Lompat ke isi

Krzywy Domek

Koordinat: 54°26′38.91″N 18°34′0.3″E / 54.4441417°N 18.566750°E / 54.4441417; 18.566750
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

54°26′38.91″N 18°34′0.3″E / 54.4441417°N 18.566750°E / 54.4441417; 18.566750

Krzywy Domek
Krzywy Domek saat malam hari

Krzywy Domek (diucapkan [ˈkʂɨvɨ ˈd̪ɔmɛk], bahasa Polandia dari "rumah bengkok") adalah bangunan berbentuk tidak biasa di Sopot, Polandia.[1]

Krzywy Domek dibangun pada tahun 2004. Berukuran sekitar 4.000 meter persegi (43.000 sq ft) dan merupakan bagian dari pusat perbelanjaan Rezydent.

Bangunan ini dirancang oleh Szotyńscy & Zaleski, yang terinspirasi oleh ilustrasi dongeng serta gambar karya Jan Marcin Szancer dan Per Dahlberg. Krzywy Domek dapat dimasuki baik dari jalan Monte Cassino atau dari Morska Streets.[2]

Galeri

Lihat pula

Referensi