Lompat ke isi

Aizuwakamatsu, Fukushima

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 24 Februari 2008 19.53 oleh BOTarate (bicara | kontrib) (bot Menambah: ca:AizuWakamatsu)
Aizuwakamatsu
会津若松市
Kota
NegaraJepang
WilayahTohoku
PrefekturPrefektur Fukushima
Luas
 • Total383,03 km2 (147,89 sq mi)
Populasi
 • Total129,311
Lambang
 • PohonPinus densiflora
 • Bunga Malvaceae
 • BurungCuculus canorus
Zona waktuUTC+9 (JST)
Situs webAizuwakamatsu
Istana Wakamatsu

Aizuwakamatsu (会津若松市, Aizuwakamatsu-shi) adalah kota yang terletak di wilayah Aizu (Prefektur Fukushima bagian barat). Kota ini merupakan pusat keramaian di wilayah Aizu.

Di zaman Edo, Aizuwakamatsu adalah kota di sekeliling pusat kekuasaan wilayah han Aizu yang berkedudukan di Istana Wakamatsu. Kota ini terkenal dengan peristiwa seppuku yang dilakukan Byakkotai (kelompok samurai berusia belasan tahun) sewaktu mempertahankan Istana Wakamatsu.

Penyebutan nama kota Aizuwakamatsu sering disingkat sebagai kota Aizu atau kota Wakamatsu. Brosur pariwisata menyebut kota ini sebagai kota Aizu, namun penduduk setempat dan media lokal menyebut sebagai kota Wakamatsu (nama lama).

Geografi

Pusat kota Aizuwakamatsu terletak di lembah Aizu bagian tenggara. Kota Aizuwakamatsu juga mencakup kawasan pegunungan yang terletak di sebelah selatan kota. Di bagian paling selatan kota terdapat pemandian air panas Ashinomaki. Di bagian utara terdapat Danau Inawashiro yang sebagian wilayah perairannya termasuk wilayah administrasi kota Aizuwakamatsu. Di sebelah timur dan barat kota terdapat kota-kota kecil dan desa-desa.

Sejarah

Sejarah kota Aizuwakamatsu dimulai tahun 1384 ketika Istana Kurokawa dibangun oleh Ashina Naomori. Pada tahun 1598, klan Date menaklukkan klan Ashina dan menjadikan Istana Kurokawa sebagai pusat kekuasaan. Pada tahun selanjutnya, istana jatuh akibat diserang pasukan pimpinan Toyotomi Hideyoshi. Setelah Gamō Ujisato ditunjuk sebagai daimyo, nama tempat ini diganti dari Kurokawa menjadi Wakamatsu. Pada tahun 1643, putra Tokugawa Hidetada yang bernama Hoshina Masayuki menjadi pendiri keluarga Aizu Matsudaira yang secara turun-temurun menguasai wilayah han Aizu.

Pranala luar