Lompat ke isi

Institut Sains dan Teknologi AKPRIND

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Tentang IST AKPRIND (ISTA) Yogyakarta

Institut Sains & Teknologi AKPRIND (IST AKPRIND/ISTA) adalah perguruan tinggi swasta yang terletak di kota Yogyakarta, dengan nilai Akreditas Kampus (B). Berada di bawah Yayasan Pembina Potensi Pembangunan. IST AKPRIND didirikan pada awalnya sebagai Akademi Perindustrian dan Akademi Teknologi Industri dengan SK Yayasan pada tanggal pada 7 Mei 1970 kemudian pada tanggal 7 Mei 1986 berubah menjadi Institut Teknologi AKPRIND dengan SK yayasan no : 017/YPPP/V/1986.

Pada tanggal 12 Mei 1987 berubah menjadi Institut Sains & Teknologi AKPRIND sampai sekarang dengan Surat Surat Keputusan Yayasan Nomor : 003/YPPP/V/1987 dikukuhkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dengan SK No : 0145/0/1989 tanggal 16 Maret 1989 yang berpedoman pada Undang - Undang Nomor : 2 tahun 1989, serta Peraturan Pemerintah Nomor 30 tahun 1990.

IST AKPRIND kini menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang sains & teknologi. Program studi - program studi yang diselenggarakan ditampung dalam 3 fakultas, yaitu Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Sains Terapan, dan Fakultas Teknologi Mineral, yang meliputi jenjang Strata-I dan Diploma-III.

Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta diselenggarakan oleh Yayasan Pembina Potensi Pembangunan atau disingkat YPPP. IST AKPRIND Yogyakarta berdiri pada tanggal 12 Mei 1972 dengan nama Akademi Perindustrian (AKPRIND) yang diresmikan oleh Sri Paduka KGPAA Paku Alam VIII. Akademi Perindustrian (AKPRIND) mengalami perkembangan tahap demi tahap.

Pada tahun 1972 AKPRIND memiliki Fakultas Teknik Industri dengan dua jurusan, yaitu Jurusan Teknik Kimia dengan program studi Teknik Kimia dan Jurusan Manajemen Industri dengan program studi Manajemen. Pada tahun 1975 AKPRIND membuka jurusan baru Maintenance Industri dengan dua program studi yaitu Teknik Mesin dan Teknik Listrik. AKPRIND dengan status terdaftar sesuai Surat Keputusan Mendikbud Nomor: 071/U/1978 tanggal 31 Maret 1978 selanjutnya membuka Program Studi Statistika Industri.

Akademi Perindustrian (AKPRIND) mengalami perubahan nama menjadi Akademi Teknologi Industri “AKPRIND” pada tahun 1984, sesuai Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor: 043/O/1985 tanggal 28 Januari 1985. Istilah AKPRIND merupakan kepanjangan Amanat Keluarga Pejuang Republik Indonesia dengan motto JNANADHARMA yang berarti ilmu pengetahuan dan teknologi untuk diabdikan kepada nusa, bangsa dan negara.

Sesuai dengan kebutuhan tenaga sains dan teknologi yang profesional untuk menunjang industrialisasi dan rekayasa industri di masyarakat, maka Akademi Teknologi Industri “AKPRIND” ditingkatkan menjadi jenjang yang lebih tinggi yakni Strata-1 (S-1) dengan tiga fakultas yaitu: (1) Fakultas Teknologi Industri dengan lima jurusan: Teknik Kimia, Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Elekto, dan Teknik Informatika, (2) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam dengan tiga jurusan: Matematika, Fisika, dan Kimia. (3) Fakultas Teknologi Mineral dengan satu jurusan: Teknik Geologi.

IST AKPRIND Yogyakarta meraih Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) dengan nilai B dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT) Kementerian Pendidikan Nasional. Keputusan tersebut tertuang dalam SK BAN PT No. 243/SK/BAN-PT/Akred/PT/VII/2014 tertanggal 19 Juli 2014.Situs resmi IST AKPRIND Yogyakarta adalah www.akprind.ac.id[1]

Pimpinan Institut

Unsur Pimpinan

Rektor:

Dr.Ir. Amir Hamzah, M.T.

Pembantu Rektor Bidang Akademik:

Drs. Yudi Setyawan, MS, M.Sc

Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan:

Muhammad Sholeh, ST, M.T.

Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama:

Ir. Joko Waluyo, M.T.

Unsur Pelaksana Akademik

Dekan Fakultas Teknologi Industri:

Dr. Toto Rusianto, S.T., M.T.

Dekan Fakultas Sains Terapan:

Dra. Noeryanti, M.Si.

Dekan Fakultas Teknologi Mineral:

Dr. Sri Mulyaningsih, S.T., M.T.

Lokasi Kampus

Kampus Balapan (Kampus I)

Alamat: Jln. Kalisahak No. 28, Komp. Balapan Tromol Pos 45, Yogyakarta 55222 Telepon: 0274-563029 Fax: 0274-563487

Kampus Balapan juga memiliki bagian layanan antara lain:

  • Unit Penerimaan Mahasiswa Baru
  • Biro Rektor
  • Biro Administrasi Akademik
  • Biro Administrasi Keuangan
  • Biro Administrasi kemahasiswaan dan Alumni
  • Biro Administrasi Perencanaan dan Sistem Informasi
  • Biro Administrasi Umum
  • Ruang Perkuliahan
  • Auditorium Kampus

Kampus Kotabaru (Kampus II)

Alamat: Jln. I Dewa Nyoman Oka No. 32, Kotabaru, Yogyakarta

Kampus Kotabaru merupakan Laboratorium IST AKPRIND Yogyakarta dimana pada gedung ini total terdapat 45 laboratorium dengan rincian sebagai berikut:

  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Kimia
  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Industri
  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Mesin
  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Elektro
  • Laboratorium dibawah jurusan Matematika
  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Lingkungan
  • Laboratorium dibawah jurusan Teknik Geologi

Kampus Bimasakti (Kampus III)

Alamat: Jln. Bima Sakti No. 3, Pengok, Yogyakarta

Kampus Bimasakti memiliki 9 ruang kuliah yang tiap kelas memiliki fasilitas white board, proyektor, layar proyektor, OHP, AC dan koneksi ke intranet dan internet. Kampus Bimasakti juga terdapat beberapa fasilitas lain, seperti :

  • 6 unit Laboratorium Komputer
  • Laboratorium Bahasa
  • Bagian Pengajaran (BAA)
  • Lembaga Pengabdian masyarakat
  • Lembaga Penelitian
  • Mushola
  • Laboratorium Tata Fasilitas
  • Ruang Dosen, dan
  • Pos Satuan Pengaman
  • Laboratorium Ergonomi

Fakultas dan Jurusan

Saat ini Institut Sains & Teknologi AKPRIND memiliki 3 fakultas dan terdiri dari 9 jurusan. Ketiga fakultas tersebut antara lain:

  1. Fakultas Teknologi Industri (FTI)
    1. Teknik Kimia (Terakreditasi B)
    2. Teknik Elektro (Terakreditasi B)
    3. Teknik Industri (Terakreditasi B)
    4. Teknik Mesin (Terakreditasi B)
    5. Teknik Informatika (Terakreditasi B)
  2. Fakultas Sains Terapan (FST)
    1. Statistika (Terakreditasi B)
    2. Ilmu Komputer (Terakreditasi B)
    3. Teknik Lingkungan (Terakreditasi B)
  3. Fakultas Teknologi Mineral (FTM)
    1. Teknik Geologi (Terakreditasi B )

Unit Kegiatan Mahasiswa

  1. Kelompok Studi Linux (KSL)
  2. Mapalista
  3. Sanggar 28 Terkam
  4. UKM Musik KARISTA
  5. Bela Diri Shorinji Kempo
  6. Taekwondo Indonesia
  7. SATMABHARA
  8. SATMENWA
  9. Pramuka
  10. Robotika
  11. ISEC
  12. Pencak Silat
  13. Badminton
  14. Sepak Bola
  15. Bola Voli
  16. Basket
  17. Himpunan Mahasiswa Jurusan
    1. Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia
    2. Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro
    3. Himpunan Mahasiswa Teknik Industri
    4. Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin
    5. Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika
    6. Himpunan Mahasiswa Matematika
    7. Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan
    8. Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi "GAIA":
      • Seksi Mahasiswa - Ikatan Ahli Geologi Indonesia (SM-IAGI) - Student Chapter
      • Masyarakat Geologi Ekonomi Indonesia (MGEI) - Student Chapter
      • Earth Len's - Media Komunikasi dan Informasi HMTG "GAIA"
      • American Association of Petroleum Geologists (AAPG) - Indonesian Student Chapter

Pranala luar

  1. ^ akprind.ac.id