Lompat ke isi

Stasiun Labuhanratu

Koordinat: 5°22′21″S 105°15′08″E / 5.372600°S 105.252300°E / -5.372600; 105.252300
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 24 Desember 2018 03.46 oleh RaFaDa20631 (bicara | kontrib)
Stasiun Labuanratu

KRDI Way Umpu di Stasiun Labuanratu
Lokasi
Koordinat5°22′7″S 105°15′3″E / 5.36861°S 105.25083°E / -5.36861; 105.25083
Ketinggian+108 m
Operator
Letak
km 17+013 lintas PanjangTanjungkarangPrabumulih[1]
LayananRajabasa (arah Tanjungkarang), Way Umpu, Seminung, dan persilangan kereta api barang.
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
  • LAR
  • 6905[2]
  • LABUAN
KlasifikasiIII/kecil[2]
Operasi layanan
Stasiun sebelumnya   Layanan lokal/komuter   Stasiun berikutnya
Templat:Layanan lokal KAI lines
Tanjungkarang–Kotabumi, p.p.
Templat:Layanan lokal KAI lines
Tanjungkarang–Kotabumi, p.p.
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun Labuanratu (LAR) adalah stasiun kereta api kelas III/kecil yang terletak di Jalan Untung Suropati, Labuhan Ratu, Bandar Lampung, Lampung. Stasiun yang terletak pada ketinggian +108 meter ini termasuk dalam Divisi Regional IV Tanjungkarang.

Stasiun ini memiliki 3 jalur, dengan jalur 2 merupakan sepur lurus. Jalur 1 (sepur belok pendek) digunakan untuk KRDI Seminung, jalur 2 adalah sepur lurus untuk KA yang berjalan langsung di stasiun ini. Sedangkan jalur 3 adalah sepur belok panjang untuk persilangan KA Batu Bara (Babaranjang) yang berujung di dekat Perlintasan Jalan Raya Bumianti di belakang Unila, karena hampir semua KA Babaranjang dari arah Tanjung Karang berhenti luar biasa di stasiun ini untuk menunggu bersilang dengan KA Babaranjang dari arah Tanjung Enim.

Dari seluruh stasiun di Lampung, stasiun ini merupakan stasiun yang benar-benar merupakan peninggalan Zuid-Sumatra Staatsspoorwegen. Saat ini, PT KAI Divre IV Tanjungkarang sudah menetapkan stasiun ini menjadi cagar budaya.[3]

Layanan kereta api

Penumpang

Kelas ekonomi AC

Lokal/komuter

Barang

Jadwal kereta api

Berikut ini adalah jadwal kereta api yang berhenti di Stasiun Labuanratu per 1 April 2017 (berdasarkan Gapeka 2017).

No KA KA Tujuan Kelas Tiba Berangkat
S10 Seminung Kotabumi (KB) Komuter Ekonomi 06.37 06.39
S9 Tanjungkarang (TNK) 12.54 12.56
S12 Way Umpu Kotabumi (KB) Komuter Ekonomi AC 13.37 13.39
S7 Rajabasa Tanjungkarang (TNK) Ekonomi AC 17.58 18.07
S11 Way Umpu Tanjungkarang (TNK) Komuter Ekonomi AC 18.53 18.55

Galeri

Referensi

  1. ^ Subdit Jalan Rel dan Jembatan (2004). Buku Jarak Antarstasiun dan Perhentian. Bandung: PT Kereta Api (Persero). 
  2. ^ a b Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020. 
  3. ^ "HERITAGE: Stasiun Labuhan Ratu, Jalan Untung Suropati Kecamatan Labuhan Ratu". Tribun Lampung. 2017-05-24. Diakses tanggal 2018-12-24. 
Stasiun sebelumnya   Lintas Kereta Api Indonesia   Stasiun berikutnya
Templat:KAI lines

5°22′21″S 105°15′08″E / 5.372600°S 105.252300°E / -5.372600; 105.252300{{#coordinates:}}: tidak bisa memiliki lebih dari satu tag utama per halaman