Lompat ke isi

A (Kiril)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 21 Januari 2017 04.06 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

A (А а; italic: А а) adalah sebuah huruf dari Alfabet Sirilik.

Cara pengucapannya seperti huruf "a" pada kata "Ayah".

Huruf A Sirilik ini, diromawikan menggunakan alfabet Latin "A".

Huruf А pada ABC oleh Elisabeth Bohm

Sejarah

Huruf A Sirilik berasal langsung dari huruf Yunani Alfa, (Α α).

Dalam alfabet Sirilik awal namanya adalah азъ (azǔ), yang berarti "Aku".

Dalam sistem angka Sirilik, huruf A Sirilik memiliki nilai 1.

Bentuk

Melalui sejarah, huruf Sirilik A telah memiliki berbagai bentuk, tapi kini standar bentuk huruf ini sama persis seperti huruf Latin, A, termasuk bentuk-bentuk miringnya.

Penggunaan

Dalam kebanyakan bahasa yang menggunakan alfabet Sirilik - seperti Ukraina, Belarusia, Rusia, Serbia, Makedonia dan Bulgaria - huruf A Sirilik mewakili vokal tak bundar depan terbuka /a/.

Dalam bahasa Ingush dan Chechnya, huruf A Sirilik mewakili vokal tak bundar belakang terbuka /ɑ/ dan vokal pusat tengah /ə/.

Kode komputasi

Informasi karakter
Pratayang А а
Nama Unicode HURUF KAPITAL A SIRILIK HURUF KECIL A SIRILIK
Pengodean decimal hex dec hex
Unicode 1040 U+0410 1072 U+0430
UTF-8 208 144 D0 90 208 176 D0 B0
Referensi karakter numerik А А а а
Referensi karakter bernama А а
KOI8-R dan KOI8-U 225 E1 193 C1
CP 855 161 A1 160 A0
Windows-1251 192 C0 224 E0
ISO-8859-5 176 B0 208 D0
Mac Cyrillic 128 80 224 E0

Lihat pula

Pranala luar

  • Definisi kamus А di Wikikamus
  • Definisi kamus а di Wikikamus