Lompat ke isi

Aksi 299

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 1 Oktober 2017 05.06 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (Bot: Perubahan kosmetika)

Aksi 299 atau Aksi 29 September adalah sebuah unjuk rasa yang terjadi di depan Gedung DPR, Jakarta, Indonesia yang dilakukan dalam rangka menentang Perppu Ormas dan kebangkitan PKI. Aksi tersebut diadakan oleh Presidium Alumni 212 [1] dan diikuti oleh 15 ribu orang.[2] Demo tersebut juga dihadiri oleh beberapa tokoh nasional seperti Amien Rais dan penyair nasional Taufik Ismail.[3] Kepolisian sendiri mengamankan aksi tersebut dengan mengerahkan 20 ribu polisi yang terdiri dari para polwan berhijab dan polisi bersorban[4] yang bersama dengan massa aksi tersebut melafadzkan Asmaul Husna.[5]

Dampak

PAN, Gerindra, dan PKS berjanji akan menolak Perppu Ormas kepada perwakilan aksi 299.[6]

Referensi