Lompat ke isi

Samban, Bawen, Semarang

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 April 2017 08.10 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)
Samban
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenSemarang
KecamatanBawen
Kode pos
50661
Kode Kemendagri33.22.11.2008 Edit nilai pada Wikidata
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²

Samban adalah sebuah desa di kecamatan Bawen, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia.Desa ini Letaknya di sebelah utara Gunung Kendalisodo.

DESA SAMBAN

A.    Gambaran Umum

Desa samban merupakan salah satu desa di Kecamatan Bawen Kabupaten Semarang terletak sebelah barat wilayah kecamatan Bawen, secara administrasi terdiri dari 4(empat) Dusun, 19 (Sembilan belas) RT dan 4 (empat) RW. Adapun Dusun yang dimaksud adalah sebagai berikut:

1.      Dusun Secang

Terdiri dari satu Rukun Warga (RW) dan empat Rukun Tetangga (RT)

2.      Dusun Samban

terdiri dari Rukun Warga (RW) dan tujuh Rukun Tetangga (RT)

3.      Dusun Sorogenen

Terdiri satu Rukun Warga (RW) dan empat Rukun Tetangga (RT)

4.      Dusun Karangjoho

Terdiri dari satu Rukun Warga (RW) dan empat Rukun Warga (RW)

B.     Letak dan Batas Wilayah Desa

Desa samban merupakan salah satu bagian wilayah dari Kecamatan Bawen, secara keseluruhan luas desa adalah: 287 Ha, dengan batas wilayah sebagai berikut:

·        Sebelah Utara              : Desa Bergas Kecamatan Bergas

·        Sebelah Selatan           : Kelurahan Harjosari Kecamatan Bawen

·        Sebelah Barat              : Desa Poncoruso Kecamatan Bawen

·        Sebelah Timur             : Desa Randugunting Bawen Kecamatan Bergas.

C.     Dasar Hukum

Laporan Pertanggungjawaban Kepala Desa ini disusun berdasarkan:

a.       Undang- Undang No.32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah

b.      Peraturan Pemerintah No.72 Tahun 2005 Tentang Desa

c.       Peraturan Daerah Kabupaten Semarang No 23 Tahun 2006 Tentang Pedoman Penyusunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintahan Desa

D.    Kondisi Geografis

·        Ketinggian tanah dari permukaan laut            : 590 m

·        Curah hujan                                                     : 22 mm/tahun

·        Topografi                                                        : Daerah Perbukitan

·        Suhu Udara rata-rata                                       : Rata-rata 32,

E.     Kependudukan

Desa Samban mempunyai jumlah penduduk secara keseluruhan adalah 3200 jiwa dari 905 kepala keluarga.

SEJARAH DESA SAMBAN

Dari segi nama Terinspirasi dari mbah Sumbo, lurah 300-400 tahun yang lalu. Beliau adalah  anak buah dari kebo Kenongo dan juga penyebar Agama Islam di daerah Samban. Sedangkan nama-nama dusun seperti Dusun Sorogenen terinspirasi dari nama KI Surogeni dan Nyi.Surogeni. Dusun Secang terinspirasi dari nama Mbah Secosuro Sentiko. Dusun Karangjoho terinspirasi dari Mbah Semi.

PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA

Kepala Desa                            : Maduri

Sekretaris Desa (Plt)               : A.Zen Nasoka

Seksi Keuangan                      : Saidah

Seksi Umum                            : Parwito

Urusan Pemerintahan              : Nur Hidayah

Urusan Pembangunan             : Pujiyono

Urusan Kemasyarakatan         : A.Zen Nasoka

Kepala Dusun Secang             : Suprat

Kepala Dusun Samban            : Suranto

Kepala Dusun Sorogenen       : Solikhin

Kepala Dusun Karangjoho      : Sunarso