tersulut. Marah padaklaim Bunawar bahwa Eka mengkhianati polisi, Rama mendapati bahwa Reza, Target aslinya, sedang bertemu dengan Bejo dan Uco di restoran. Setelah memaksakan janji agar keluarganya diamankan, Rama menerobos ke gudang restoran Bejo dan menghabisi anak buahnya, kemudian melanjutkan untuk menetralisir Bejo, Reza, dan Uco serta mengakhiri perang dan korupsi yang ada.
Sementara Uco dan Bejo bertemu dengan Reza untuk membahas kesepakatan mereka, Uco menemukan sebuah penyadap yang ditanam Rama sebelumnya di dompetnya; ia kemudian menyadari bahwa tato yang dikenakan Bejo mirip dengan tato orang-orang yang menyerangnya di penjara. Setelah menyadari bahwa Bejo awalnya mencoba membunuhnya untuk memicu perang, Uco menyangka Bejo dan Reza berkomplot untuk melawan dia. Sementara itu, Rama berhasil menghabisi pembunuh pribadi Bejo - Hammer Girl (Gadis Palu), Baseball Bat Man (Lelaki Pemukul Kasti), dan Assassin - sebelum mengganggu pertemuan. Bejo melempar senapan ke arah Reza dan menembakkan senapannya pada Rama, tapi Uco menangkap senapan yang dilemparkan dan membunuh Reza. Uco membunuh Bejo, dan mengalihkan perhatiannya untuk menembak Rama yang sudah berlindung, namun Rama berhasil mengalahkan Uco dengan pisau. Uco meninggal di tangan Rama, kemudian Rama yang terluka parah dan kelelahan pergi.
Saat Rama yang terluka perlahan kembali ke pintu keluar gudang, ia bertemu Geng Goto yang dipimpin oleh Keiichi (anak Goto). Sementara itu, Bunawar juga turut mendengarkan. Dialog diam terjadi antara Keiichi dan Rama, yang juga didengar oleh Bunawar dan ia pun mengetahui tentang kejadian malam itu. Keiichi memberikan Rama sebuah seringai menyetujui dan diasumsikan melakukan penawaran ke Rama untuk bergabung dengan pihak Jepang, dan pertukaran antara keduanya berujung dengan Rama hanya menyatakan, "Tidak ... cukup..".
Pemeran
- Iko Uwais sebagai Rama / Yuda, perwira pemula satuan senjata dan taktik khusus yang ditugaskan dalam operasi penyamaran. Rama harus menyusup sebagai anak buah dalam keluarga kriminal Bangun untuk mengungkap korupsi di tubuh kepolisian Jakarta. Semakin tinggi posisi Rama dalam rantai geng Bangun, semakin baik peluangnya untuk mengidentifikasi oknum polisi yang berafiliasi dengan dunia hitam Jakarta. Namun semakin tinggi ia naik, semakin mudah pula identitasnya terbongkar.
- Arifin Putra sebagai Ucok, putra kepala keluarga geng Bangun. Ucok adalah mata rantai kedua dalam rantai kekuasaan geng kriminal terbesar di Jakarta, namun sebelum mewarisi posisi ayahnya, dia menjadi penegak kekuasaan dan penagih dalam kerajaan kriminal ayahnya.
- Oka Antara sebagai Eka, tangan kanan Bangun, penasihat kepala keluarga geng terbesar di Jakarta. Jika bukan karena Ucok, Eka akan ada di baris berikutnya untuk mengendalikan kerajaan kriminal tersebut.
- Tio Pakusadewo sebagai Bangun, pimpinan gangster kelas kakap di Jakarta. Bos dari geng kriminal yang paling ditakuti Jakarta. Dia selama ini telah mengendalikan dunia hitam Jakarta dengan keluarga Goto dari Jepang dalam situasi yang relatif damai.
- Alex Abbad sebagai Bejo, gangster muda ambisius. Bejo adalah seorang gangster baru dengan ambisi kebesaran dan sebarisan pembunuh yang siap mati untuknya. Naiknya Bejo dalam rantai dunia kriminal Jakarta mengancam keseimbangan kekuasaan antara keluarga Goto dan Bangun.
- Julie Estelle sebagai Alicia alias Hammer Girl ("Gadis Palu"), pembunuh bayaran kejam Bejo yang berbakat menggunakan palu cakar. Alicia dan adiknya, Baseball Bat Man meninggalkan keluarga berantakan dan ayah mereka yang kejam untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Pencarian mereka menghasilkan kematian dan kehancuran bagi siapa pun yang menghalangi mereka.
- Ryuhei Matsuda sebagai Keichi, putra pimpinan Yakuza Goto. Putera dan pewaris takhta keluarga Goto. Berperangai terukur dan licik, Keichi mempelajari ayahnya dengan cermat sembari bersiap untuk muncul dari bayang-bayang ayahnya.
- Kenichi Endo sebagai Goto, pimpinan Yakuza Jepang yang ada di Jakarta. Setelah bertahun-tahun berperang dengan Bangun untuk memperebutkan supremasi dalam dunia hitam Jakarta, Goto dan Bangun mengesampingkan perbedaan mereka dan mengendalikan dunia hitam bersama-sama. Walaupun bekerja memerangi setiap ancaman terhadap kekuasaan mereka, gencatan senjata mereka sangat rapuh, dan kepercayaan mereka lemah.
- Kazuki Kitamura sebagai Ryuichi, tangan kanan pimpinan Yakuza Goto, penerjemah, dan penasihat. Seperti halnya posisi Eka dalam keluarga Bangun, satu-satunya yang berdiri di antara Ryuchi dan takhta Goto adalah putra Goto, Keichi.
- Cecep Arif Rahman sebagai The Assassin ("Pembunuh"), tukang pukul dan algojo Bejo. Hanya sedikit yang diketahui tentangnya selain pilihan senjata dan kesetiaannya kepada Bejo. Selalu mempersenjatai dirinya dengan dua karambit (pisau pendek melengkung), hatinya sedingin baja senjatanya.
- Cok Simbara sebagai Bunawar, kepala satuan tugas anti-korupsi Jakarta. Bunawar selalu selangkah dari mengidentifikasi dan menangkap para polisi hitam yang bekerjasama dengan dunia kriminal Jakarta. Dengan Rama sebagai senjata rahasianya, Bunawar ingin memotong habis seluruh akar korupsi dalam tubuh kepolisian sampai ke titik penghabisan.
- Yayan Ruhian sebagai Prakoso, algojo dan tukang pukul Bangun yang paling setia dan berdedikasi. Dia pernah menjalani kehidupan mewah, namun kini hidup menyendiri sebagai gelandangan. Dia adalah kunci kelangsungan hidup Bangun di dunia hitam Jakarta; mata dan telinga yang membantu Bangun mengontrol setiap aspek dunia hitam Jakarta.
- Very Tri Yulisman sebagai Baseball Bat Man ("Pria Pentungan Bisbol"), adik dan rekan dari "Hammer Girl" sebagai pembunuh bayaran Bejo. Dia menyelamatkan kakaknya dari tangan ayah yang kejam dan keluarga berantakan. Kini mereka hidup sebagai duo pembunuh bayaran, mampu bekerja sendiri maupun bersama-sama sebagai sebuah tim tak terbendung.
- Donny Alamsyah sebagai Andi, kakak Rama yang terasing dari keluarganya setelah terjun ke dunia kriminal dan kini menjadi pimpinan geng Tama (gembong narkoba dari cerita prekuel).
- Epy Kusnandar sebagai Topan, bos industri pornografi.[5]
- Roy Marten sebagai Reza, Komisaris kepolisian Jakarta.
- Zack Lee sebagai Bemi.
- Julrinus sebagai James.
- Fikha Effendi sebagai Isa, istri Rama
- Hengky Solaiman sebagai Ayah Andi dan Rama.
- Julian To sebagai John
- Marsha Timothy sebagai Dwi.
- Stieven sebagai Andri.
- Deddy Sutomo sebagai Mediator.
- Tegar Satrya sebagai Bowo.
- Mike Muliadro sebagai Johnny.
- Thomas Nawilis sebagai Accountant.
- Pong Hardjatmo sebagai Commissioner.
- Harris sebagai Calvin.
- Pierre Gruno sebagai Letnan Wahyu.
- Aditya Antika sebagai Joanna.
- Patria Sandia Mustika sebagai Karaoke Girl 2.
- Joe Taslim sebagai Sersan Jaka (Foto).
- Udeh Nans sebagai motorider.
- Arif Saeful Bahri sebagai motorider 2
Catatan produksi
Produksi
Pada Januari 2013, PT Merantau Films dan XYZ Films mengumumkan dimulainya proses produksi.[6] Matt Flannery, sinematografer film ini dalam akun twitternya menulis bahwa setidaknya 3 kamera RED digunakan dalam tes kamera untuk adegan kejar mengejar. [7][8]
Pembuatan
Setelah Merantau, Gareth Evans dan produser nya mulai bekerja pada sebuah proyek film silat berjudul Berandal, sebuah film berlatar penjara yang berskala besar dan tidak hanya dibintangi aktor-aktor dalam Merantau seperti Iko Uwais, Yayan Ruhian, dan Donny Alamsyah yang melanjutkan peranannya, tetapi juga bintang laga internasional. Sebuah trailer teaser disyuting, tetapi proyek tersebut terbukti lebih kompleks dan lebih memakan waktu daripada yang telah diantisipasi.[9] Setelah satu setengah tahun, Evans dan produsernya mengalami keterbatasan dana yang tidak mencukupi untuk memproduksi Berandal, sehingga mereka merubahnya menjadi cerita yang sederhana namun berbeda dengan anggaran yang lebih kecil. Mereka menyebut proyek ini Serbuan Maut (kemudian diganti dengan The Raid).[10]
Saat mengembangkan The Raid dalam bentuk naskah, Evans mulai mengembangkan gagasan untuk menciptakan hubungan antara film tersebut dengan proyek awalnya, Berandal. Akhirnya Berandal diputuskan akan menjadi sekuel The Raid.[11][12] Evans juga menyatakan niatnya untuk membuat trilogi.[13]
Untuk distribusinya sendiri, Sony telah terlebih dulu membeli hak distribusi untuk Amerika Serikat, Amerika Latin dan Spanyol. Alliance / Momentum telah membeli untuk daerah Inggris dan Kanada, Koch Media telah mengakuisisi film ini untuk wilayah berbahasa Jerman, Korea Screen telah membeli untuk Korea, dan HGC telah membeli untuk China. Penawaran untuk wilayah utama lainnya juga sedang dalam negosiasi.[14]
Berandal yang diberi judul internasional "The Raid 2: Berandal" untuk pasar AS ini memiliki anggaran yang "jauh lebih besar" dari pendahulunya dan jadwal syutingnya adalah sekitar 100 hari produksi fisik.[15] Proses pra-produksi seperti pemilihan peran dimulai pada bulan September 2012 sementara syuting dimulai dari Januari 2013.[16][17]
Studio Merantau Films mengumumkan susunan pemain baru pada bulan Desember 2012. Julie Estelle (Rumah Dara) akan mengambil peran sebagai Alicia si Hammer Girl bersama pemeran lain untuk Alex Abbad (antagonis dalam Merantau), Marsha Timothy (Pintu Terlarang), dan aktor-aktor senior seperti Roy Marten dan Tio Pakusadewo. Praktisi silat internasional terkenal Cecep Arif Rahman juga telah menandatangani kontrak untuk sebuah peran besar.[18]
Meskipun belum muncul pengumuman resmi, mulai beredar berita tentang sederetan pemain internasional yang bergabung dalam sekuel The Raid ini. Ryuhei Matsuda (Blue Spring, Nine Souls, Nightmare Detective), Kenichi Endo (kerap bekerja dengan Takashi Miike), dan Kazuki Kitamura (pemeran utama dalam film Killers arahan The Mo Brothers) akan bergabung dalam deretan bintang film ini.[19]
Rilis dan Penerimaan
Box Office
Setelah dirilis di Amerika pada tanggal 28 Maret 2014, film ini banyak menyita perhatian masyarakat. Pada 30 Maret 2014, film yang dibintangi Iko Uwais ini hanya membuka 7 penayangan saja di bioskop seluruh Amerika. The Raid 2: Berandal meraup $ 165,292 pada penayangan minggu pertama. Seminggu kemudian 6 April 2014, The Raid 2 menambah jumlah penayangan menjadi 26. Tetapi penambahan tersebut tidak berbanding lurus dengan penghasilannya. Pendapatan film ini menurun dengan memperoleh $ 130,298.[2]
Ternyata minat masyarakat Amerika terhadap film ini meningkat di minggu ketiga. The Raid 2 menambah penayangannya menjadi 954, dan memperoleh penghasilan kotor mingguan sebesar $ 956,672. Pendapatan tersebut merupakan penghasilan kotor mingguan terbesar yang diperoleh film ini. Pada minggu-minggu selanjutnya penghasilan kotor mingguan terus menurun, $363,672 (20 April 2014), $80,706 (27 April 2014), $29,270 (4 Mei 2014) dan terakhir sebesar $13,961 pada penutupan tayangan (11 May 2014). Dari semua penayangan, jumlah penghasilan kotor The Raid 2: Berandal sebesar $ 2,586,144.[2]
Penghargaan dan nominasi
- Best Movie Of The Year di Indonesian Choice Awards 2014 (won)
- Official Selection ("Pilihan Resmi") dalam Festival Film Sundance 2014
- Official Selection ("Pilihan Resmi") dalam Festival Film SXSW(South by Southwest) 2014
- Official Selection ("arfan") dalam Festival Film SXSW(South by Southwest) 2014
Referensi
- ^ "The Raid 2". Diakses tanggal 30 Juni 2014.
- ^ a b c "Box Office / Business for The Raid 2: Berandal". Diakses tanggal 29 Juni 2014.
- ^ Hasibuan, Andrei (2012-12-27). "'The Raid' coming back, this time much, much bigger". Jakarta Post. Diakses tanggal 2013-05-10.
- ^ "Twitter: Killers - October / The Raid 2: Berandal - sometime next year still undecided. @ghuwevans" (Twitter). 2013-05-05.
- ^ "Gareth Evans Interview with Empire". 2013-11-20.
- ^ Mack, Andrew (2013-01-30). "THE RAID 2: BERANDAL Starts Shooting (And Punching And Kicking) In Indonesia!". Twitchfilm.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ "Twitter: Test cam shooting today... @Matt_Flannery" (Twitter). 2012-12-16.
- ^ "Twitter: Fuck 3D, let's 4D. @Matt_Flannery" (Twitter). 2012-12-16.
- ^ Brown, Todd (2010-11-15). "The MERANTAU Team Prepare For THE RAID". Twitchfilm.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Evans, Gareth (2011-02-06). "The Raid: An Introduction". Theraid-movie.blogspot.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Evans, Gareth (2011-03-05). "The Raid: Camera testing, the press conference, Berandal and sometimes this happens". Theraid-movie.blogspot.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ "'The Raid: Redemption' Director Talks Sequel Film, 'Berandal'". Screen Rant. 2012-03-12. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Jagernauth, Kevin (2012-02-01). "Gareth Evans Spills Details On 'The Raid' Sequel 'Berandal'; Has Trilogy In Mind | The Playlist". Blogs.indiewire.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Brooks, Brian (2012-02-12). "Sony Nabs U.S. Rights For 'The Raid' Sequel". Deadline. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Gilchrist, Todd (2012-03-12). "Gareth Evans Set for 'The Raid' Sequel 'Berendal'". Hollywood Reporter. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ "'The Raid' Director Gareth Evans Discusses His Sequel Plans | /Film". Slashfilm.com. 2012-03-12. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Ford, Rory (2012-02-17). "Interview: Gareth Evans brings The Raid to GFF 2012". List.co.uk. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Brown, Todd (2012-12-20). "BERANDAL (aka THE RAID 2) Announces New Cast, More Ass Kicking". Twitchfilm.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
- ^ Mack, Andrew (2013-02-04). "Matsuda Ryuhei, Endo Kenichi And Kitamura Kazuki Joining THE RAID 2: BERANDAL". Twitchfilm.com. Diakses tanggal 2013-04-02.
Pranala luar
- (Indonesia) Situs web resmi The Raid 2: Beranda
- (Indonesia) Cuplikan film The Raid 2: Beranda