Lompat ke isi

TP-Link

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
TP-Link Technologies Co. Ltd.
Nama asli
普联技术有限公司
Swasta
IndustriPeralatan jaringan
Didirikan1996
Kantor pusat,
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh kunci
Jeffrey Chao (Ketua)
ProdukPusatan ethernet, perute, gerbang DSL/kabel, pengalih, titik akses nirkabel, penyimpanan dan keamanan kamera IP
Karyawan
21,849 (Des 2013)
Anak usahaNeffos
Situs webwww.tp-link.com
Logo kedua TP-Link (2003-2016)

TP-Link Technologies Co., Ltd. (Hanzi: 普联技术, Pǔ lián jìshù), yang ditulis, bermerek dagang, dan dipasarkan sebagai TP-LINK, adalah perusahaan pembuat produk jaringan komputer yang berkantor pusat di Shenzhen, Guangdong, Tiongkok. Perusahaan ini adalah pemegang pangsa pasar jaringan SOHO terbesar di Tiongkok.[1][2] TP-Link menempati posisi teratas perusahaan pengirim produk LAN nirkabel secara global pada kuartal pertama tahun 2013.[1]

Referensi

  1. ^ a b "TP-LINK Continues to Dominate WLAN Market Share". MobilityTechZone.com. 2013-08-09. Diakses tanggal 2014-03-07. 
  2. ^ TP-Link menempati posisi ke-32 dalam peringkat 100 pemasok kebutuhan TI papan atas Tiongkok oleh majalah Computer Partner pada tahun 2013.

Pranala luar